Skin Senjata Kilat AWM Tersedia di PUBG Mobile

Event Rune Legends tersebut pun menawarkan hadiah menarik bagi pemain yang bisa menyelesaikan misinya. Salah satunya yang paling menarik ialah skin senjata Kilat AWM.

AWM merupakan sniper super yang tersedia di game PUBG Mobile. Kali ini sniper tersebut mendapatkan skin terbaru, yakni skin senjata Kilat AWM dengan mengikuti event Rune Legends. Berikut ini informasinya.

PUBG Mobile menyediakan beragam jenis senjata yang hadir lengkap dengan detail spesifikasinya. Itu membuat setiap senjat yang hadir memiliki stats dan kegunaan yang berbeda.

Untuk kamu para penembak jitu, tentu kamu akan memilih senjata-senjata jarak jauh. Misalnya ialah DMR dan tentu saja sniper. Terdapat beberapa senjata yang tersedia dari kedua jenis senjata tersebut. Salah satunya yang terbaik ialah AWM.

Baca juga: Tips Mengendarai Buggy Agar Tidak Tergelincir Di PUBG Mobile

Skin Senjata Kilat AWM Tersedia di Game PUBG Mobile

Saat ini PUBG Mobile tengah berada di Season 17 Runic Power. Seperti yang bisa kita rasakan sejak game ini merilis patch note 1.2 lalu, para pemain dapat merasakan pertempuran battle royale dengan menggunakan kekuatan tambahan.

Runic Power hadir dengan inovasi menarik ke game PUBG Mobile. Para pemain dapat memilih salah satu dari tiga kekuatan yang tersedia di Runic Power.

Setiap kekuatan memiliki kelebihan dan kekurangannya tersendiri. Dengan efek yang berbeda di setiap rune, kamu bisa gunakan sesuai dengan role apa yang akan kamu mainkan di game PUBG Mobile.

Keseruan PUBG Mobile Season 17 Runic Power juga hadir dalam event-event menarik yang ditawarkan. Salah satunya ialah Event Rune Legends.

Event khas Runic Power ini tengah berlangsung di game PUBG Mobile saat ini. Kamu bisa mengeceknya untuk mengetahui rincian event tersebut dan juga misi yang bisa kamu mainkan.

Event Rune Legends tersebut pun menawarkan hadiah menarik bagi pemain yang bisa menyelesaikan misinya. Salah satunya yang paling menarik ialah skin senjata Kilat AWM.

Seperti yang bisa kita lihat pada gambar promosi di atas, sniper super AWM dibuat menjadi nampak elegan. Dengan kombinasi warna biru dan merah juga sedikit sentuhan putih membuat AWM nampak keren ketika digunakan.

Tampilannya memang terkesan simple atau sederhana. Namun corak merah dengan garis putihnya berhasil membuat AWM tampil sederhana namun elegan.

Dengan nama “Kilat” tentu akan membuat tembakan AWM melesat bagaikan kilat. Hal itu karena memang kecepatan tembak sniper AWM memang tak tertandingi.

Baca juga: Tips Gunakan Granat Asap Untuk Combat Di PUBG Mobile

Itulah informasi mengenai hadirnya skin senjata Kilat AWM di PUBG Mobile Season 17 Runic Power. Cek info detailnya di event Rune Legends yang tengah berjalan di game.

Ikuti informasi dan berita terbaru seputar dunia esports hanya di Esportsku!

PUBGPUBG MOBILE
Comments (0)
Add Comment