Tim Terburuk Pada MPL Season 4 Minggu ke 7

Tim apa saja yang masuk kedalam list sebagai tim terburuk minggu ke 7 ini?

Sudah tak terasa, bahwa Mobile Legends Professional League (MPL) Season ke 4 sudah sampai pada minggu ke 7. Pertandingan pada minggu ke 7 ini telah memberikan berbagai macam keseruan yang telah didapatkan oleh para tim yang bertanding. Ada Tim Terburuk Pada MPL Season 4 pada minggu ke 7 ini.

Kali ini kami akan memberikan beberapa info tentang 3 tim yang sangat terpuruk dan peforma yang tim tersebut berikan cukup buruk pada minggu ke 7 kali ini. Kemungkinan terbesarnya adalah akan ada dari salah satu tim terburuk ini yang tidak akan berhasil lolos ke babak Playoff nantinya.

Tim apa saja yang masuk kedalam list sebagai tim terburuk minggu ke 7 ini? Simak baik-baik ya, mungkin saja ada salah satu tim yang telah kalian dukung juga.

Tim Terburuk Pada MPL Season 4 Minggu ke 7

  1. RRQ.

Siapa sangka, sang raja yang telah menempati peringkat kedua klasemen dibawah Evos, harus tunduk oleh tim Genflix yang notabene menempati posisi dasar klasemen sementara ini. Bahkan Genflix telah mendominasi jalannya permainan pada game pertama. Kido yang menggunakan hero Valir tampil sangat baik sekali di ronde awal ini.

Baca Juga : Skill Baxia Mobile Legends Dan Tips nya

Bahkan, tim RRQ juga harus bekerja cukup keras untuk membuat kedudukan menjadi sama yaitu 1-1. Tapi, dominasi dari Marsha dan kawan-kawan terus berlanjut hingga ronde ketiga, hingga akhirnya mereka membawa sebuah kemenangan dengan skor 2-1. Bedasarkan power ranking, RRQ masih menjadi pemilik posisi kedua klasemen dengan +8 Aggregate point dan 63% Win rate.

  1. ONIC Esport.

Kekalahan ONIC Mobile Legends

Ya, dalam 2 minggu terakhir ini adalah perjalanan paling buruk untuk ONIC di MPL Season 4. Pada minggu keenam, tim ONIC harus menelan sebuah kekalahan yang cukup pahit setelah mereka harus dikalahkan oleh tim Alter Ego. Berlanjut pada minggu ke 7, ONIC juga belum cukup mampu untuk memperbaiki kesalahan yang mereka buat dan dikalahkan dengan skor telak 2-0 atas Bigetron dan Aura Esport.

Baca Juga : Spesifikasi Smartphone Call Of Duty Mobile

Dengan dua kekalahan yang dialami oleh ONIC Esport, mereka akhirnya masuk kedalam jajaran salah satu tim dengan peforma yang cukup buruk pada minggu ke 7 ini. Sudah diketahui bahwa ONIC merupakan salah satu tim di Indonesia, namur gelar yang mereka pegang tersebut harus redup di gelaran MPL S4 ini. Dua kekalahan yang jadi sebuah pertanda buruk bagi ONIC untuk minggu ke 7 nanti.

  1. Geek Fam.

Pada minggu ke 7 ini, dari raihan poin minggu ke tujuh Geek Fam tampil paling biasa sebab hanya mampu memenangkan pertandingan melawan Genflix Aerowolf, yang menjadi rekan setianya di dasar klasemen.

Pada laga selanjutnya, dendam yang sudah dari minggu ke 4 tersebut, tak mampu dibalas ketika melawan tim Alter Ego. Doyoksyl telah menampilkan permainan yang cukup Agresif ternyata tidak mampu mengimbangi kekuatan yang dikeluarkan oleh Alter Ego. Maungzy dan kawan-kawan pun akhirnya memenangkan permainan dengan total skor 2-1.

 

Itulah beberapa daftar Tim Terburuk Pada MPL Season 4 ini. Apakah ini akan menjadi akhir bagi tim Onic dalam MPL Season ke 4?

Website ini menggunakan Coookie untuk kestabilan akses, Apakah kamu menerimanya? Terima!Detail Tetang Cookie