7 Senjata PUBG Mobile dengan Minat Terendah Berdasarkan Jenisnya

Senjata apa saja yang memiliki minat rendah dari player berdasarkan jenis-jenisnya? Simak penjelasannya di bawah ini!

PlayIdleGames

Senjata PUBG Mobile memiliki banyak sekali jenis yang disesuaikan dengan kebutuhkan masing-masing player. Karena jumlahnya yang banyak, akhirnya ada beberapa senjata yang tidak terlalu banyak mendapatkan peminat walaupun memiliki statistik yang bagus.

 

Senjata PUBG Mobile dengan Minat Terendah Berdasarkan Jenisnya

senjata pubg mobile
GamStar

1. Pistol

YT/モモンハン動画

Pistol yang paling memiliki sedikit peminatnya adalah R1895 padahal pistol ini adalah satu-satunya yang menggunakan peluru 7.62mm.

Mengapa? Pistol pada dasarnya memiliki damage yang besar, yaitu 55 point. Namun, jarak tembaknya yang pendek dan durasi antar pelurunya yang terlalu lama membuatnya menjadi kehilangan peminat.

 

2. Shotgun

YT/fairTX

Shotgun yang paling sedikit peminatnya adalah S686. Walaupun memiliki damage yang besar, namun jumlah magazinenya yang terlalu sedikit membuat player menjadi malas untuk menggunakannya. Magazine dari S686 hanya mampu menampung 2 peluru saja.

Baca Juga : 4 Tips Menggunakan Tommy Gun di PUBG Mobile, SMG Terbaik!

 

3. Submachine Gun (SMG)

YT/GamespotTrailers

Senjata SMG merupakan senjata yang paling unggul untuk pertempuran jarak dekat, namun SMG apa yang paling memiliki sedikit peminat?

SMG tersebut adalah PP-19 Bizon. Senjata ini tidak begitu diminati karena memiliki recoil yang cukup besar, serta tidak bisa dipasangkan Quickdraw Magazine walaupun sudah memiliki peluru yang banyak.

 

4. Assault Rifle (AR)

Pinterest

Hampir tidak ada senjata AR yang tidak memberikan pengalaman pemakaian yang menyenangkan, namun jika harus memilih dan melihat fakta yang ada, MK47 Mutant adalah senjata AR yang paling jarang digunakan.

Alasannya adalah, senjata ini tidak memiliki mode tembak Auto dan memiliki recoil yang cukup sulit untuk dikendalikan. Biasanya M16A4 adalah senjata sebagai pengganti MK47 Mutant. Padahal, MK47 Mutant merupakan AR dengan damage tertinggi.

Baca Juga : 4 Senjata yang Harus Kamu Gunakan Saat Bermain di Map Sanhok PUBG Mobile!

 

5. Light Machine Gun (LMG)

YT/Aculite

LMG di PUBG Mobile hanya ada dua yaitu DP-28 dan M249. Keduanya menjadi favorit semua player, dari kategori favorit tersebut yang menduduki peringkat kedua adalah DP-28. Lagi-lagi karena recoilnya yang besar serta waktu reload yang lama.

M249 juga memiliki waktu reload yang lama namun jumlah pelurunya yang mencapai 100 dalam sekali reload dapat menjadikannya sebuah kompensasi.

 

6. Designated Marksman Rifle (DMR)

VG247.com

DMR adalah senjata yang menyakitkan untuk pertempuran jarak jauh, dan yang paling jarang digunakan adalah VSS. Selain karena damagenya yang kecil, jarak tembaknya yang bahkan lebih pendek dari senjata AR membuat player akhirnya tidak mau menggunakannya.

Baca Juga : Tips Menggunakan MK14 Bagi Kamu Pecinta Close Combat PUBG Mobile!

 

7. Sniper Bolt Action

YT/ iGamifyLife

Sniper adalah senjata dengan damage yang paling besar diantara senjata-senjata lainnya.

Namun, ada senjata Sniper yang tidak terlalu memiliki damage besar serta memiliki tingkat efisien yang rendah karena tidak bisa dipasangkan scope kecuali scope yang sudah terpasang di senjata itu sendiri.

Apakah senjata itu? Kalian pasti sudah bisa menebaknya, yaitu Win94.

Baca Juga : Tips Menggunakan Scope X6 dengan Senjata AR PUBG Mobile!

 

Terima kasih sudah menyimak!

Website ini menggunakan Coookie untuk kestabilan akses, Apakah kamu menerimanya? Terima!Detail Tetang Cookie