Item Build Blitzcrank LoL Wild Rift, Anti Mati-Mati Club!

Pahami item build Blitzcrank LoL wild rift yang satu ini agar kalian bisa menggunakannya lebih efektif dan mengerikan ingame.

Ingin menggunakan support yang tebal? Tetapi tetap mendapatkan kill assist mudah? Gunakan Blitzcrank jika memang ingin menjadi support handal di Wild Rift. Pahami item build Blitzcrank Wild Rift ini agar kalian bisa lebih efektif menggunakannya. Blitzcrank adalah tank yang tidak main-main, dirinya sangat mengerikan di game.

Blitzcrank bisa jadi pilihan kalian yang ingin menjadi support dengan partisipasi besar. Cukup tanky dan hook di timing tepat bisa memberikan kill mudah bagi team. Seringkali tetapi jika bermain Blitzcrank dirinya adalah champion hit or miss. Terkadang sangat kuat, terkadang agak useless.

Item Build Blitzcrank LoL Wild Rift

Tetapi tenang saja, akan kami berikan item build Blitzcrank yang cocok untuk kalian. Item build ini akan membuat Blitzcrank super tanky dan bahkan tidak kehabisan mana! Armor tebal bisa menahan banyak serangan ADC musuh nantinyal;

  1. Winter Aproach
  2. Mercury’s Treads
  3. Zeke’s Convergence
  4. Protector’s Vow
  5. Randuin’s Omen
  6. Warmog’s Armor

Item build ini akan membuat Blitzcrank kalian mengerikan. Dengan armor super tinggi, kalian adalah tanker anti ADC dan assassin. Terutama jika kalian bisa menempel atau menarik lawan, Blitzcrank akan sangat sulit dilepas.

Disini mari kita bahas item build Blitzcrank Wild Rift yang sangat kuat dan cocok untuk kalian gunakan. Tentunya bisa kalian gonta-ganti tergantung kebutuhan dan matchup kalian nantinya.

Winter Aproach

Item Stats Effects
Winter’s Approach
 2600
Defense
+40 Armor
+450 Max Mana
+10% Cooldown Reduction
AWE: Grants bonus armor equal to 1% maximum mana. Refunds 15% of mana spent.
Mana Charge: Grants a charge every 4 seconds, up to 3 charges. Each basic attack on-hit or mana expenditure consumes a charge and grants +8 mana, up to a maximum of 700 mana.
Limited to 1 AWE item.

 

Item ini harus kalian rush menjadi item pertama karena akan berubah ke Fimbulwinter lebih cepat lagi. Alasannya adalah ada dua faktor, mana dan armor. Blitzcrank membutuhkan keduanya dan item ini menyediakannya. Belum lagi efek shield di Fimbul yang sangat berguna bagi Blitzcrank

Mercury’s Treads

Item Stats Effects
Mercury’s Treads
 1000
Boots
+40 Move Speed
+10 Magic Resist
Tenacity: Reduces the duration of stuns, slows, taunts, fears, silences, blinds, and immobilizes by 30%
Sprint (Active): Increases Move Speed by 15% for 3 seconds. Dealing or taking damage from champions removes sprint. (60s Cooldown)

 

Untuk sepatu kalian memiliki dua pilihan, Mercury dan Ninja. Mecury bisa jadi pilihan terbaik kalian karena sepatu ini setidaknya mengurangi CC lawan. Menggunakan Ninja juga akan terlalu overkill untuk damage reduction nya jadi lebih baik kurangi CC lawan ke kalian agar lebih aktif.

Zeke’s Convergence

Item Stats Effects
Zeke’s Convergence
 2800
Defense
+40 Armor
+40 Magic Resistance
+150 Max Mana
+10% Cooldown Reduction
Harbinger: Casting your ultimate surrounds you with a blizzard and ignites a nearby ally’s attacks for 10 seconds. your blizzard slows enemies by 20% and your ally’s attacks burn for 30% bonus magic damage over 2 seconds. Prioritizes highest Attack Damage ally.
Frostfire Covenant: If an enemy is both struck by FROST and FIRE, your FROST storm ignites and becomes FROSTFIRE. A FROSTFIRE storm, deals 40 magic damage per second to nearby enemies and slows by 40% instead for 3 seconds.

 

Item ini sangat mengerikan di Blitzcrank berkat sinergi nya. Selain memberikan stat sustain yang tidak masuk akal tinginya, Zeke’s juga cocok berkat efeknya. Ulti Blitzcrank yang memiliki area dan CC bagus akan di tingkatkan berkat efek ite mini. Damage kalian akan tidak main-main!

Protector’s Vow

Item Stats Effects
Protector’s Vow
 2700
Defense
+350 Max Health
+40 Armor
+10% Cooldown Reduction
Protector: Raise your Guard when next to an allied champion. If you or your ally take damage from a champion, monster, or turret, both of you receive a 125 (+ 20% bonus health) (+ 15% AP) shield and 20% bonus movement speed for 1.5 seconds (30 second cooldown).

 

Tidak banyak yang bisa dijelaskan disini. Item ini merupakan item support yang baik berkat auranya. Tidak hanya itu, stat sustain yang tinggi juga akan sangat berguna, terutama sebagai Blitzcrank yang sering menempel teman. Wajib kalian beli, tidak bisa dilewati untuk Blitzcrank nanti.

Randuin’s Omen

Item Stats Effects
Randuin’s Omen
 2800
Defense
+400 Max Health
+50 Armor
Armored: Reduces damage from Critical Strikes by 15%.
Cold Steel: Reduce the Attack Speed of enemies by 15% for 1.5 seconds when struck by an attack.

 

Sangat penting terutama jika kalian melawan banyak assassin atau ADC crit. Memberikan armor yang sangat tinggi, Randuin’s juga akan mengurangi damage critical mereka, efektif terutama di mid dan late game nanti. Bisa kalian ganti ke anti AP jika memang lawan kalian kebanyakan AP.

Warmog’s Armor

Stats and Effects
Item Stats Effects
Warmog’s Armor
 2850
Defense
+650 Max Health
+200% Health Regen
+10% Cooldown Reduction
Warmog’s Heart: If you have at least 2500 maximum health, regenerate 5% maximum health per second if you haven’t taken damage with the last 6 seconds.

 

Item ini sebenarnya hanya item tambahan saja karena sebagai support cukup jarang sampai item slot terakhir. Warmog’s bisa jadi pilihan kalian berkat HP yang sangat tinggi dan juga bisa membuat kalian tidak perlu pulang lagi ke base. Bisa diganti ke Thornmail atau anti AP lainnya.

Itulah item build Blitzcrank Wild Rift yang bisa kalian gunakan. Blitzcrank adalah champion yang mengerikan jika digunakan dengan tepat. tarikan yang tepat bisa jadi mimpi buruk bagi lawan kalian.

lol mobilewild riftwr
Comments (0)
Add Comment