Tim MPL Season 4 Terbaik Minggu Ke 7

Sudah tak terasa, bahwa Mobile Legends Professional League (MPL) Season ke 4 sudah sampai pada minggu ke 7. Pertandingan pada minggu ke 7 ini telah memberikan berbagai macam keseruan yang telah didapatkan oleh para tim yang bertanding.

Sudah tak terasa, bahwa Mobile Legends Professional League (MPL) Season ke 4 sudah sampai pada minggu ke 7. Pertandingan pada minggu ke 7 ini telah memberikan berbagai macam keseruan yang telah didapatkan oleh para tim yang bertanding. Para penggemarnya yang menonton dari Live Stream. Hal ini, karena para peserta hanya bisa bertanding selama 8 minggu saja dan nantinya tim yang berhasil lolos akan masuk ke dalam babak Playoff. Ada Tim MPL Season 4 Terbaik Minggu ke 7

Untuk kali ini, kami akan memberikan kalian beberapa informasi tim yang terbaik pada minggu ke 7 ini, mungkin dari kalian ada beberapa informasi tim yang belum sepenuhnya di ketahui. Maka dari itu, simak artikel dibawah ini dengan baik ya.

Tim MPL Season 4 Terbaik MPL Season 4.

  1. Tim MPL Season 4 Terbaik Bigetron Esport.

Tim ini sedang berjuang dengan cukup keras, untuk bisa selamat di enam besar dan akhirya mampu menampilkan pertandingan yang cukup Epic ketika sedang berhadapan melawan Tim Landak kuning yaitu ONIC. Tim Landak kuning ini masih menampilkan performa bermain yang cukup buruk sejak minggu lalu dan akhirnya bisa dimanfaatkan dengan baik oleh tim Bigetron. Berkat kerjasama yang sangat baik, akhirnya Bigetron mampu menggeser posisi 5 klasemen yang sebelumnya dimiliki oleh ONIC.

Baca Juga : Tips Bermain Hero Masha Mobile Legends

Meskipun Bigetron kalah pada hari kedua yang dimana mereka menghadapi tim RRQ dengan jumlah skor yang cukup telak. Bigetron pada minggu ini bisa naik peringkat dan masuk kedalam jajaran tim terbaik. Sejauh ini, total dari kemenangan dan kekalahan yang di terima oleh Bigetron seimbang, mereka berhasil menghilangkan angka minus pada poinnya.

  1. Tim MPL Season 4 Terbaik EVOS Esport.

Membahas Tim Terbaik, selama tiga minggu berturut-turut tim EVOS mampu menjadi tim yang ada dipuncak Klasemen, padahal EVOS merupakan tim yang cukup lama terpuruk di tengah klasemen. Tetapi, setelah “moment kebangkitan”, akhirnya Oura dan kawan-kawan secara konsisten berada diperingkat 1 Klasemen.

Baca Juga : Kode Reedem Mobile Legend Oktober

Pada minggu lalu, EVOS hanya bisa menjalani satu permainan saja dan berhasil mengamankan kemenangan dengan cukup mudah. Aura Esport yang sempat ditakuti bagi tim besar lainnya, tetapi Phoenix dan kawan-kawannya harus dibuat takluk oleh keganasan EVOS dengan total skor 2-0. Dari hasil pertandingan minggu lalu, Evos masih menempati peringkat 1 klasemen dengan total poin agregat sebesar +11 dan win rate sebesar 70%.

  1.  Genflix Aerowolf.

Entah apa strategi dan rencana yang sudah digunakan oleh Tim terbaik MPL Season 4 Minggu ke 7 Genflix Aerowolf ini dan mampu memberikan 2 gebrakan yang keras untuk 2 minggu terakhir. Namun, kita harus akui bahwa kehebatan dari tim ini karena berhasil mematahkan Winstreak RRQ. Melihat head to head kedua tim ini, Genflix belum menang sama sekali di lima minggu terakhir. Namun, tim ini mampu keluar dari keterpurukan dan menjadi salah satu pemburu tim-tim besar.

Meskipun belum mampu mengangkat Aggregate Pointmau pun peringkat, tapi Marsha, Kido, Watt, Yor, mampu menampilkan kekuatannya. Sisa satu pekan terakhir jadi pembuktian Genflix Aerowolf di MPL S4. Biarpun kemungkinan besar tidak lolos ke Playoffs, aksi Genflix Aerowolf mampu menambah keseruan MPL S4.

 

Itulah beberapa deretan Tim MPL Season 4 yang bagus saat ini. Apakah tim jagoan kalian ada dalam deretan tersebut? Tetap terus dukung tim andalan kalian ya.

aura esportsberita esports indonesiaberita mpl season 4bigetron mpl season 4esportsEvos Esportsmobile legends esportsmobile legends mplmpl season 4tim terbaik mplTim terbaik MPL Season 4tim terbaik season 4 mpl
Comments (0)
Add Comment