Review Keydous NJ80, Gaming Keyboard Mechanical Yang Bisa Di Mod Tinggi!

Merek Keydous memang akan sangat asing ditelinga banyak orang, tapi rupanya di komunitas mechanical keyboard banyak yang mencari-cari keyboard ini loh.

Mungkin akan ada beberapa orang yang masih bingung mencari keyboard baru untuk digunakan. Nah disini akan kami berikan review Keydous NJ80 dimana banyak orang yang kurang tahu padahal sangat bagus.

Merek Keydous memang akan sangat asing ditelinga banyak orang, tapi rupanya di komunitas mechanical keyboard banyak yang mencari-cari keyboard ini loh. Seringkali sold out karena untuk harganya kalian mendapatkan kualitas yang tinggi.

Bagi yang penasaran kalian bisa lihat langsung  dibawah ya mengenai reviewnya. Keyboard ini sudah digunakan oleh penulis cukup lama dan jadi keyboard utama. Jadi tentunya ini sangat rekomen untuk kalian.

Review Keydous NJ80

Untuk konteks, penulis sudah menggunakan keyboard ini untuk daily drivernya baik itu main game, kerja, browsing, dan penggunaan normal seperti biasa sudah lebih dari satu tahun. Jadi dari penggunaan sudah cukup dalam deh rasanya.

Selanjutnya keyboard yang digunakan ini adalah keyboard yang sebenarnya beli barebone. Jadi akan berbeda dengan kalian baik dari switch, keycaps, dan lainnya yang mana bisa berubah-ubah tergantung pengguna.

Terakhir adalah, keyboard penulis sudah di mod dan bisa mengubah pengalaman juga ya bagi banyak orang. Tapi sebenarnya sempat juga waktu awal beli sebelum di mod tidak berbeda begitu jauh kok.

Build Quality Dan Desain

Dari build quality, keyboard barebone ini memiliki kualitas yang sangat tinggi dan bahkan bisa diadu dengan keyboard mahal lainnya. Hal ini berkat kualitas plastik yang digunakan cukup tinggi dan dari berat terasa kokoh juga.

Tapi menariknya adalah dari sisi desain sendiri. Jika kalian lihat layout dan desain dari keyboard ini mungkin tidak asing. Ya, hal ini karena desain dari keyboard ini tidak jauh dan sangat mirip dengan GMMK Pro.

Adanya volume knob yang bisa kalian ganti bahkan bisa dengan knob GMMK Pro juga membuat keyboard ini terlihat keren. Layout 75% keyboard juga jadi sweet spot bagi banyak orang karena adanya function key yang bisa digunakan.

Performa

Dari performa ketika digunakan, keyboard ini memiliki potensi yang sangat tinggi terutama di tipe barebone. Secara pribadi dikeyboard ini digunakan switch Boba U4t dan keycaps biasa. Rasanya sangat enak diketika berkat switch boba yang terkenal dengan thock nya.

Tapi tidak hanya switch saja mungkin yang memiliki peran besar dalam keyboard yang asik digunakan ini. Keyboard ini juga sudah di mod dengan dampening foam dan juga brass plate agar suaranya makin dalam dan terasa.

Untuk bekerja yang intens dalam ketikan, keyboard ini akan terasa enak karena actuation point yang memang cocok dari switch U4t. Untuk main game juga tidak begitu buruk walau terkadang beberapa orang mungkin akan mudah pegal jarinya.

Modability Tinggi

Seperti yang sudah dijelaskan sebelumnya bahwa keyboard ini bisa di mod, memang bisa lebih dari ini. Sementara ini hanya di mod dengan dampening foam dan brass plate saja. Tapi didalam keyboard ini sebenarnya cukup luas loh dan mungkin kalian bisa utak-atik keyboard ini.

Seperti biasa juga kalian juga masih bisa mod switch dan stab kalian kok. Hanya saja untuk penggunaan keyboards ini yang menggunakan Boba U4t tidak di lube switchnya karena suaranya akan kurang thocky.

Wired Dan Wireless

Keyboard ini mendukung konektifitas wired dan wireless. Untuk wired kalian bisa menggunakan USB type-C ke type-A. Untuk wirelessnya ada dua pilihan yaitu bluetooth dan juga dengan dongle USB.

Tapi saat dicoba untuk wireless agar kurang memuaskan bluetoothnya. Ada delay kecil yang terasa dan bagi pengguna kasual mungkin bukan masalah, tapi untuk secara pribadi delay ini agak mengganggu.

Keydous NJ80-AP Specs

  • Length: 32.5 cm / 12.80 inches
  • Width: 14.1cm / 5.55 inches
  • Height: 4.2 cm / 1.65 inches
  • Case: ABS plastic
  • Plate: Steel
  • Weight:  998g grams fully assembled
  • Keys:  80 keys, 75% layout
  • Connectivity: USB-C to Type-A cable, 6ft, detachable, Bluetooth 5.1 or 3.1, 2.4 Ghz Wireless
  • Battery life: 4800 mAh, 25 hours (RGB on), 320 (RGB off)

Keys & switches

  • Switch options: Hotswappable, Gateron Pro Milky Yellow, Kailh Box Red V2, Kailh Box White, TTC Gold Pink, TTC Speed Silver
  • Keycap material: PBT
  • Keycap legends: Dye-sublimated
  • Keycap profile: Cherry
  • Media keys: Through Fn keys
  • Backlight: Full RGB
  • Software: Keydous Software

Nah jadi dari review Keydous NJ80 ini dirasa jika kalian ingin menggunakan keyboard kualitas tinggi bisa gunakan keyboards ini. Jika dibandingkan dengan GMMK Pro jauh lebih murah dan kualitasnya tidak berbeda jauh juga.

Keydous NJ80 dibuka dari harga Rp2 jutaan untuk barebone dan sekitar Rp2.5 juta+ untuk yang full kit. Direkomendasikan beli barebone jika kalian ingin lebih luas pilihannya dan bahkan bisa saja lebih murah.

Website ini menggunakan Coookie untuk kestabilan akses, Apakah kamu menerimanya? Terima!Detail Tetang Cookie