Tips Berperang di Ruins Sanhok PUBG Mobile!

Ruins Sanhok PUBG Mobile adalah sebuah kota di dalam map Sanhok yang menduduki peringkat kedua sebagai kota yang paling banyak "pengunjung" saat early game setelah Bootcamp.

PubgIndonesia

Ruins Sanhok PUBG Mobile adalah sebuah kota di dalam map Sanhok yang menduduki peringkat kedua sebagai kota yang paling banyak “pengunjung” saat early game setelah Bootcamp.

Tentu saja banyak player yang gugur ketika berperang di dalam Ruins. Lalu bagaimana caranya untuk menyelamatkan diri dari pertempuran Ruins hingga bisa menguasai kota tersebut? Simak penjelasannya di bawah ini!

 

Tips Berperang di Ruins Sanhok PUBG Mobile!

ONEEsports

1. Ruins Sanhok PUBG Mobile : Turun Di Atas Bangunan Ruins

Ketika turun di atas bangunan Ruins, kalian bisa melihat jelas seberapa banyak musuh yang berada di sekitaran kalian. Sehingga hal ini akan lebih memudahkan kalian untuk mencari musuh mana yang sekiranya mudah untuk kalian ajak berperang.

Namun, saat kalian masuk ke dalam bangunan Ruins saat baru mendarat, tentu akan sulit bagi kalian untuk melakukan maping keberadaan musuh. Serta musuh yang berada di atap bangunan akan lebih untuk menembak kalian dari atas.

Baca Juga : Assault The Ruins, TDM di Sanhok PUBG Mobile. Sudah Pernah Coba Belum?

 

2. Gunakan Senjata Submachine Gun

Ruins merupakan sebuah bangunan yang memiliki banyak ruangan, sehingga tentu saja di dalam map ini akan sering terjadi pertempuran jarak dekat atau close combat. PUBG Mobile menyediakan banyak senjata SMG di dalam Ruins tentu saja bukan tanpa alasan.

Tujuannya adalah untuk memudahkan player menemukan senjata SMG, karena hanya senjata SMG saja yang memiliki kemampuan baik saat digunakan sebagai alat bertempur di jarak dekat atau close combat.

Baca Juga : Map Sanhok 2.0 di Season 15 PUBG Mobile

 

3. Hindari Berperang Di Luar Bangunan Ruins

Bangunan Ruins berada di sebuah area yang tergenang oleh air sehingga dapat sedikit melambatkan langkah kalian saat berjalan di atas genangan tersebut. Dan di sekitaran genangan tersebut tidak terdapat cover yang dapat melindungi kalian dari tembakan musuh.

Jika musuh di dalam Ruins belum habis, maka jangan tinggalkan bangunan tersebut karena musuh yang berada di dalam Ruins bisa dengan mudah menembak kalian yang terjebak di open field sekitaran Ruins.

Baca Juga : 6 Lokasi Populer PUBG Mobile Ini Ternyata Ada di Kehidupan Nyata!

 

4. Konsumsi Boosting

Saat berperang di dalam Ruins tentu saja akan menguras banyak darah, dan waktu yang kalian butuhkan untuk melakukan healing akan menjadi sangat terbatas. Untuk itu, pastikan kalian selalu mengonsumsi boosting seperti Enery Drink atau Painkiller untuk menambah darah kalian secara otomatis ketika terkuras saat berperang.

Baca Juga : 5 Tempat Looting Terbaik Map Sanhok PUBG Mobile 2020

 

Berdasarkan penjelasan kami di atas, semoga artikel ini dapat membantu kalian untuk memahami tentang bagaimana cara memenangkan pertempuran di dalam kota Ruins PUBG Mobile. Terima kasih sudah menyimak!

Website ini menggunakan Coookie untuk kestabilan akses, Apakah kamu menerimanya? Terima!Detail Tetang Cookie