M3 Resmi Diumumkan, Kejuaraan Dunia Mobile Legends Di Desember 2021!

Tentunya semua team di Mobile Legends akan mengincar world championship ini mengingat ini merupakan tingkatan tertinggi di kompetisi Mobile Legends. Siapa yang jadi pemenang akan mendapatkan mahkota team terbaik.

M3 resmi diumumkanAkhirnya setelah banyak yang bertanya kira-kira kapan M3 resmi diumumkan, Moonton berikan jawabannya. Kali ini untuk kejuaraan dunia kedua, M3 akan dijalankan pada akhir tahun Desember 2021. Hal ini berasal dari roadmap Mobile Legends.

Tentunya semua team di Mobile Legends akan mengincar world championship ini mengingat ini merupakan tingkatan tertinggi di kompetisi Mobile Legends. Siapa yang jadi pemenang akan mendapatkan mahkota team terbaik.

Sudah ada EVOS yang menjadi juara dunia pertama lalu diikuti oleh Bren Esports yang menang di M2, M3 membuka gerbang luas bagi beragam team. Ambisi besar mereka juga dimulai dari kompetisi domestik masing-masing.

Sebelum berangkat ke M3 tentunya para team akan berusaha yang terbaik di MPL masing-masing. Bagi negara yang tidak memiliki MPL maka Invitiational masing-masing negara akan mereka incar untuk tiket ke M3 nantinya.

M3 Resmi Diumumkan

Dalam pengumuman M3 resmi diumumkan dari Mobile Legends dan Moonton, MPL akan digelar pada Desember 2021. Belum jelas tanggal pastinya tapi kemungkinan akan berjalan di awal atau pertengahan bulan. Venue juga masih kurang begitu jelas.

MLBB Esports & M3 | 2H 2021 Roadmap

Ini saatnya untuk membicarakan #M3 karena semua Player kompetitif berlomba #ToTheTop pada pertengahan kedua tahun 2021 📍

📅 Desember
🧍 16 Tim
🏆 1 Juara Dunia

Hidupkan kembali momen dan kenangan terbaik pada pertengahan tahun 2021 di #MLBBEsports dengan kami, dan ikuti terus untuk mengetahui informasi lebih lanjut mengenai detail Update yang akan datang di M3! 🔥

Akan ada 16 team yang saling bersaing untuk M3. Saat ini memang Indonesia dan Filipina mungkin bisa dikatakan sebagai region terkuat. Mereka dominan di world championship dan beberapa kompetisi international lainnya.

Tapi hal ini tidak menutup kemungkinan bagi team-team lainnya. Team-team Malaysia dan Singapura juga terlihat sangat kuat akhir-akhir ini. Selain itu dibukanya MPL Kamboja dan Brazil juga bisa jadi potensi besar bagi negara tersebut.

Bisa dibilang dengan adanya M3 resmi diumumkan nanti, balance of power masing-masing team dan negara akan berubah drastis. Jadi bisa dibilang tidak ada team yang terlalu berat sebelah saat ini dan mereka memiliki kesempatan yang sama.

Website ini menggunakan Coookie untuk kestabilan akses, Apakah kamu menerimanya? Terima!Detail Tetang Cookie