7 Tips Mengganti Nomor Telpon di WhatsApp

Share This Post

Mengganti nomor telpon di whatsapp sebenarnya tidaklah sulit untuk dilakukan. Namun beberapa orang masih bingung bagaimana cara mengganti nomor telepon di whatsapp. Namun anda tidak perlu khawatir, karena pada kesempatan kali ini kami akan membahas tentang beberapa tips yang bisa anda lakukan ketika mengganti nomor telpon di whatsapp.

Sebelum anda mengganti nomor telepon di WhatsApp, ada beberapa hal yang perlu anda perhatikan, antara lain adalah:

  1. Apabila anda menggunakan handphone baru dengan nomor baru, maka anda perlu memastikan bahwa anda memiliki pengaturan nomor kontak yang baik. Baik itu terintegrasi dengan email atau memindah isi phonebook.
  2. Anda perlu mencadangkan (backup) data WhatsApp dari nomer lama.
  3. Pastikan nomor baru anda sudah aktif, dan bisa menerima SMS atau panggilan telpon, serta memiliki koneksi seluler aktif.
  4. Menjaga nomor lama yang masih terverifikasi di WhatsApp. Sebaiknya anda perlu cek terlebih dahulu. Caranya yakni silahkan anda buka WhatsApp > Tombol Menu > Pengaturan > Profil.

Beberapa hal di atas tadi perlu andaSetting WhatsApp Yang Penting perhatikan karena mengganti nomor di WhatsApp akan mengubah beberapa hal, diantaranya adalah: melakukan migrasi informasi akun dari nomor lama ke nomor baru. Termasuk profil, grup, dan pengaturan; menghapus integrasi nomor lama, sehingga kontak di WhatsApp tidak melihat nomor lama di kontak WhatsApp mereka.

Baca juga: 4 Cara Mengatasi Hardisk Bad Sector Menggunakan Disk Check Tool

Nah selanjutnya bagaimana cara mengganti nomor telpon di whatsapp? Berikut ulasannya.

 

Tips Mengganti Nomor Telpon di WhatsApp

  1. Langkah pertama yang harus anda lakukan adalah silahkan anda masukkan kartu SIM nomor baru ke perangkat.
  2. Kemudian silahkan anda buka WhatsApp.
  3. Silahkan anda tekan tombol Menu dan masuk ke Pengaturan > Akun > Ganti nomor.
  4. Setelah itu akan ada pemberitahuan tentang penggantian nomor. Silahkan anda tekan ‘Berikutnya‘.
  5. Selanjutnya silahkan anda masukkan nomor telpon lama di kolom pengisian atas, dan nomor telpon baru di kolom pengisian bawah.
  6. Lalu silahkan anda tekan ‘Selesai‘.
  7. Kemudian akan ada proses verifikasi nomor baru.

Baca juga: 5 Aplikasi untuk Download Tema Asus Zenfone

Bagaimana tips mengganti nomor telpon di whatsapp tadi? Cukup mudah bukan? Selamat mencoba ya.

Related Posts