Tips Mudah Menghafal Jenis Senjata PUBG Mobile untuk Pemula!

bagaimana tips mudah untuk menghafal jenis-jenis senjata di PUBG Mobile? Simak penjelasannya di esportsku kali ini ya!

EsportsMiddleEast

Banyak sekali nama-nama senjata yang bisa kalian temukan ketika bermain PUBG Mobile. Namun, sebenarnya tidak begitu banyak jenis yang mengklasifikasikan semua senjata tersebut.

Lalu bagaimana tips mudah untuk menghafal jenis-jenis senjata di PUBG Mobile? Simak penjelasannya di bawah!

Tips Mudah Menghafal Jenis Senjata PUBG Mobile untuk Pemula!

MobileModeGaming

 

Pistol

Pistol sendiri merupakan senjata yang memiliki slot khusus. Slot kecil yang berbentuk pistol, merupakan slot yang memang dipergunakan untuk pistol.

Jika kalian ragu apakah senjata yang kalian temukan merupakan pistol atau bukan, kalian bisa mem-pick up senjata tersebut. Kalau senjata tersebut masuk ke dalam slot besar yang berbentuk persegi panjang, maka senjata yang kalian ambil bukanlah pistol.

Jika senjata tersebut masuk ke dalam slot kecil yang berbentuk pistol, maka benar senjata yang kalian ambil adalah pistol.

Nama-nama pistol di dalam PUBG Mobile:

  • Desert Eagle
  • Flare Gun
  • P18C
  • P1911
  • P92
  • R1895
  • R45
  • Skorpion
  • Sawed Off

Baca Juga : 4 Alasan DP-28 Menjadi Senjata LMG Favorit di PUBG Mobile!

SMG (Submachine Gun)

Senjata ini biasanya berbentuk kecil, namun masih lebih besar jika dibandingkan dengan Pistol. Senjata SMG menggunakan peluru 9mm dan 45ACP. Kalian juga bisa membedakannya dari jarak jauh tembakan pelurunya.

Jika peluru dari senjata tersebut tidak sanggup menembak ke target yang jauh, maka senjata tersebut sudah pasti berjenis SMG atau Submachine Gun.

Berikut nama-nama SMG di PUBG Mobile:

  • Micro Uzi
  • Vector
  • PP-19 Bizon
  • MP5K
  • Tommy Gun
  • UMP45

Shotgun

Shotgun merupakan senjata yang menggunakan peluru 12 Gauge. Mudah untuk membedakan senjata ini, berbentuk panjang dan menggunakan peluru 12 Gauge. Selain itu, peluru di Shotgun tidak lebih dari 10. Kecuali DBS yang mencapai 14 peluru

Berikut nama-nama Shotgun di PUBG Mobile:

  • DBS
  • M1014
  • S12K
  • S1897
  • S686

Baca Juga : 4 Alasan Mengapa SKS Menjadi DMR Favorit di PUBG Mobile!

Assault Rifle

Assault Rifle atau AR adalah senjata yang paling sering digunakan bagi kebanyakan player PUBG Mobile. Senjata ini memiliki kemampuan untuk menembak di jarak dekat hingga menengah.

Biasanya senjata AR menggunakan peluru 5.56mm dan 7.62mm. Jika kalian menemukan senjata dengan jumlah 30 peluru tanpa extended, serta memiliki mode Auto/Burst/Single, maka sudah dapat dipastikan senjata tersebut adalah AR.

Berikut nama-nama Assault Rifle di PUBG Mobile:

  • M416
  • SCAR-L
  • G36C
  • QBZ
  • M16A4
  • AUG
  • AKM
  • M762 Beryl
  • MK47 Mutant
  • Groza

 

LMG (Light Machine Gun)

LMG merupakan senjata yang memiliki jumlah peluru sangat banyak di dalam magazinenya. Hanya ada dua senjata di PUBG Mobile yang merupakan LMG.

Jika menemukan senjata yang memiliki jumlah peluru di atas 40 dan menggunakan 5.56mm atau 7.62mm, maka senjata tersebut adalah LMG.

Berikut nama-nama senjata LMG di PUBG Mobile:

  • DP-28
  • M249

Baca Juga : 3 Alasan Mengapa AWM Menjadi Sniper Favorit di PUBG Mobile!

DMR (Designated Marksman Rifle)

Senjata ini memiliki kemampuan untuk bertempur di jarak yang jauh. Jika kalian menemukan senjata yang bisa dipasangkan scope 8x dan mampu menembak musuh dengan mode semi-auto atau tapping, maka senjata tersebut adalah DMR.

Berikut nama-nama DMR di PUBG Mobile:

  • Mini-14
  • QBU
  • MK12
  • SKS
  • SLR
  • MK14
  • VSS (sudah dipasangkan fixed scope 4x)

 

Sniper

Senjata ini memiliki kekuatan tersebar. Untuk membedakannya, senjata ini memiliki 1 mode tembak. Senjata ini juga bersifat bolt action, dan hanya menggunakan peluru 7.62mm, 45acp, serta 300 Magnum.

Selain itu, sama seperti DMR yaitu bisa dipasangkan scope 8x.

Berikut nama-nama Sniper di PUBG Mobile:

  • Win94
  • Kar98K
  • M24
  • AWM

Baca Juga : 4 Hal di PUBG Mobile yang Dianggap Tidak Penting Oleh Para Player

 

Berdasarkan penjelasan kami di atas, senjata mana yang menjadi favorit kalian? Terima kasih sudah menyimak!

Website ini menggunakan Coookie untuk kestabilan akses, Apakah kamu menerimanya? Terima!Detail Tetang Cookie