3 Tips Membuat Nomor Halaman di Word

Share This Post

Tips Membuat Nomor Halaman di Word ini sebenarnya cukup mudah. Untuk membuat suatu dokumen pada microsoft word pastinya sering kalian lakukan. Terutama untuk kalian para mahasiswa dan orang – orang perkantoran.

Dan mungkin hampir setiap hari membuat dokumen pada microsoft baik untuk keperluan pembelajaran maupun untuk bekerja. Jika kalian telisik lebih lanjut, setiap dokumen biasanya terdapat format dan posisi halaman yang biasanya formatting nomor ini.

Tips ini biasa digunakan untuk mengganti format serta posisi halaman yang biasanay formatting nomor ini digunakan pada halaman sampul, daftar isi, dan juga daftar pustaka.

Jadi bagaimana Tips Membuat Nomor Halaman di Word ini? Berikut ulasannya!

Tips Membuat Nomor Halaman di Word

Tips Membuat Nomor Halaman di Word

1. Buka Microsoft Word

Pertama, kalian dapat membuka microsoft word terlebih dahulu.

2. Klik Page Number

Kemudian, kalian dapat masuk ke menu tab Insert, pada bagian Header & Footer, klik Page Number.

3. Pilih Letak Nomor Halaman

Pilihlah letak nomor halaman yang kalian inginkan.

Keterangan :

  1. Top of Page, kalian bisa gunakan untuk memberikan nomor halaman pada bagian atas atau header.
  2. Bottom of Page, kalian bisa gunakan untuk memberikan nomor halaman pada bagian bawah atau footer.
  3. Page Margins, kalian dapat gunakan untuk memberikan nomor halaman pada bagian di dekat marjin halaman.
  4. Current Position, kalian dapat gunakan untuk memberikan nomor halaman di posisi kursor.

Pilih bentuk nomor yang kalian inginkan dari galeri.

4. Klik Close Header and Footer

Double klik di area dokumen atau klik tombol Close Header and Footer untuk menutup bagian header ataupun footer.

Baca Juga : 3 Tips Membuat Feed Instagram Nyambung

Mengubah Format Nomor Halaman

Jika kalian  ingin mengubah format nomor halaman dari 1,2,3 menjadi i,ii,iii. Dan kalian bisa melakukan tips berikut ini:

1. Dobel Klik Header/Footer

Pertama, kalian bisa double klik pada bagian header atau footer tempat nomor halaman berada untuk untuk memunculkan menu Header & Footer Tools.

2. Klik Format Page Numbers

Kemudian, kalian dapat masukkan ke menu tab Insert, pada bagian Header & Footer, klik Page Number, kemudian klik Format Page Numbers.

3. Pilih Format Nomor

Selanjutnya, terapat bagian kotak dialog Page Number Format, di bagian Number Format, kemudian klik tanda panah dan pilihlah bentuk nomer yang kalian inginkan. Dan klik OK.

Mengubah Penomoran Halaman

Jika kalian tidak suka dengan penomoran halaman yang sekarang, kalian dapat mengubahnya sesuai selera kalian.

1. Dobel Klik Header/Footer

Pertama, double klik pada bagian header atau footer tempat nomor halaman berada untuk untuk memunculkan menu Header & Footer Tools.

2. Pilih Continue from previous section

Selanjutnya, terdapat bagian kotak dialog Page Number Format, pada bagian Page Numbering, pilihlah Continue from previous section, yang bisa kalian gunakan untuk melanjutkan nomor halaman dari section sebelumnya.

3. Memulai Penomoran

Terakhir, kalian bisa pilih Start at dan isilah nomor pada kotak di sampingnya untuk memulai penomoran dari nomor tertentu. Dan klik OK.

Baca Juga : 10 Tips Mengembalikan Foto Yang Terhapus

Cukup mudah bukan untuk mengikuti Tips Membuat Nomor Halaman di Word ini? Kalian bisa memanfaatkannya dengan baik dan mudah.

Itu tadi informasi yang dapat kami sampaikan mengenai Tips Membuat Nomor Halaman di Word. Semoga informasi yang kami sampaikan dapat bermanfaat bagi kalian para pembaca.

Terima kasih sudah berkunjung!

 

 

Related Posts