Letda Resmi Keluar Dari Tim Bigetron Esports

Hal tersebut dikarenakan mereka akan kehilangan salah satu Pemain Free Fire yang menjadi andalan dalam team tersebut, dia adalah Yogi Letda Pratama. Letda secara resmi telah keluar dari Roster team Free Fire Bigetron.

Sekarang ini kita belum lama memasuki Tahun baru 2020 dan banyak orang juga yang telah membuka lembaran baru pada tahun ini, namun sebuah pengumuman yang tidak mengenakan datang dari Manajemen Bigetron Esport. Kabarnya Letda Resmi Keluar Dari Tim Bigetron Esports!

Hal tersebut dikarenakan mereka akan kehilangan salah satu Pemain Free Fire yang menjadi andalan dalam team tersebut, dia adalah Yogi Letda Pratama. Letda secara resmi telah keluar dari Roster team Free Fire Bigetron.

Melalui pemberitahuan resmi dari Akun Instagram Bigetron Esport, LETDA harus keluar dari panggung Permainan Kompetitif Free Fire dan hal ini meruapakan tujuannya untuk lebih Fokus terhadap karirnya sebagai Content Creator.

Maka dari itu, pihak dari Bigetron Esport akhirnya setuju bersama Letda untuk tidak memperpanjang Kontraknya. Bigetron Esports juga memberikan ucapan Terima Kasih kepada Letda, karena sudah membantu Perjuangan tim Bigetron selama ini.

Letda merupakan salah satu Player Bigetron yang sangat populer dalam karirnya yang merupakan seorang Content Creator, hal ini disebabkan Akun Youtube miliknya sudah mencapai total Subscribe yang banyak yaitu 2.58 Juta orang.

Letda Resmi Keluar dari Tim Bigetron Esports

Karena mempunyai total Subrscribe dan penonton yang cukup banyak. Maka sudah menjadi hal yang wajar jika Letda akan lebih memilih menjadi Content Creator dibandingkan menjadi Atlet Esport.

Apapun keputusan yang dibuat oleh Letda, kita sebagai pendukung tim Bigetron ataupun Player Free Fire lainnya harus menerima semua keputusan Letda tersebut.

Bagi kalian yang menjadi salah satu Pendukung Letda di Bigetron Esport, maka tentunya kalian bisa terus mendukung Letda sebagai Content Creator di Youtube dengan Menonton Video buatannya setiap hari. Bagi kalian yang belum tau channel milik Yogi Pranama Putra (Letda), kalian bisa langsung mengunjungi Link berikut ini https://www.youtube.com/channel/UCCsHdU66sCbEtklvSVAGPsQ/featured.

Didalam posisi Organisasi tim tersebut, meskipun mereka sudah kehilangan Letda namun mereka juga masih mempunyai 7 Pemain Free Fire yang akan selalu siap untuk membela kemenangan tim Bigetron Esport.

Nama Pemain Bigetron Yang Sekarang

Pada divisi utama Bigetron BGL diisi oleh para pro player Free Fire yang sangat tangguh, mereka adalah Jay yang menjadi seorang Kapten, selanjutnya adalah Kam, AG dan Upiin.

Baca Juga : Bundle Magic Cube FF Terbaru 2020

Bigetron Esport juga mempunyai 1 lagi Divisi yaitu Bigetron ULT, pada Divisi ini diisi oleh para pro player Free Fire yang bernama Incess, Ganzz dan Jrexx.

Letda Resmi Keluar Dari Tim Bigetron Esports

Meskipun begitu, tim Bigetron Esport memang belum mendapatkan cukup banyak prestasi didalam game Free Fire dan tidak sehebat dengan Divisi PUBG Mobile. Meskipun mempunyai kekurangan tersebut, tim Bigetron Esports tidak akan pernah menyerah untuk mempertahankan Cabang Esports yang mereka banggakan tersebut.

Kami juga akan memberikan list dari kedua Divisi dari Bigetron BGL dan ULT.

BTR BGL

  1. Jey (Kapten)
  2. Kam
  3. AG
  4. Upiin

BTR ULT

  1. Incess
  2. Ganzz
  3. Jrexx

Dari jumlah total 7 player tersebut, Kam merupakan pemain yang mempunyai potensial yang dimiliki tim Bigetron Esport.

Meskipun dia masih berusia 14 Tahun, tapi kemampuan yang dia miliki ini tidak boleh diremehkan. Dia mampu menunjukan kemampuan luar biasa untuk menghabisi para musuhnya di Tournament Free Fire.

Mungkin juga dia akan Letda Junior di dalam tim Bigetron Esport tersebut, karena dia juga mendapatkan sebuah julukan sebagai Anak Ajaib.

Pada tim utama, Kam mempunyai sebuah Tugas untuk menjadi seorang Rusher. Dalam posisi ini, Kam adalah seorang penghancur strategi yang dimiliki oleh musuh tersebut. Dia juga pernah menunjukan prestasi baik bersama tim BTR BGL sebagai Juara 1 di Hortus Battle Series.

Itulah beberapa informasi mengenai Tim Bigetron sekarang ini, apakah nantinya Kam akan menjadi seorang Letda Junior didalam tim Bigetron ini? Kita tunggu saja nanti kedepannya.

Jangan lupa untuk follow instagram resmi kami di Esportsku (@esports.ku) untuk mendapatkan informasi terbaru lainnya seputar game Free Fire dan berita esports menarik lainnya. Salam Booyah.

Website ini menggunakan Coookie untuk kestabilan akses, Apakah kamu menerimanya? Terima!Detail Tetang Cookie