7 Marksman Anti Meta Mobile Legends, Kuat di ML Walaupun Ketinggalan Zaman!

Disini kami akan memberikan 7 hero marksman anti meta yang memiliki potensi tinggi dan dapat bekerja layaknya marksman papan atas. Hero-hero ini sangat kuat jika kalian mampu menunjukkan taji nya dan potensi yang tinggi membuat mereka kuat.

Marksman di Mobile Legends adalah role yang jika kalian perhatikan hanya itu-itu saja yang digunakan. Antara Granger, Claude, dan Bruno. Padahal masih ada beberapa hero marksman yang bisa digunakan dan memiliki potensi yang tinggi jika benar menggunakannya. Hero-hero ini dapat bekerja layaknya marksman papan atas jika kalian paham.

Hero role mobile legends marksman memang dituntut untuk memiliki damage tinggi nantinya di late game akan bertugas carry team. Permasalahannya hero-hero marksman papan atas ini memang bisa memberikan damage tinggi yang tidak masuk akal. Tetapi hero anti meta ini juga memiliki potensi yang tinggi walau cara penggunaannya berbeda.

Disini kami akan memberikan 7 hero marksman anti meta yang memiliki potensi tinggi dan dapat bekerja layaknya marksman papan atas. Hero-hero ini sangat kuat jika kalian mampu menunjukkan taji nya dan potensi yang tinggi membuat mereka kuat.

7 marksman ini merupakan pilihan hero yang tepat bagi kalian yang ingin melawan meta dan tetap menjadi kuat;

  1. Yi Shun-Shin
  2. Irithel
  3. Moskov
  4. Hanabi
  5. Clint
  6. Popol and Kupa
  7. Miya

Bisa jadi marksman yang sangat mengerikan jika kalian memang pintar memainkan hero-hero ini. Esportsku rangkum agar lebih mudah dibaca.

YI SUN SHIN

Yi adalah seorang marksman yang akhir-akhir ini mendapatkan buff dan revamp di skill dash miliknya. Sekarang Yi mendapatkan invicibility untuk menghindari semua damage yang diberikan kepadanya untuk jeda waktu yang cukup baik. Yi lebih baik sekarang digunakan sebagai kiter, bruiser, dan assassin karena sebagai marksman dirinya kurang konsisten.

IRITHEL

Irithel adalah hero marksman yang dulunya sangat meta tetapi tahta nya diambil marksman lainnya. Hero ini memiliki keunggulan dari potensi kiting dan juga selfbuff miliknya yang sangat kuat. Jika dimainkan dengan benar dirinya akan sulit sekali dibunuh dan juga dapat memberikan damage tinggi.

MOSKOV

Moskov juga mirip seperti Irithel yang mana dirinya adalah hero yang dulunya merupakan hero marksman mematikan dan auto pick, tetapi sekarang tidak. Hero ini memiliki potensi yang baik  jika kalian mampu memanfaatkan pasif miliknya yang mematikan di teamfight maupun laning.

HANABI

Kurang diminati karena dirinya tidak diunggulkan ketika 1v1 ataupun pertarungan kecil, Hanabi sangat kuat didalam teamfight. Dirinya adalah marksman damage tinggi jika kalian mampu memanfaatkan S1 miliknya karena dalam teamfight dirinya mampu berguna sebagai mesin damage.

CLINT

Item Build Clint Mobile Legends Critical

Walau tidak memiliki damage setinggi marksman lainnya, tetapi keunggulan Clint berada di kiting dan poke miliknya. Dalam game biasanya Clint akan menjadi damage kedua dan team harus menggunakan hero damage sakit lainnya di fighter atau mage late game.

Clint ini hero marksman poke yang handal dalam menipiskan HP musuh kalian. Sebenarnya, semenjak update clint, hero ini kurang berfungsi dengan baik saat teamfight dan menjadi hero hit n run. Jadi, jika kalian cara penggunaanya bagus, hero clint ini akan sakit juga.

POPOL AND KUPA

 

Hero yang baru saja keluar ini memang belum banyak yang menggunakannya secara aktif. Tetapi hal ini bukan berarti dialan hero yang buruk. PK adalah hero yang mematikan karena selain sulit sekali dibunuh dirinya memiliki damage yang tidak masuk akal.

Penggunaanya memang menyulitkan dan kurang banyak yang terbiasa dalam memakai hero popol dan kupa mobile legends ini. Hero ini mudah sekali dikirim ke base ketika kalian memakainya tidak benar selama teamfight berlangsung

MIYA 

Cara Mengatasi ML Tidak Keluar Suara 2020

Salah satu hero klasik milik ML, Miya tidak begitu baik untuk digunakan akhir-akhir ini. Kekuatan Miya mirip seperti Clint, dimana poke dan kiting adalah potensi milknya. Tetap membutuhkan hero damage lainnya, Miya di late game dapat menjadi berbahaya jika kalian mampu memanfaatkan posisi.

Itulah 7 hero marksman anti meta yang dapat kalian gunakan di Mobile Legends. Hero-hero ini dapat kalian gunakan jika hero marksman papan atas sudah di pick dan ban oleh lawan. Mereka tidaklah buruk, hanya saja agak sulit untuk dimainkan di kondisi yang sekarang jika kalian tidak mampu memanfaatkan potensi mereka.

Website ini menggunakan Coookie untuk kestabilan akses, Apakah kamu menerimanya? Terima!Detail Tetang Cookie