5 Cara Membuat Undangan di Word

Share This Post

Pernahkah anda membuat undangan di word? Sebenarnya membuat undangan ini tidaklah sulit alias mudah. Namun tidak sedikit yang masih mengurungkan niatnya untuk membuat undangan tersebut karena merasa sulit untuk mendesain undangan.

Faktanya membuat sebuah undangan baik itu untuk acara pernikahan, ulang tahun ataupun pesta tidaklah sesulit yang kita dibayangkan. Anda pun dapat membuat sebuah undangan yang bagus dan keren hanya dengan menggunakan bantuan Microsoft Word.

Bagaimana cara membuat undangan menggunakan word? Barangkali sebagian dari anda mengira bahwa word hanya digunakan untuk mengetik saja. Padahal di dalam software yang satu ini juga sudah disediakan berbagai template undangan.

Penasaran bagaimana cara membuat undangan di word? Berikut ulasannya.

Membuat Undangan di Word

Cara Membuat Undangan di Word

1. Buka Ms. Word

Langkah pertama yang harus anda lakukan adalah silahkan anda buka aplikasi Ms Wordnya, kemudian klik pada tab menu File dan pilih opsi New.

2. Klik Invitations

Langkah kedua yakni anda perlu memastikan bahwa perangkat anda terkoneksi ke internet. Selanjutnya anda perhatikan dan cari pilihan Invitations pada bagian Templates.

Baca juga: 5 Aplikasi Terlarang Bagi Siswa, Bisa Digunakan untuk Nyontek!

3. Pilih Template

Langkah ketiga yakni memilih template. Tunggu beberapa saat, kemudian akan muncul banyak template untuk kebutuhan undangan. Anda dapat memilih mana yang cocok dengan selera dan kebutuhan anda, setelah itu silahkan anda klik Download di bagian kanan bawah. Tunggu proses downloadnya hingga selesai, kemudian akan terbuka dengan sendirinya.

4. Lakukan Editing

Langkah keempat yakni melakukan editing. Pada tahapan ini, anda dapat melakukan pengeditan dengan simple dan sesuai kebutuhan acara anda.

Baca juga: Cara Menggunakan Fitur Ruler Microsoft Word

5. Selesai

Selesai, anda pun sudah selesai membuat undangannya. Anda tidak perlu menggunakan aplikasi editing seperti photoshop ataupun coreldraw.

Bagaiamana cukup bukan untuk membuat undangan melalui word? Anda bisa mempraktikkan langkah-langkah tersebut dengan mudah dan tidak perlu repot-repot mengeluarkan biaya yang mahal. Selamat mencoba dan semoga bermanfaat ya!

Related Posts