Skyrim Hampir Satu Dekade, Apa akan Hadir Lagi di PS5?

Pada artikel ini kami akan membahas mengenai Skyrim Hampir Satu Dekade, Hadir Lagi di Ps5. Berikut adalah tulisan mengenai game tersebut.....

Dovahkin bakal ada lagi di layar 4K? Apa mungkin? game yang hampir satu dekade ini (tepatnya 9 tahun) apakah akan kembali lagi hadir di konsol terbaru Sony yakni Playstation 5?Pada artikel ini kami akan membahas mengenai ‘Skyrim Hampir Satu Dekade, Hadir di PS5’.

Franchise RPG yang telah lama hadir menemani gamers seluruh dunia dari tahun 90-an, yakni The Elder Scrolls tampaknya masih sangat populer. Dari banyak judulnya franchise ini terus naik turun dalam hal popularitas, namun konsisten menjadi perhatian banyak penggiat RPG dan Gamers seluruh dunia.

Baca juga: League Of Legends Game Terbaik Selama Dekade Terakhir

Skyrim Hampir Satu Dekade, Apa akan Hadir Lagi di PS5?

skyrim hampir satu dekade

Instalasi ke-lima dari franchise Elder Scrolls, yakni Skyrim, adalah judul pertama yang sukses menaikkan franchise ini meningkatkan popularitas sampai ke puncak. Sampai pada level dimana Skyrim terus dihadirkan kembali di konsol baru seperti PS4 dan Nintendo Switch. Tidak heran, berkat tingginya kepopuleran game ini banyak gamer mengekspektasikan bahwa Skyrim juga akan hadir di konsol next-gen.

Semenjak perilisan awalnya di 2011, Skyrim telah merubah perspektif banyak gamer soal game adventure single player. Dragon Age: Origins sukses dalam mendefinisikan kembali Western RPG. Skyrim sukses dalam merubah game adventure ke level yang lebih baik.

skyrim hampir satu dekade

Dunia Free-form

Gameplay dimana pemain dapat menjelajahi dunia Skyrim, berinteraksi dengan banyak NPC, mengeksplor berbagai lokasi menginspirasi banyak game lain untuk membuat gameplay sejenis.

Bagi banyak gamer, Skyrim merupakan game pertama dimana pemainnyapunya banyak kebebasan. Pemain dapat memilih race, morality, senjata, class, dan bagaimana untuk berprogress di story. Namun untuk franchise Elder Scrolls sendiri memang ini bukanlah elemen baru. Sejak game pertamanya, yakni The Elder Scrolls: Arena, Bathesda sebagai pengembang game telah memberikan gamer pengalaman bermain dalam Dungeons, melawan naga, dan lain sebagainya.

skyrim hampir satu dekade

Dragonborn

Instalasi kelima Elder Scrolls ini melanjutkan tradisi story. Cerita dimulai protagonis yang dijebloskan ke penjara, menunggu waktu eksekusi, namun karena beberapa kejadian harus menghadapi takdirnya untuk menyalamatkan dunia.

Dari plot cerita itu, pemain akan diberikan kebebasan untuk mengkustom karakter, class, dan sebagainya sesuai keinginan. Skyrim juga mengambil langkah baru dimana membuat pemain sebagai Dovahkin, yakni Dragonborn yang memiliki misi untuk membunuh para naga dan mendapatkan kekuatan super untuk menyelamatkan dunia.

Kebebasan dalam mengkustom karakter juga merupakan yang paling dikenal dari franchise Elder Scrolls. Dalam game pemain tidak akan hanya terpaku pada story yang linar dan satu karakter saja.

Apa Mungkin Skyrim Hadir di PS5

Memang belum ada konfirmasi resmi dari hadirnya Skyrim hadir di PS5. Namun dengan animo tinggi dari para fans-nya tentunya banyak yang mengekpektasikan game legend ini hadir di layar 4K. Walau sudah hampir satu dekade game ini ada di pasaran, para pemainnya masih antusias bermain game ini.

Website ini menggunakan Coookie untuk kestabilan akses, Apakah kamu menerimanya? Terima!Detail Tetang Cookie