RRQ Alberttt di MPL ID Season 6 Week 8!

Meskipun XINNN telah bergabung kembali bersama RRQ, namun tim RRQ tetap mempercayakan role core kepada Alberttt dan pekan terakhir di MPL ID Season 6 menjadi pembuktian dari RRQ Alberttt!

Pertemuan antara RRQ Hoshi VS Alter Ego, menghadirkan pertandingan yang sangat seru. RRQ sendiri berhasil memenangkan pertandingan usai meraih skor akhir 2-0 atas AE.

Melalui akun official Instagram MPL ID, RRQ Alberttt merupakan core yang berhasil menunjukkan peningkatan performa yang cukup signifikan. Menghadirkan highlight dari momen-momen yang diciptakan oleh RRQ Alberttt, pro player yang satu ini kembali menunjukkan performa yang gemilang pada pertandingan kali ini.

Padahal, masa awal sebagai debutan di RRQ, Alberttt terbilang dalam kondisi yang tidak baik. Dengan proses adaptasi yang cukup berat, RRQ Alberttt juga memikul beban dari penggemar MPL ID yang meragukan potensinya.

Penasaran dengan performa gemilang RRQ Alberttt? Langsung saja simak pembahasannya di bawah ini!

Game 1

Apa Itu Clutch Di Mobile Legends

Pada game 1 saat berhadapan dengan Alter Ego, RRQ Alberttt menggunakan Roger. Menghadapi 2 mage sekaligus di pihak AE, RRQ Alberttt terbilang tidak dapat bergerak dengan cukup bebas.

Dikarenakan AE memiliki burst damage yang sangat menjanjikan. Terbukti, RRQ Alberttt bahkan sangat kesulitan sejak fase early game. Akan tetapi, fase mid game menjadi momen bagi RRQ Alberttt untuk membalikkan keadaan.

Dengan mencari celah secerdik mungkin, RRQ Alberttt sukses menempati posisi yang ideal di Land of Dawn. Disaat team fight terjadi, alhasil Roger RRQ Alberttt secara cepat menusuk garis belakang formasi AE.

Dengan mengincar AE Udil dan AE PAI, RRQ Alberttt bersama RRQ berhasil mengamankan kemenangan di game 1.

Game 2

Berlanjut ke game 2, RRQ Alberttt kini menggunakan Ling. Dengan proses farm dan rotasi yang sangat optimal, RRQ Alberttt bahkan sukses memperoleh 2 poin kill pada fase early game.

Disisi lain, RRQ Alberttt juga menunjukkan ketenangan yang jauh lebih baik dari setiap pekannya bersama RRQ. AE bahkan mengalami kerugian yang cukup besar saat berupaya menginvasi blue buff Ling RRQ Alberttt.

Tidak hanya itu, RRQ Alberttt juga kini memiliki mekanik yang cukup tinggi. Dengan berhasil memenangkan game 2, AE harus tertunduk terhadap RRQ dengan skor akhir 2-0. Ling RRQ Alberttt bahkan hanya ter-pick off sebanyak 1 kali dengan perolahan KDA yakni 9-1-6.

Tentunya, kehadiran RRQ Alberttt dan performanya di match pertama pekan terakhir babak regular season ini menjawab keraguan penggemar MPL ID terhadapnya. Bahkan, RRQ XINNN yang diakui sebagai core terbaik saat ini, kini bertugas sebagai offlaner bagi RRQ sedangkan RRQ Alberttt tetap bertanggungjawab sebagai core bagi RRQ.

Itulah dia performa RRQ Alberttt di MPL ID Season 6 Week 8!

Website ini menggunakan Coookie untuk kestabilan akses, Apakah kamu menerimanya? Terima!Detail Tetang Cookie