Klasemen Weekday W3D2 PMPL ID Season 4, Bonafide Esports Pastikan Lolos ke Super Weekend Terakhir!

Rabu (8/9) merupakan matchday terakhir dari Weekday minggu terakhir. Ada 5 ronde penentuan tim mana saja yang berhak untuk bermain di Super Weekend minggu terakhir. Urutan map yang dimainkan di hari kedua ialah Miramar-Erangel.

Pada tulisan ini kami akan memberikan rekapan pertandingan dan klasemen Weekday W3D2 PMPL ID Season 4. Hasil akhir dari Weekday Bonafide Esports geser BOOM Esports dari puncak klasemen Weekday terakhir.

PUBG Mobile Pro League (PMPL) Indonesia Season 4 berlangsung pada 24 Agustus hingga 19 September 2021 mendatang. Ada empat minggu pertandingan yang terbagi menjadi Regular Season di tiga minggu pertama dan babak Country Finals di minggu keempat.

Saat ini turnamen tersebut telah berada di minggu terakhir Regular Season. Dua hari pertandingan Weekday pun telah selesai diselenggarakan pada dua hari terakhir.

Rekapan PertandinganWeekday W3D2 PMPL ID Season 4

klasemen Weekday W3D2 PMPL ID Season 4

Rabu (8/9) merupakan matchday terakhir dari Weekday minggu terakhir. Ada 5 ronde penentuan tim mana saja yang berhak untuk bermain di Super Weekend minggu terakhir. Urutan map yang dimainkan di hari kedua ialah Miramar-Erangel.

Pembuka hari kedua ini ialah Eagle 365 Esports yang berhasil memenangkan pertandingan pertama Miramar dengan 8 eliminasi. Meskipun begitu Bonafide Esports menjadi tim dengan poin eliminasi tertinggi, yakni sebanyak 12 eliminasi.

Bigetron Red Aliens comeback di pertandingan kedua dengan berhasil mendapatkan WWCD. Tim alien merah ini berhasil menguasai Erangel dengan 13 eliminasi. Sementara itu Bonafide dan Genesis Dogma GIDS menempel di posisi kedua dan ketiga dengan masing-masing mengantongi 9 eliminasi.

Kembali ke Miramar, kini giliran tim elang lainnya yang berhasil dapatkan WWCD. Skylightz Gaming berhasil kuasai pertandingan ketiga Miramar dengan 6 eliminasi.

Berikutnya Aura Esports yang mendapatkan WWCD dengan poin besar. Mereka berhasil menguasai pertandingan keempat Erangel dengan 13 poin eliminasi.

Penutup babak Weekday di PMPL ID Season 4 ini ialah RRQ Ryu. Mereka berhasil mendapatkan WWCD di ronde kelima Miramar dengan 5 eliminasi. Sedangkan NFT Esports di posisi kedua dengan 6 eliminasi dan GD GIDS di posisi ketiga dengan 7 eliminasi.

Klasemen Weekday W3D2 PMPL ID Season 4, Bonafide Esports Pastikan Lolos ke Super Weekend Terakhir!

klasemen Weekday W3D2 PMPL ID Season 4

Dari lima ronde pertandingan di Weekday W3D2, Bonafide Esports berhasil memimpin klasemen harian dengan total 100 poin dan menggeser BOOM Esports dari puncak klasemen. Dengan begitu BFD pastikan diri untuk lolos ke Super Weekend minggu keempat.

Sedangkan BOOM Esports yang bermain maksimal di hari pertama dan sudah mengamankan posisinya untuk SW, tak bermain maksimal di hari kedua. Meskipun begitu tim serigala ini telah dapatkan poin besar dan kini berada di posisi kedua dengan total 94 poin.

GD GIDS yang bermain baik di hari kedua ini dengan sering finish di Top 5 berada di peringkat ketiga dengan 85 poin meski belum dapatkan WWCD.

 

Dengan berakhirnya Weekday, maka kita bisa tahu 16 tim dengan poin tertinggi yang berhak bermain di Super Weekend minggu terakhir. Adapun SW minggu keempat akan berlangsung pada akhir pekan ini.

Website ini menggunakan Coookie untuk kestabilan akses, Apakah kamu menerimanya? Terima!Detail Tetang Cookie