Cara Mudah Menggunakan Voucher Lazada, Dapat Diskon Sampai Ratusan Ribu!

Share This Post

Lazada merupakan salah satu marketplace yang tersedia di Indonesia dan bisa dibilang menjadi salah satu marketplace yang banyak diminati bersama dengan platform lainnya seperti Shopee, Tokopedia dan Bukalapak. Platform belanja yang satu ini menyediakan banyak sekali produk yang dibagi menjadi beberapa kategori.

Kategori produk yang bisa kamu temukan pada Lazada diantaranya adalah elektronik, fashion dan berbagai jenis barang kebutuhan lainnya.  Lazada juga menawarkan banyak sekali keunggulan yang membuat penggunanya tergiur untuk belanja barang kebutuhannya melalui marketplace ini.

Salah satu tawaran menarik dari Lazada adalah adanya voucher potongan belanja. Metode pembayaran yang disediaka pun beragam, jadi pengguna bisa memilih sesuai dengan situasinya. Lalu bagaimana sih caranya menggunakan voucher yang ada di Lazada ini? Yuk simak penjelasan berikut ini guys!

Cara mudah menggunakan kode voucher di Lazada

Voucher yang disediakan oleh Lazada bisa kamu gunakan dengan memasukkan kode dari voucher tersebut. Sebagai pengguna, kamu hanya perlu memasukkan kode voucher pada kolom yang disediakan ketika sudah masuk ke dalam laman checkout. Perlu diperhatikan bahwa kode voucher yang dimasukkan tersebut tidak menggunakan spasi supaya bisa digunakan atau kamu klaim. Harga yang akan kamu bayar pada total harga pesanan pun akan disesuaikan secara otomatis oleh Lazada. Berikut adalah langkah – langkah yang perlu kamu lakukan untuk menggunakan voucher yang ada di Lazada saat belanja barang:

  1. Bukalah aplikasi Lazada yang ada di ponselmu atau bukalah website resminya dari perangkat yang kamu gunakan
  2. Langkah selanjutnya yang perlu kamu lakukan adalah membuat pesanan seperti biasanya
  3. Sekarang tekan pada tombol beli sekarang pada laman tersebut
  4. Aturlah jumlah, ukuran, warna dan detail lain dari produk yang akan kamu beli. Setelah mengatur detail dari barang tersebut, tekan tombol beli sekarang
  5. Lengkapi alamat tempat kamu akan mengirimkan barang yang kamu beli tersebut pada kolom yang disediakan. Masukkan nomor telepon, alamat email, lalu scroll ke arah bawah
  6. Masukkan kode dari voucher yang akan kamu gunakan pada kolom yang disediakan dan tekan gunakan
  7. Sekarang pilihlah metode pembayaran yang sesuai dan lakukan pembayaran. Selesai deh guys!

Cara mudah menggunakan voucher seller di Lazada

Sebagai pembeli kamu juga bisa menggunakan voucher yang disediakan oleh Seller di Lazada tersebut guys. voucher seller yang sudah kamu kumpulkan akan masuk ke akunmu secara otomatis. Cara menggunakan voucher jenis ini juga sangat mudah sekali. Berikut adalah langkah – langkah yang perlu kamu lakukan:

  1. Bukalah halaman voucher pada aplikasi Lazada untuk mendapatkan voucher seller. Klik tombol collect untuk menyimpan voucher yang kamu inginkan.
  2. Sekarang tekan tombol My Voucher yang ada pada bagian atas laman untuk menggunakan voucher tersebut. Klik tombol detail pada voucher tersebut
  3. Pilihlah produk yang akan kamu beli dan tekan tombol beli sekarang. Lanjutkan langkah – langkah belanja seperti biasanya sampai kamu masuk ke laman checkout. Cek pada bagian seller voucher untuk memastikannya
  4. Pilihlah metode pembayarang yang kamu inginkan dan lakukan pembayaran.

Salam teknologi! Nah begitulah caranya menggunakan voucher belanja yang ada di Lazada yaa guys. Pastikan kamu mengoleksi semua voucher seller biar lebih hemat saat belanja. Semoga berguna.

Related Posts