Klasemen PMGC Babak Liga W3D2, Bigetron Tergeser!

Pertandingan hari kedua minggu ketiga babak Liga PMGC diadakan semalam, Rabu tanggal 09 Desember. Sebanyak 24 tim PMGC kembali bertarung untuk menjadi 16 tim terbaik agar bisa bertanding di Super Weekend minggu ketiga ini.

Minggu ketiga turnamen PUBG Mobile Global Championship (PMGC) Season Zero 2020 tengah berlangsung. Berikut ini kami akan berikan rekapan pertandingan dan klasemen PMGC babak Liga W3D2 di mana Bigetron tergeser dari puncak klasemen dan Aerowolf gagal lagi lolog ke Super Weekend minggu ini.

PUBG Mobile Global Championship (PMGC) merupakan turnamen PUBG Mobile terbesar yang untuk pertama kalinya diadakan pada akhir tahun 2020. Sebanyak 24 tim terbaik dunia bertemu di turnamen ini. Dua di antaranya ialah perwakilan Indonesia, yaitu Bigetron Red Aliens dan Aerowolf LIMAX.

Turnamen PMGC memliki format turnamen di mana setiap minggunya akan diadakan dua babak pertandingan. Pertama, babak Liga yang diadakan setiap Selasa dan Rabu yang akan mempertemukan 24 tim. Kedua, Super Weekend yang diadakan setiap Jumat, Sabtu, dan Minggu yang akan mempertemuakn 16 tim terbaik dari babak Liga.

Baca juga: 3 Game Seperti PUBG Mobile di Bawah 1 GB

Rekapan Pertandingan PMGC Babak Liga W3D2

klasemen PMGC babak Liga W3D2

Pertandingan hari kedua minggu ketiga babak Liga PMGC diadakan semalam, Rabu tanggal 09 Desember. Sebanyak 24 tim PMGC kembali bertarung untuk menjadi 16 tim terbaik agar bisa bertanding di Super Weekend minggu ketiga ini.

Pertandingan pertama dibuka oleh Z3us Esports yang berhasil menguasai Sanhok dengan 9 kill. Kemudian pertandingan kedua Vikendi dimenangkan oleh Team Secret dengan 8 kill. Selanjutnya pertandingan ketiga dimenangkan oleh RRQ Athena yang berhasil menguasai Erangel dengan 13 kill.

Berikutnya pertandingan keempat Miramar, Loops Esports berhasil mendapatkan chicken dinner dengan 12 kill. Kemudian pertandingan kelima Sanhok giliran Konina Power yang memenangkan pertandingan dengan 8 kill. Matchday kedua pun ditutup oleh Loops Esports yang kembali berhasil mendapatkan chicken dinner di pertandingan keenam Vikendi.

Klasemen PMGC Babak Liga W3D2

Pertandingan hari kedua minggu ketiga ini sangat menarik. Bigetron dan Four Angry Men yang masuk ke Top 3 kemarin, sekarang justru harus tergeser jauh dari 5 besar. BTR harus puas di peringkat ke-7 karena tidak mendapatkan poin besar di hari kedua ini. 4AM pun mengikuti di bawah Bigetron dengan total poin sebesar 78.

Menariknya Klas Digital Athletics masih bermain konsisten. Meskipun hari kedua belum juga berhasil mendapatkan chicken dinner, namun mereka tetap bisa mengamankan posisinya di peringkat kedua dengan total 88 poin.

Di posisi pertama ada Futbolist yang bermain sangar hari ini. Tim pemenang PMWL West ini berada di puncak klasemen dengan total poin sebesar 95 poin. Poin tersebut didapatkan dari 1x chicken dinner, 54 kill point, dan 41 placement point.

Kejutan lainnya yang ditemui di babak Liga minggu ketiga ini ialah tidak berhasilnya NOva XQF untuk masuk ke 16 besar. Tepatnya berada di posisi ke-21 dengan ttal 35 poin. Artinya mereka tidak bisa bermain di babak Super Weekend minggu ini. Begitu juga dengan Aerowolf yang hanya mampu finish di posisi ke-22 dengan total 20 poin.

Baca juga: Apa yang Diperlukan untuk Menjadi Streamer PUBG Mobile?

Itulah rekapan pertandingan dan klasemen PMGC babak Liga W3D2 yang berlangsung semalam. Bigetron yang terus-menerus menguasai posisi puncak klasemen akhirnya tergeser. Itu menandakan tim PMGC lainnya bangkit untuk bisa menjadi yang terbaik di turnamen internasional ini. Hari ini pertandingan akan rehat. Kemudian 16 tim terbaik dari babak Liga minggu ketiga ini akan bertanding di Super Weekend minggu ketiga.

Website ini menggunakan Coookie untuk kestabilan akses, Apakah kamu menerimanya? Terima!Detail Tetang Cookie