Cara Mudah Edit Video di CapCut Biar Makin Keren

Share This Post

Video menjadi bentuk konten yang makin banyak digunakan di berbagai platform saat ini. Sebut saja Youtube sebagai platform video terbesar dan juga ada TikTok yang popularitasnya semakin naik akhir – akhir ini.

Banyak influencer yang menggunakan video ini untuk mendapatkan lebih banyak pengikut dan akhirnya bisa menerima endorsan. Semakin menarik video yang kamu hasilkan tentu akan semakin banyak orang yang menyukainya dan pada akhirnya akan mengikuti akunmu.

Ada banyak sekali aplikasi edit video yang bisa kamu gunakan untuk menghasilkan video keren dan ciamik. Salah satu aplikasi yang banyak digunakan pada video kreator adalah CapCut yang memiliki banyak sekali fitur menarik yang membuatmu bisa mengikuti tren video yang sedang disukai oleh para netizen saat ini.

Keunggulan lainnya adalah aplikasi ini tidak akan menampilkan watermark seperti kebanyakan aplikasi edit video. Pasti kamu penasaran dong bagaimana sih caranya mengedit video menggunakan CapCut ini. Yuk simak ulasan berikut selengkapnya yaa!

Cara mengedit video di CapCut bagi pemula

Sebagai pemula dalam dunia editing video, maka CapCut bisa menjadi aplikasi pertama yang kamu coba guys. CapCut mempunyai fitur yang tergolong lengkap dan termasuk profesional. Meskipun demikian, aplikasi ini sangat mudah digunakan termasuk bagi para pemula sekalipun. Berikut adalah langkah – langkah mengedit video menggunakan aplikasi CapCut:

  1. Langkah pertama yang perlu kamu lakukan adalah mengunduh dan memasang aplikasi CapCut di ponselmu
  2. Bukalah aplikasi CapCut yang sudah terpasang di ponselmu tersebut dan kamu pun akan masuk ke halaman utama aplikasi tersebut
  3. Klik ikon bertanda + yang terdapat pada menu New Project pada laman utama aplikasi CapCut
  4. Sekarang pilih foto dan video yang akan kamu edit dengan cara klik file tersebut satu persatu. Jika sudah selesai memilih file tersebut, tekan tombol add dan tunggu beberapa saat sampai prosesnya selesai
  5. Kamu akan dibawa ke halaman editor yang menyediakan berbagai fitur dalam pengeditan vodeo. Klik lagi ikon + jika kamu masih ingin memasukkan video lainnya
  6. Tambahkan audio pada video dengan menekan ikon audio. Klik sounds untuk memilih berbagai lag pada aplkasi ini. Kamu juga bisa menggunakan lagu yang ada di ponselmu dengan menekan menu your song. Atur timeline lagu yang sudah kamu pilih dengan cara menekan musik tersebut. Ohya pastikan kamu menekan mute untuk audio asli dari video supaya suaranya tidak bentrok ya. Kamu bisa memilih lebih dari satu lagu.
  7. Sekarang tambahkan teks, stiker serta efek yang ada di menu aplikasi tersebut. Eksplor saja dan gunakan sesuai dengan seleramu
  8. Klik pada ending default yang menampilkan logo CapCutl. Jika kamu tidak menyukainya, maka kamu bisa menghapusnya dengan menekan tomobl delete
  9. Klik ikon export pada kanan layar jika sudah selesai mengedit
  10. Tentukan resolusi serta frame rate video dan tekan tombol export
  11. Tunggu beberapa saat dan video hasil editanmu berhasil disimpan deh. 

Salam teknologi!Nah begitulah caranya mengedit video biar makin keren menggunakan aplikasi CapCut yaa guys. Caranya sangat mudah sekali bagi kamu para pemula. Tinggal eksplor saja semua fitur yang disediakan. Tampilan aplikasinya mudah dimengerti kok, jadi kamu tidak akan kebingungan. Selamat mencoba.

Related Posts