Senjata Yang Tidak Bagus di COD Mobile

Kali ini deretan Senjata yang Tidak Bagus dan tidak kami rekomendasikan untuk di gunakan pada game COD Mobile. Yuk simak apa saja daftarnya berikut ini!

Seperti yang kita ketahui, didalam game Call of Duty Mobile ini terdapat banyak sekali hal yang menarik dan bisa kalian gunakan untuk memenangkan sebuah pertempuran. Baik itu dalam Mode Biasa ataupun sedang berlomba didalam Mode Ranked. Nah berikut Senjata Tidak Bagus pada game COD Mobile.

Senjata yang dihadirkan dalam Game ini juga sangat banyak dan mempunyai berbagai macam jenis yang bisa disesuaikan dengan kemampuan para playernya tersebut. Jika kalian suka bermain dari jarak jauh, bisa menggunakan Sniper dan jika suka dari jarak dekat bisa menggunakan senjata lainnya.

Namun tidak semua senjata yang ada didalam game Call of Duty Mobile ini mempunyai sebuah kemampuan dan damage yang sama. Di dalam game Call of Duty Mobile ini juga ada beberapa senjata yang memang tidak terlalu menguntungkan kalian dalam bermain didalam Mode apa saja.

Hal ini kemungkinan dikarenakan Senjata tersebut mempunyai sebuah kelemahan yang cukup besar. Pada kesempatan kali ini kami akan memberikan beberapa informasi mengenai Senjata yang tidak terlalu bagus didalam Call of Duty Mobile.

Pada kesempatan kali ini deretan Senajat yang tidak bagus dan memiliki reputasi yang buruk pada game COD Mobile Legends. Oleh karena itu, hindari penggunakan senjata dalam daftar dibawah ini ya. Penasaran apa saja senjata tersebut? Langsung saja kita simak penjelasannya pada artikel dibawah ini.

Senjata Yang Tidak Bagus di COD Mobile

HG 40 – SMG

Senjata pertama ini mempunyai damage yang cukup besar, namun kelemahan yang dimiliki senjata ini adalah Fire Rate yang sangat rendah untuk ukuran senjata Sub Machine Gun lainnya. Jika kalian ingin menggunakan Senjata SMG, kami merekomendasikan MSMC.

Meskipun seperti itu, senjata HG 40 ini sangat bagus sekali bagi para pemula yang ingin melatih Aim agar tembakan yang dilancarkan tidak meleset lagi nantinya.

Baca juga: Tips Naik Rank Battle Royale COD Mobile

M4LMG – LMG

Senjata bertipe LMG ini merupakan senjata LMG yang tidak bagus dibandingkan senjata sejenis lainnya. Tidak ada sebuah kelebihan yang besar pada senjata ini, M4LMG mempunyai sebuah Damage, Mobilitas serta Fire Rate yang normal.

Jika senjata ini menjadi salah satu senjata yang susah untuk di control oleh kalian, maka cobalah dengan menggunakan senjata LMG lainnya yang sekiranya cocok dengan permainan kalian masing – masing.

M21 EBR – Sniper Rifle

Senjata Tidak Bagus COD Mobile

Senjata Tidak Bagus COD Mobile yang satu ini mempunyai sebuah kelebihan yang membuat Jarak dan Akurasi senjata ini cukup besar. Namun yang sangat kurang dari senjata ini adalah hanya bisa memberikan Damage yang kecil dan system menembaknya tidak seperti Sniper Rifle lainnya.

Jika kalian menggunakan senjata ini akan menjadi lebih sulit untuk mendapatkan One Shot Kill dibandingkan dengan menggunakan Sniper Rifle lainnya.

ASM10 – Assault Rifle

Senjata Tidak Bagus COD Mobile

Senjata Tidak Bagus COD Mobile ini mempunyai damage yang besar, namun kelemahannya adalah Recoil dan Kesulitan yang cukup tinggi dibandingkan Assault Rifle lainnya. ASM10 ini juga mempunyai Jarak tembak yang rendah dibandingkan senjata Assault Rifle lainnya.

Hal ini lah yang membuat senjata tersebut tidak terlalu bagus untuk dimainkan, apalagi untuk mendapatkannya saja kalian harus mencapai level 138 terlebih dahulu untuk membukannya.

HS2126 – Shotgun

Senjata Tidak Bagus COD Mobile

Senjata Tidak Bagus COD Mobile terakhir yang tidak bagus ini adalah HS2126 dan senjata ini merupakan senjata bertipe Shotgun. Dibandingkan dengan Shotgun lainnya, HS2126 ini mempunyai Akurasi dan Range yang lebih rendah dan membuatnya lebih sulit untuk digunakan.

Ada beberapa player yang menngatakan bahwa Shotgun yang lebih bagus dari ini adalah BY15.

Itulah beberapa senjata yang tidak terlalu bagus didalam game COD Mobile. Apakah senjata ini merupakan salah satu senjata kesukaan kalian?

Hanya itu yang bisa kami sampaikan sekarang dan jangan lupa untuk follow instagram resmi kami di Esportsku (@esports.ku) untuk mendapatkan informasi terbaru lainya yang selalu kami sajikan setiap hari. Yu follow sekarang. Terima Kasih.

Website ini menggunakan Coookie untuk kestabilan akses, Apakah kamu menerimanya? Terima!Detail Tetang Cookie