Cara Mudah Melihat Arsip pada Facebook, Flashback Zaman Doeloe!

Share This Post

Facebook kini menjadi media sosial raksasa yang sudah terintegrasi dengan berbagai media sosial populer lainnya, seperti Instagram dan juga WhatsApp. Media sosial yang satu ini sudah ada sejak zaman dulu saat internet masih tergolong baru di berbagai wilayah.

Namun sampai sekarang Facebook berhasil mempertahankan eksistensinya dan tetap populer di berbagai pengguna. Baik pengguna lama yang sudah ada dari zaman dulu ataupun pengguna baru bergabung. 

Kebanyakan pengguna awal Facebook menyimpan kenangan dan memorinya di lini masa media sosial yang satu ini. Baik berupa status atau postingan yang terdiri atas foto serta video. Sekarang sudah ada pula fitur story yang bisa mengabadikan momen dan akan hilang secara otomatis dalam 24 jam.

Banyak pengguna yang tertarik dan menggunakan fitur yang satu ini. namun belum banyak yang tau bahwa kamu bisa melihat kembali story yang sudah hilang atau dihapus tersebut melalui arsip di Facebook loh. Pasti kamu penasaran kan bagaimana cara melihatnya. Yuk simak cara yang bisa kamu lakukan berikut ini guys!

Cara melihat arsip Facebook untuk membuka pesan lama

Facebook memiliki aplikasi chatting tersendiri yang memudahkan penggunanya untuk membuka ruang obrolan dengan pengguna lainnya, yaitu Facebook Messenger. Kebanyakan pengguna Facebook menggunakan aplikasi chatting ini agar terkoneksi dengan teman Facebook lainnya. Kamu bisa berkirim pesan dengan adanya aplikasi ini. Fitur arsip pada Facebook memungkinkan kamu untuk menggunakannya pada aplikasi chatting untuk melihat pesan lama guys. caranya pun sangat mudah dan simpel sekali. Berikut adalah langkah – langkah yang perlu kamu lakukan:

  1. Langkah pertama yang perlu kamu lakukan adalah login ke Facebook dari perangkat yang kamu gunakan
  2. Langkah selanjutnya adalah menekan opsi Messenger yang terdapat pada tab di bagian kiri laman
  3. Klik pada ikon titik tiga yang terdapat pada bagian atas laman dan pilihlah opsi Hidden chats
  4. Taraa! Messenger pun akan menampilkan semua pesan – pesan yang pernah kamu arsipkan guys. 

Cara melihat story lama di Facebook menggunakan fitur Arsip

Fitur arsip pada Facebook juga bisa kamu gunakan untuk melihat story lama guys. Yap! Story yang biasanya hilang secara otomatis dalam waktu 24 jam tersebut bisa kamu lihat dengan mudah menggunakan fitur yang satu ini. Jadi kamu tidak hanya bisa melihat pesan laman menggunakan fitur ini, namun kamu juga bisa melihat story lama guys. berikut adalah langkah – langkah yang perlu kamu lakukan untuk melihat story lama yang ada di Facebook menggunakan fitur arsip:

  1. Langkah pertama yang perlu kamu lakukan adalah login menggunakan akun Facebook yang kamu miliki
  2. Kamu akan masuk ke laman awal Facebook, klik pada bagian foto profil yang terdapat di sebelah kanan atas laman tersebut
  3. Sekarang klik pada ikon titik tiga dan pilihlah opsi archive
  4. Voila! Kamu berhasil melihat story Facebook yang sudah diarsipkan guys.

Salam teknologi! Nah begitulah caranya melihat pesan lama maupun story lama yang sudah terhapus dari Facebook menggunakan fitur arsip. Jadi kamu bisa bernostalgia deh dengan konten lama yang pernah kamu posting guys. Fitur ini bisa kamu aktifkan ataupun nonaktifkan kembali dengan mengakses menu profil dan memilih menu arsipkan.  semoga berguna yaa. 

Related Posts