Rekap Hasil MPL ID Season 8 Pekan Ketiga!

Sang Raja dengan Gelar Juara Bertahan, Sukses Mencuri Perhatian Penggemar pada MPL ID Season 8 Pekan Ketiga yang Lalu!

MPL ID merupakan liga utama pada pro scene MLBB Indonesia. Hingga pada saat ini, MPL ID telah berlangsung sepanjang 8 season dan baru saja melewati pekan ketiganya. Pada pembahasan kali ini, Esportsku akan berbagi mengenai rekap hasil MPL ID Season 8 pekan ketiga akhir pekan lalu. Namun sebelum masuk kedalam pembahasannya, perlu kalian ketahui bahwa MPL ID Season 8 ini memiliki daya tariknya tersendiri.

Seperti contoh, Aura Fire yang sukses memutus rantai lose streak yang mereka alami pada MPL ID musim ini. MPL ID memang tidak pernah gagal dalam menghadirkan berbagai kejutan bagi para pencinta dan penggemar setia MLBB. Oleh karena itu, langsung saja simak pembahasannya berikut ini mengenai Rekap Hasil MPL ID Season 8 Pekan Ketiga!

Ketangguhan AE

AE adalah tim yang gemar menggila pada awal musim berlangsung, setidaknya sepanjang dua musim terakhir. Buktinya hingga pekan ketiga MPL ID Season 8 saat ini, AE menempati posisi teratas pada papan klasemen sementara. Dengan perolehan 7 poin, AE hanya kecolongan 3 poin dari tim lain dalam berlaga di best of 3 series sepanjang 5 pertandingan yang telah mereka lakoni.

Mari sedikit mengulas kembali kepada MPL ID Season 7 yang lalu. Waktu itu, performa dari ketangguhan AE di awal musim sempat kendor saat memasuki pertengahan musim. Permasalahannya, apakah AE dapat mempertahankan konsistensinya tersebut?

RRQ Hoshi

Selanjutnya terdapat tim yang memegang gelar sebagai Juara bertahan dari MPL ID. RRQ Hoshi secara garis besar dapat dibilang cukup mencuri perhatian di pekan ketiga pada awal musim MPL ID kali ini. Tidak seperti musim lalu, dimana RRQ memberikan kesan yang masih sangat sibuk dalam meracik roster andalannya.

Kini RRQ justru membayangi AE di papan klasemen sementara MPL ID Season 8 pekan ketiga, dengan menempati posisi kedua dan mengantongi perolehan 5 poin. Dengan selisih 2 poin antara RRQ dan AE, Sang Raja bisa saja menyamakan posisinya dengan AE di pekan keempat yang akan datang, jika AE mengalami kekalahan telak.

Savage!

Masih mengenai RRQ Hoshi, selain performa mereka yang sukses menempati posisi kedua di awal musim, salah satu pemain dari RRQ juga sukses menorehkan catatan Savage pertama di MPL ID Season 8. Pemain tersebut adalah RRQ Alberttt yang bertugas sebagai jungler dari RRQ.

Lebih spesifik, RRQ yang kala itu berhadapan dengan Rebellion Genflix di game kedua, Lancelot RRQ Alberttt menjadi sosok yang sangat mematikan bagi dihadapan Rebellion Genflix. Ditambah lagi, Roger RRQ Alberttt pada game pertama juga sempat nyaris memperoleh Savage walaupun pada akhirnya memaksa RRQ Alberttt untuk puas dengan perolehan Maniac di game pertama.

Itulah dia pembahasan mengenai Rekap Hasil MPL ID Season 8 Pekan Ketiga kali ini. Tetap nantikan pembahasan selanjutnya seputar pro scene MLBB Indonesia agar kalian dapat terus memperoleh perkembangan kabar mengenai tim dan pemain kesayangan kalian ya!

Website ini menggunakan Coookie untuk kestabilan akses, Apakah kamu menerimanya? Terima!Detail Tetang Cookie