Profil Team M2 Bren Esports, Penakluk Dari Filipina

Bren adalah team yang memiliki sejarah cukup panjang dan di Filipina sendiri, org ini memiliki banyak sekali divisi. Tapi di Mobile Legends, mereka adalah monster sebenarnya. Sangat sulit ditaklukan di skena lokal mereka, Bren juga mengerikan di skala international.

Persaingan skena pro Mobile Legends di Asia Tenggara memang sangat ketat. Masing-masing negara dan team memiliki keunggulan masing-masing. Tapi di Asia Tenggara ada yang sangat menonjol dengan konsisntesi di skena international dan dominasi lokal, yaitu Bren Esports. Kami berikan profil team M2 Bren Esports untuk kalian yang ingin kenal dengan mereka.

Bren adalah team yang memiliki sejarah cukup panjang dan di Filipina sendiri, org ini memiliki banyak sekali divisi. Tapi di Mobile Legends, mereka adalah monster sebenarnya. Sangat sulit ditaklukan di skena lokal mereka, Bren juga mengerikan di skala international. Mereka mungkin adalah team terbaik asal Filipina ini.

Di M2, Bren masuk kedalam grup C yang digadang-gadang sebagai grup “neraka”. Di Grup C ini mereka akan melawan Alter Ego yang menjadi favorit pemenang M2 dan juga 10S Gaming Frost yang misterius. Melawan team asal Indonesia dan Jepang ini tentunya bukan hal mudah bagi Bren.

Disini mari kita kulik profil team M2 Bren Esports bagi kalian yang ingin mengetahui lebih dalam mengenal mereka. Bren tentunya adalah team yang sangat kuat. Bahkan mereka memiliki kemungkinan besar mengangkat piala M2 juga. Dengan kekuatan dan semangat tinggi, mereka siap bertarung di Singapura.

Profil Team M2 Bren Esports

Bren walau akan melawan team kuat di grup C bukan berarti mereka akan mudah dikalahkan. Bahkan bersama Alter Ego, mereka memiliki kemungkinan besar keluar dari grup ke playoff. Tidak jarang yang memperkirakan mereka bisa lanjut ke winner bracket di M2 nanti.

Yang menarik adah di grup ini mereka akan melawan Alter Ego. Saat MPLI kemarin Bren gagal mengalahkan Alter Ego di laga final. Team asal Filipina ini memang kurang kuat melawan dominasi Alter Ego yang loseless MPLI kemarin.

Tetapi M2 mereka kembali lagi dan masih membawa dendam dan semangat yang lebih panas. Kali ini selain membalas dendam MPLI, Bren juga siap mengangkat trofi di Singapura nanti sebagai kebangaan team dan Filipina.

Membawa pemain terbaru mereka Coco, Bren disini bukanlah team yang bisa diremehkan kontestan lainnya. Dengan potensi yang sangat mengerikan, bisa jadi Bren akan memberikan the biggest upset di M2 nanti. Tentunya wajib kalian tonton permainan mereka di M2.

Roster Bren Esports M2 World Championship :

  • Coco
  • Ejhay
  • Flaptzy
  • Karltzy
  • Lusty
  • Pheww
  • Ribo

Pemain yang harus kalian perhatikan: Karltzy, Flaptzy, dan Pheww

Dengan profil team M2 Bren Esports ini semoga kalian bisa lebih paham lagi dengan Bren Esports. Mereka adalah team yang sangat kuat dan tentunya bukan team ecek-ecek. Siap memberikan kejutan, sebaiknya Alter Ego dan 10S Gaming Frost harus bersiap-siap menghadapi raksasa Filipina ini.

Ikuti juga media sosial kami di Instagram.

Website ini menggunakan Coookie untuk kestabilan akses, Apakah kamu menerimanya? Terima!Detail Tetang Cookie