Karakter Anna Akan Mendapatkan Update Setelah Dikritik, Ini Jawaban Pihak PUBG Mobile!

Kehadiran Anna sebagai karakter baru di PUBG Mobile justru menuai kritikan dari para pemain. Kabarnya karakter Anna akan mendapatkan update setelah adanya kritikan pemain ini.

Rilisnya karakter Anna sebagai karakter terbaru di PUBG Mobile menuai kritik karena tak sesuainya tampilan di game dengan di promosi. Akibarnya karakter Anna akan mendapatkan update setelah banyaknya kritikan itu.

PUBG Mobile menghadirkan karakter baru bernama Anna. Bocoran mengenai hadirnya karakter perempuan tersebut telah ada sejak PUBG Mobile melakukan pembaruan ke versi 1.7 pada 16 November lalu.

Karakter Anna bisa kamu dapatkan secara gratis dengan syarat kamu harus menyelesaikan misi di event Anna’s Gift di game PUBG Mobile.

Awalnya karakter Anna memiliki harga jual sebesar 600 UC. Nah dengan menyelesaikan setiap misi maka kamu akan mendapatkan kupon diskon untuk membeli karakter Anna.

Karakter Anna Akan Mendapatkan Update Setelah Dikritik, Ini Jawaban Pihak PUBG Mobile!

karakter Anna akan mendapatkan update

Kehadiran Anna sebagai karakter baru di PUBG Mobile justru menuai kritikan dari para pemain. Kabarnya karakter Anna akan mendapatkan update setelah adanya kritikan pemain ini.

Anna menggambarkan seorang perermpuan desa yang lugu. Dengan rambut pendek lengkap dengan bando. Kemudian ia mengenakan pakaian berwarna coklat yang membuatnya terkesan manis.

Kritikan terhadap karakter Anna karena karakter perempuan ini memiliki tampilan yang jauh berbeda daripada yang tampil di promosi.

 

Pada bagian promosi di atas terlihat bahwa karakter Anna cantik dan menarik. Begitu pula dengan promosi-promosi sebelumnya yang menggambarkan Anna sangatlah menarik.

Namun sayangnya yang tampil di game PUBG Mobile sangatlah berbeda. Anna hadir dengan tampilan yang tak menarik sebagaimana yang diekspetasikan di promosi.

karakter Anna akan mendapatkan update

Gambar di atas merupakan tampilan Anna di game PUBG Mobile. Akibat tampilan yang tak sesuai dengan ekspetasi di promosi, karakter Anna ini mendapatkan kritikan dari para pemainnya.

Tampilan Anna yang tak sesuai dengan yang hadir di poster membuat pemain kecewa. Terutama oleh para pemain yang terlanjur membelinya.

Memang karakter Anna bisa didapatkan secara gratis namun tak sedikit pemain yang tetap mengeluarkan UC setelah mendapatkan potongan dari kupon UC sehabis selesaikan misi.

Tanggapan Krafton Atas Kritikan Terhadap Karakter Anna PUBG Mobile

Pihak Krafton pun memberikan tanggapan mengenai banyaknya kritikan pemain terhadap karakter Anna PUBG Mobile. Menanggapi hal itu Krafton akan melakukan update terhadap karakter Anna agar mendapatkan tampilan yang lebih baik.

Instagram PMGC-PMPL-PMCO PUBGM Updates memberikan bocoran terkait adanya perubahan karakter Anna di game PUBG Mobile.

 

Postingan tersebut menunjukkan kritikan terhadap karakter Anna dari para pemain. Terdapat 5 kritikan terhadap karakter Anna yang berkaitan dengan tampilannya yang jelek.

Menjawab hal itu pihak PUBG Mobile akan melakukan update terhadap karakter Anna dan memperbaiki bug yang terjadi berkaitan dengan karakter terbaru tersebut di game.

Website ini menggunakan Coookie untuk kestabilan akses, Apakah kamu menerimanya? Terima!Detail Tetang Cookie