Realme Narzo 20 vs Poco M3, HP Gaming Murah Terbaik

Share This Post

Persaingan antara Xiaomi dengan realme terus berlanjut. Keduanya sama-sama mengeluarkan smartphone terbaiknya untuk masing-masing kelas dan target pasar tertentu.

Pada bagian kali ini, kami akan membahas smartphone entry level terbaik untuk gaming, dengan harga yang cukup murah tentunya, yaitu dibawah 2 juta.

Supaya tidak bingung atau salah memilih antara keduanya, simak terus pembahasan kami sampai selesai ya. Kami harap kamu jadi bisa menentukan mana yang sesuai dengan selera dan kebutuhanmu.

Table of Contents

Performa

Berdasarkan spesifikasi di atas kertas, kedua smartphone sama-sama memberikan penawaran yang luar biasa loh!

realme narzo 20 hadir sebagai teman bermain game yang andal karena ditenagai oleh prosesor Helio G85 yang meraih skor 205.000 di AnTuTu Benchmark. Helio G85 sendiri adalah chipset MediaTek yang didesain khusus gaming.

Di sisi lain Poco M3 ditenagai oleh chipset kelas menengah Snapdragon 662. Performanya cukup baik dalam melakukan berbagai tugas yang diberikan.

Tapi jika berbicara ke urusan gaming chipset ini terbilang masih agak tertinggal ketimbang chipset Helio G85 yang digunakan realme narzo 20, karena hanya mendapat skor 185.028.

Penampilan

Realme Narzo 20 memiliki ukuran 164.5 x 75.9 x 9.8 mm dengan bobot 208 g. Sementara itu Poco M3 lebih kecil dan lebih ringan yaitu 162.3 x 77.3 x 9.6 mm dengan bobot 198 g.

Poco M3 juga memiliki resolusi layar yang lebih tinggi yaitu 1080 x 2340 pixels sementara realme Narzo 20 sebesar 720 x 1600 pixels. Selain itu layar Poco M3 juga telah dibekali dengan pelindung Gorilla Glass 3 .

Namun, dilengkapi dengan layar 6,5 inci dengan rasio 20: 9, realme Narzo 20 menghadirkan bidang pandang yang tampak lebih luas, sehingga memberikan pengalaman bermain game, audio dan video yang lebih memuaskan.

Layar Poco M3 sebenarnya lebih luas sedikit dengan ukuran 6.53 inci, tapi memiliki rasio layar ke bodi yang lebih kecil sehingga bezel-nya terlihat lebih tebal, sehingga pengalaman layar full screen akan lebih terasa pada realme Narzo 20.

Baterai dan Fitur

Smartphone Poco M3 ditenagai oleh baterai yang besar, yaitu 6.000 mAh, dengan teknologi pengisian cepat 18W. Hal yang sama juga dibawa oleh Realme, di mana Realme Narzo 20 juga memiliki fitur baterai 6000mAh dilengkapi dengan 18W Quick Charge.

Untuk kamera, kedua smartphone yang disandingkan ini membawa konfigurasi yang sama tapi berbeda. Realme Narzo 20 hadir dengan tiga kamera belakang yang terdiri dari 48MP kamera utama, 8MP ultra-wide angle 119° dan 2MP lensa makro .

Kamera utama Realme Narzo 20 yang memiliki sensor 48MP memiliki apertur besar f/1.8, dan lensa 6P. Ditambah memiliki fitur kamera sudut lebar (wide angel) dengan lensa 8MP, aperture f/2.25 dan bidang pandang ultra-wide angle 119°, yang dapat menangkap area foto lebih luas.

Poco M3 menawarkan konfigurasi tiga kamera juga namun agak berbeda dari segi kemampuan. Konfigurasi kamera belakangnya terdiri dari lensa utama 48MP disertai dengan lensa makro berukuran 2MP dan sensor kedalaman 2MP.

Jadi alih-alih bisa menangkap area foto lebih luas, kamera di Poco M3 ini hanya bisa mengambil foto bokeh saja. Hal yang satu ini bisa jadi pertimbangan bagi para calon penggunanya, apakah lebih sering mengambil foto bokeh atau foto ultra-wide angle.

Demikian pembahasan tentang realme Narzo 20 dan Poco M3 yang mudah-mudahan dapat membantu kamu mempertimbangkan antara kedua smartphone tersebut.

Jangan lupa juga untuk melihat review dari reviewer gadget di Youtube dan lainnya jika kamu memang ingin mempertimbangkan lagi pilihan kamu. Semoga artikel ini bermanfaat ya!

Related Posts