Prizepool WSL Season 3, Cukup Besar Dan Penting Untuk Perkembangan Team

Ya, dengan prizepool yang relatif terhitung besar ini sangat terasa bagi perkembangan team. Pasalnya untuk juara pertama akan diberikan prizepool lebih besar ditambah uang tambahan untuk gaming house mereka.

Biasanya kompetisi yang bukan kompetisi utama dari game tidak begitu memuaskan dari segi prizepool. Tetapi WSL kali ini sepertinya berbeda nih karena prizepool WSL season 3 naik dua kali lipat lebih!

Ya, dengan prizepool yang relatif terhitung besar ini sangat terasa bagi perkembangan team. Pasalnya untuk juara pertama akan diberikan prizepool lebih besar ditambah uang tambahan untuk gaming house mereka.

Hal ini untuk membantu para team rookie kesempatan dan ambisi yang lebih besar. Jika kalian berada di team yang bukan dalam organisasi major di Indonesia, ini adalah kesempatan terbesar mengembangkan team.

Dalam press conference yang diadakan WSL tempo lalu, ada hal yang menarik dalam prizepool yang diumumkan. Mengenai prizepool pada musim ketiga akan ada peningkatan yang tentunya bernilai positif bagi partisipan.

Dengan prizepool yang meningkat lebih dari dua kali lipat ini tentunya akan sangat menguntungkan. Season 2 memiliki prizepool kisaran Rp50 juta dan sekarang menjadi total sekitar Rp110 juta.

  • Juara: Rp30.000.000 + Medali + Trofi + Voucher makeover gaming room senilai Rp. 50.000.000
  • Runner Up: Rp15.000.000 + Medali
  • Peringkat 3: Rp7.500.000 + Medali
  • Peringkat 4: Rp3.500.000
  • Grand Final MVP: Rp4.000.000

Dengan total sekitar Rp110 juta ini maka para team wajib sekali maksimal dalam WSL season 3. Hadiah akan dibagi dari juara pertama, MVP, sampai peringkat keempat. Yang berarti jika tidak lolos playoff akan kurang begitu baik.

Tetapi juara pertama ini yang diincar dan akan berguna bagi team yang baru terbentuk. Dengan mereka menjadi juara di WSL season 3 maka nantinya hampir dipastikan akan betah dan bersama membangun WSL sebagai skena yang lebih kompetitif.

Memang tidak sebesar MPL ID, tetapi WSL adalah langkah awal yang tepat untuk membangun skena sendiri. Diharapkan semakin kedepannya WSL akan semakin ramai dan menjadi incaran utama para team amatir maupun pro dalam divisi wanita ML mereka.

Ikuti juga media sosial kami di Instagram.

Website ini menggunakan Coookie untuk kestabilan akses, Apakah kamu menerimanya? Terima!Detail Tetang Cookie