Kisah Hero Paquito Mobile Legends (ML), Petarung Terkuat Land of Dawn!

Berikut ini kisah hero Paquito di Mobile Legends yang bisa kalian ketahui.

Ini kisah hero Paquito Mobile Legends. Sebagai user hero fighter, pasti kalian sudah tahu adanya hero Paquito. Merupakan hero yang terinspirasi dari seorang petinju Manny Pacquiao, hero satu ini memiliki cerita yang menarik.

Berbeda dengan petinju aslinya, untuk kisah hero Paquito ternyata merupakan seorang petarung yang memberikan kedamaian pada semua tempat yang ia temui di Land of Dawn.

Hero yang memiliki combo tanpa cooldown satu ini memiliki kemampuan serangan yang sangat mematikan dan tentu saja semua kekuatan tersebut bisa kalian ketahui melalui kisahnya.

Nah bagi kalian yang penasaran. Berikut ini Esportsku akan mengulas mengenai kisah hero Paquito di Mobile Legends yang bisa kalian ketahui. Simak ulasannya berikut ini ya!

Kisah Hero Paquito Mobile Legends

Kisah Hero Paquito Mobile Legends

Di suatu tempat yang kecil di bagian barat daya Moniyan Empire. Tempat tersebut merupakan kota yang pekerja keras dalam menjalani kehidupannya.

Ditempat kecil tersebut terdapat seorang anak bernama Paquito, ia merupakan anak laki-laki yang memiliki mimpi yang besar untuk menjadi seorang petarung yang hebat di seluruh dunia.

Paquito kemudian berlatih ilmu bela diri bersama dengan gurunya untuk mengendalikan pikiran dan juga tubuh serta jiwa agar menjadi lebih kuat.

Kemudian setelah beberapa bulan berlatih, Sang Guru menyadari bahwa Paquito memiliki potensi yang sangat besar untuk menjadi seorang petarung yang kuat.

Tak butuh waktu lama, kemampuan bertarung dan ilmu bela diri Paquito melesat berkembang dengan sangat cepat. Namun sayangnya, disisi lain ia harus meninggalkan sang murid dalam melakukan perjalanan yang panjang.

Sebelum sang guru pergi melakukan perjalanan, Ia menyampaikan pada Paquito bahwa sang murid akan menemukan esensi dari sebuah pertarungan yang sebenarnya.

Untuk mendapatkan arti dari sang Guru, kemudian Paquito lebih rajin dalam berlatih dan kemudian menyempurnakan semua teknik yang diajarkan oleh gurunya.

Namun setelah sekian lama berlatih sendiri, Paquito merasa bahwa dirinya masih belum ada perkembangan signifikan, kemudian ia memutuskan untuk melakukan perjalanan untuk mendapatkan pengalaman lebih banyak lagi.

Paquito kemudian meninggalkan desanya, dan setelah melakukan perjalanan, Paquito sampai pada suatu tempat bernama Lantis Mountains.

Daerah tersebut dipenuhi oleh kejahatan dan ketidakadilan, karena mengetahui alasan tersebut, Paquito ingin menyelamatkan dan juga berencana menetap pada desa tersebut untuk menumpas semua kejahatan yang ada.

Warga setempat sangat terbantu dengan adanya Paquito, hari demi hari telah berlalu dan Paquito berhasil mengalahkan semua pengacau yang ada. Paquito kemudian menjadi simbol perdamaian pada desa tersebut.

Namun setelah kejahatan hampir sirna, kemudian datang seseorang yang sangat misterius bernama Domineer.

Domineer yang kesal dengan adanya Paquito kemudian memerintahkan semua bawahannya untuk menyerang Lantis Mountains, kemudian menjarah semua yang ada dan melakukan pembantaian pada warga desa.

Kemudian Paquito yang mengetahui hal tersebut merasa sangat marah dan kemudian memutuskan untuk menghentikan Domineer dengan cepat.

Item Anti Paquito Mobile Legends (ML)

Dalam perjalanan ke Domineer, kemudian Paquito mengingat ketika ia dilatih oleh sang guru, ketika mereka berdua bertarung, Paquito merasakan aura yang sangat hebat dalam pertarungan sehingga membuat sang Guru sangat unggul.

Paquito selalu mendapatkan serangan yang telak hingga batas ambang kematian, namun karena itulah, Paquito mendapatkan kekuatan serta esensi dari pertarungan yang mungkin sang guru maksud.

Selain itu, Paquito juga mengingat saat ia menyelamatkan orang dari penindasan, semua tatapan orang tampak mengharapkannya dan menginginkan kedamaian.

Dengan cepat Paquito tiba ke tempat Domineer dan kemudian bertarung melawannya. Dalam pertarungan tersebut, Paquito memulai dengan mengalahkan semua bawahan Domineer.

Kemudian ia berhadapan dengan Domineer, namun dalam pertarungan, ia sangat terkejut dengan kekuatan besar yang dimiliki oleh lawan.

Semua serangan dari Domineer berhasil dengan telak mengenai Paquito, Paquito kemudian terhempas sangat jauh berkat kekuatan dari serangan lawan.

Namun disaat ketika Paquito terdesak dan hampir dikalahkan, kemudian Paquito mendapatkan suatu dorongan kekuatan yang besar.

Kekuatan tersebut berasal dari harapan semua orang dari desat tersebut dan melindunginya di saat-saat genting.

Setelah itu, Paquito merasa semangat kembali dan kemampuannya meningkat dengan tajam. Paquito menyerang dengan kemampuan bela dirinya dan berhasil mengenai Dominer.

Serangan balik Paquito sangat sulit dihindari oleh lawan, dan bahkan kekuatan besar dari sekian lama Paquito berhasil akhirnya keluar dan berhasil mengalahkan Dominer dengan serangan tinjunya.

Setelah Paquito, warga setempat akhirnya merasakan kedamaian dan merasa senang dengan keberhasilan Paquito mengalahkan lawan. Sesuatu yang mereka dambakan dan harapkan akhirnya terwujud berkat Paquito.

Setelah kejadian tersebut, Paquito kemudian mendapatkan julukan sebagai “Heavenly Fist” Merupakan salah satu julukan yang dimana melambangkan kedamaianan.

Setelah semua hal tersebut, kemudian Paquito menyadari bahwa semua esensi yang sebenarnya hadir dalam pertempuran bukanlah tentang menghancurkan atau kekuatan menyerang, namun sebaliknya adalah mempertahan suatu harapan banyak orang dari manapun berada.

Setelah berhasil memberikan kedamaianan dan memberantas semua kejahatan di kota tersebut, akhirnya Paquito kembali melakukan perjalanan ke kota berikutnya untuk memberikan pertolongan dan menyebarkan kebajikan.

Paquito dengan mengandalkan ilmu bela diri yang diajarkan sang guru dan menggunakan kedua tangannya, ia akan memperjuangkan semua harapan serta impian semua orang yang ingin mendapatkan kedamaian.

Nah itu saja untuk kisah hero Paquito di Mobile Legends, bagaiman cukup panjang bukan? Dengan kisah ini, kalian tentu saja sudah tahu mengenai asal-usulnya di Mobile Legends. Semoga menghibur serta menfaat dan sampai jumpa!

Website ini menggunakan Coookie untuk kestabilan akses, Apakah kamu menerimanya? Terima!Detail Tetang Cookie