Sejarah Senjata M249, LMG Penghancur Mobil di PUBG Mobile

Kali ini kami akan berikan info mengenai sejarah senjata M249 yang dikenal sebagai LMG penghancur mobil paling ampuh dan paling sadis di PUBG Mobile.

Flickr

PUBG Mobile menyediakan bergam jenis senjata lengkap dengan detail dan spesifikasi yang disesuaikan dengan senjata militer aslinya. Salah satu jenis senjata menarik yang hadir di game ini ialah Light Machine Gun (LMG) yang juga dibuat berdasarkan senjata aslinya. Berikut ini kami akan berikan info mengenai sejarah senjata M249 yang merupakan LMG penghancur mobil di PUBG Mobile.

Terdapat berbagai jenis senjata di PUBG Mobile. Senjata yang dihadirkan di game ini memiliki detail dan spesifikasinya masing-masing. Oleh sebab itu setiap senjata memiliki stats dan kegunaan yang berbeda pula.

Namun tahukah kamu kalau beragam jenis loot item yang disediakan di game PUBG Mobile dibuat sesuai dengan spesifikasinya senjata militer asli? PUBG Mobile memang melakukan hal itu ketika membuat senjata meski kadang di musim tertentu senjata diberikan buff. Begitu juga dengan senjata LMG M249 dan berikut ini merupakan sejarahnya.

Baca juga: 4 Senjata Jarak Dekat Terbaik di PUBG Mobile

Sejarah Senjata M249, LMG Penghancur Mobil

collectors.com

M249 light machine gun (LMG), atau senapan mesin ringan, sebelumnya bernama M249 Squad Automatic Weapon (SAW) (Senjata Otomatis Regu). Dan secara resmi berganti nama menjasu Light Machine Gun, 5.56 mm. Senjata ini merupakan senapan mesin operasi gas berpendingin udara dengan menggunakan amunisi kaliber 5,56 mm, varian FN Minimi buatan FN Herstal asal Belgia versi Amerika yang digunakan oleh Angkatan Bersenjata Amerika Serikat.

Untuk spesifikasi, senjata ini memiliki rate of fire, akurasi dan mobilitas yang tinggi. Terdapat juga fitur penggantian laras jika laras yang sedang digunakan mengalami kelebihan panas dan macet. Meskipun senjata jenis ini sering dianggap remeh oleh para gamers, namun bukan berarti tidak memiliki performa ya baik.

Senjata M249 merupakan LMG yang hanya dapat ditemukan di airdrop. Dengan damage 45 senjata ini cukup mempuni terlebih M249 pun dilengkapi dengan mekanisme Operasi gas, bolt berputar. Senjata ini pun juga memiliki rata-rata tembakan725 butir/menit (sabuk) dan 1.000 butir/menit (magazen).

Selain itu juga memiliki jangkauan jarak efektif sejauh 1.000 m. Untuk mendapatkan performa yang lebih maksimal, ketika menggunakan senapan ini lebih baik jangan sering-sering melakukan reload. Hal ini karena kapasitas amunisi yang besar pasa M249 berpengaruh pada lambatnya reload ketika ingin menembakan peluru

Senjata M249 di PUBG Mobile

M249 merupakan senjata jenis Light Machine Gun (LMG) di PUBG Mobile. Senjata yang memiliki rate of fire yang jauh lebih tinggi dari SMG ini memiliki recoil yang terbilang rendah. Wajar saja karena untuk senjata seberat ini, jenis pelurunya ialah 5.56mm seperti SMG yang juga memiliki recoil rendah. Hal ini membuat M249 difavoritkan karena cukup mudah untuk mengendalikannya.

Damage senjata ini juga besar. Dengan magazine sebanyak 100 peluru dan damage serta rate of fire yang tinggi membuat M249 mudah untuk menghancurkan mobil. Hanya ada satu attachment yang bisa digunakan M249, yakni Scope. Tentu ini untuk memudahkan ketika ingin menggunakan LMG yang satu ini dari jarak yang lebih jauh.

Baca juga: Tips Menggunakan Senjata M249 PUBG Mobile, LMG Paling Sadis!

Itulah sejarah dari senjata M249 yang dikenal sebagai LMG  penghancur mobi di game PUBG Mobile. Dengan mengetahui sejarahnya tentulah pengetahuan kita jadi lebih bertambah soal dunia militer. Terima kasih!

Website ini menggunakan Coookie untuk kestabilan akses, Apakah kamu menerimanya? Terima!Detail Tetang Cookie