Pembuktian AURA vs RRQ, Harus Bisa Bounceback!

Sebenarnya dari segi pemain, AURA memiliki skill mekanik yang tinggi. Plan dan strat mereka juga tidak terlalu buruk, hanya saja kurang di eksekusi saja. Melawan team yang rapih akan jadi ujian mereka.

AURA lagi-lagi harus dihadapi dengan lawan yang berat. Beberapa match kebelakang ini mereka mendapatkan lawan yang berat, nantinya di week keempat akan lawan Geek Fam dan RRQ. Week 4 ini adalah pembuktian AURA vs RRQ untuk melihat perkembangan mereka.

Sebenarnya dari segi pemain, AURA memiliki skill mekanik yang tinggi. Plan dan strat mereka juga tidak terlalu buruk, hanya saja kurang di eksekusi saja. Melawan team yang rapih akan jadi ujian mereka.

Geek Fam dan RRQ adalah lawan yang berat bagi AURA. AURA yang saat ini belum mendapatkan poin kemenangan series tentunya harus mengincar poin penuh untuk bounceback.

Tetapi melawan Geek Fam dan RRQ menjadi hal yang sulit. Kedua team ini masih cukup baik performanya. Tetapi RRQ yang sedang menurun mungkin bisa dimanfaatkan oleh AURA. Jika AURA bisa menang series ini, bisa dibilang mereka bisa memompat mental mereka.

Ujian ini akan cukup berat, melawan dua team kuat dalam satu pekan yang mungkin akan berbahaya. Tetapi ini juga jadi hal yang baik bagi AURA dan mereka bisa bermain diluar tekanan.

Satu Pekan Yang Berat

AURA belakangan ini belum mendapatkan hasil yang baik. Selalu kalah tiap seri mereka, sampai saat ini mereka belum memenangkan salah satu dari match di MPL ID season 7. Bisa dibilang, performa mereka sangat buruk.

Tidak berhenti disitu karena kesulitan AURA berlangsung di pekan keempat ini. Mereka harus melawan Geek Fam dan RRQ yang mana keduanya adalah team yang kuat. AURA harus memiliki stamina ekstra dalam pekan ini.

Geek Fam saat ini adalah team yang sedang naik-naiknya. Mereka memiliki performa yang baik dan mungkin masih bisa naik lagi. Hal ini berbahaya bagi AURA yang sedang mencari momentum permainan.

RRQ juga akan mereka lawan setelah Geek Fam. Melawan RRQ seharusnya AURA punya beberapa keunggulan. Mereka bisa adaptasi dan membaca permainan RRQ sebelumnya yang berakhir buruk.

Mereka setidaknya harus bisa membaca permainan RRQ dengan menganalisa dari beberapa series sebelumnya. Gaya bermain EVOS dan Aerowolf yang agresif dan dominan mungkin jadi kunci permainan AURA dan mereka harus mencoba out-tempo RRQ.

Jadi Underdog Seharusnya Bukan Masalah

Sebenarnya dalam match AURA vs RRQ nanti, AURA lah yang diuntungkan. Mereka datang sebagai underdog dan seharusnya memiliki keunggulan. Hal ini datang dari tekanan RRQ yang diharapkan bermain baik oleh banyak orang.

AURA harus bermain santai dan memanfaatkan mental lawan di match ini. Asalkan AURA tidak melakukan blunder besar, seharusnya setidaknya mereka bisa menang satu game melawan RRQ.

Tetapi jika mereka terkena mental dan stamina yang buruk jikalau kalah melawan Geek Fam, mungkin AURA yang dirugikan. Yang terpenting sih mereka harus bisa mengcounter gaya bermain Geek Fam dan RRQ.

Ikuti juga media sosial kami di Instagram.

Website ini menggunakan Coookie untuk kestabilan akses, Apakah kamu menerimanya? Terima!Detail Tetang Cookie