Tim Terburuk Pada MPL Season 4 Minggu Terakhir!

kali ini kami akan memberikan beberapa info tentang 3 tim yang sangat terpuruk dan peforma yang tim tersebut berikan cukup buruk pada minggu terakhir kali ini.

Sudah tak terasa, bahwa Mobile Legends Professional League (MPL) Season ke 4 sudah sampai pada minggu terakhir. Pertandingan pada minggu ke terakhir ini telah memberikan berbagai macam keseruan yang telah didapatkan oleh para tim yang bertanding ataupun para penggemarnya yang menonton dari Live Stream. Hal ini, karena para peserta hanya bisa bertanding selama 8 minggu saja dan nantinya tim yang berhasil lolos akan masuk ke dalam babak Playoff. IniTim Terburuk Pada MPL Season 4 Minggu Terakhir!

Namun, kali ini kami akan memberikan beberapa info tentang 3 tim yang sangat terpuruk dan peforma yang tim tersebut berikan cukup buruk pada minggu terakhir kali ini. Kemungkinan terbesarnya adalah akan ada dari salah satu tim terburuk ini yang tidak akan berhasil lolos ke babak Playoff nantinya.

Tim apa saja yang masuk kedalam list sebagai tim terburuk minggu terakhir MPL Season 4 ini? Simak baik-baik ya, mungkin saja ada salah satu tim yang telah kalian dukung juga.

  1. Aura Esport.

Tim Terburuk Pada MPL Season 4 Minggu Terakhir!

Pada 2 minggu awal pertandingan berjalan MPL Season 4, kita semua telah dikejutkan dengan penampilan terbaik dan sempurna dari tim Aura Esport yang berhasil tampil menjadi pemegang puncak klasemen. Namun, penurunan peforma mulai pada minggu ke 3, hingga akhirnya mereka terus mengalami kekalahan yang berulang dirasakan oleh tim Aura Esport ini dan membuat mereka tidak bertahan lama pada puncak Klasemen.

Meskipun mereka lolos untuk bertendingan di Main Event, Aura Esport mengalami 2 kekalahan besar. Mereka menelan kekalahan dari tim Juru Kunci, Genflix Aerowolf. Kido dan kawan-kawan yang lebih berpengalaman mampu untuk membawa timnya menang dengan raihan skor 2-1.

Kekalahan mereka juga pun kembali dirasakan oleh Aura Esport ketika melawan tim Alter Ego. Sempat di salip pada posisi 4, ternyata belum membangkitkan semangat juang Aura Esport. Kekalahan pun harus mereka rasakan kembali dengan skor 2-1.

  1. Genflix Aerowolf.

Tim Terburuk Pada MPL Season 4 Minggu Terakhir!

Genflix dan Geek sebenarnya mempunyai perolehan statistik yang sama. Kedua tim ini sama-sama mempunyai -12 agregat poin. Dari jalan pertandingan yang kedua tim ini lalui, selalu mendapatkan hasil satu kali kemenangan dan satu kali kekalahan.

Namun, gugurnnya tim Geflix Aerowolf ini menjadi sebuah berita yang cukup buruk dari semua itu. Butuh waktu yang cukup lama bagi tim Genflix Aerowolf ini untuk menampilkan kualitas permainan yang baik. Karena, dari awal minggu hingga minggu ke 4, tim ini belum pernah merasakan kemenangan.

Hingga akhirnya titik balik pun terjadi di pekan selanjutnya. Namun, sayang Kido, Marsha, Watt, Yor, dan Jeel terlambat bangkit. Mereka pun harus mundur dari turnamen MPL Season 4 ini bersama dengan Geek Fam.

  1. Bigetron Esport.

Nasib yang sama seperti Aura Esport juga dialami oleh tim Bigetron Esport di MPL Season 4. Tim ini menjadi salah satu korban salip-menyalip posisi klasemen dan belum memperbaiki penampilannya pada minggu ini. Setelah kalah dari tim Alter Ego, kekalahan lain juga dirasakan dari tim terbawah klasemen, yaitu Geek Fam. Dengan skor 2-1, Bigetron terlihat pasrah dengan kekalahan tersebut.

Jika mereka masih mempertahankan peforma buruk mereka sampai main event, sepertinya tidak ada pilihan lagi jika memang gugur lebih awal.

BACA JUGA:

Nah itulah beberapa Tim yang mendapatkan peforma buruk pada minggu terakhir ini, meskipun tim Geek Fam dan Genflix Aerowolf harus gugur, kalian yang menjadi pendukungnya jangan patah semangat ya, terus dukung tim kalian dan mungkin pada MPL Selanjutnya, tim yang gugur pada MPL Season 4 akan menjadi pemenang.

Jangan lupa untuk follow instagram resmi kami di Esportsku (@esports.ku) dan juga kunjungi esportsku.com untuk mendapatkan informasi terbaru lainnya seputar game Mobile Legends dan juga berita menarik lainnya. Terima kasih!

Website ini menggunakan Coookie untuk kestabilan akses, Apakah kamu menerimanya? Terima!Detail Tetang Cookie