5 Tips Adu Aim di PUBG Mobile, Pasti Menang!

Bagaimana tips adu aim agar selalu bisa menang dari musuh yang kalian hadapi? Simak penjelasannya di bawah ini!

YT/ChampsSquad

Selain mementingkan strategi atau gameplay, memiliki skill membidik secara cepat dan akurat juga menjadi suatu hal yang harus kalian pelajari ketika bermain PUBG Mobile.

Tips adu aim merupakan hal yang penting. Banyak player yang sudah memiliki skill strategi yang baik, namun tidak memiliki skill membidik yang baik sehingga menjadi sebuah kegagalan besar ketika kalah beradu aim atau bidikan dengan musuhnya.

5 Tips Adu Aim di PUBG Mobile, Pasti Menang!

Tips Adu Aim

 

1. Scope Disesuaikan dengan Jarak Musuh

Banyak player yang kalah saat beradu aim dengan musuhnya hanya karena kesesuaian scope yang tidak tepat. Akan menjadi hal yang menyulitkan ketika kalian beradu aim dengan musuh di jarak yang dekat namun menggunakan scope besar, dan sebaliknya.

Hal ini perlu dihindari, karena scope sendiri memiliki peran penting dengan mobilitas kalian ketika menembak. Jika kalian sedang mencari musuh, biasakan senjata dalam keadaan terpasang scope RDS atau Holo.

Selanjutnya kalian bisa mengganti dengan scope besar jika kalian melihat musuh di jarak menengah atau jauh. Jangan biasakan menggunakan scope besar saat belum bertemu dengan musuh, musuh yang tiba-tiba muncul di jarak dekat pastinya akan menyulitkan kalian membidik dengan scope besar.

Baca Juga : MK14 dan QBU, Mana yang Kamu Pilih di Sanhok PUBG Mobile?

 

2. Sensitivitas ADS dan Gyroscope

Kalian mungkin sudah memiliki strategi yang baik, namun hal itu akan menjadi percuma jika kalian selalu kalah hanya karena gerak karakter PUBG Mobile tidak sesuai dengan yang kalian inginkan.

Biasakan untuk menyesuaikan sensitivitas ADS maupun Gyroscope. Keduanya berfungsi untuk menyesuaikan seberapa cepat atau sensitif dari setiap scope atau vision yang kalian inginkan. Setelah itu, kalian bisa mulai berlatih setiap penggantian sensitivitas dengan TDM.

Baca Juga : 5 Hal Bermanfaat yang Dianggap Sepele oleh Player PUBG Mobile!

 

3. Ketepatan Crosshair

Biasakan untuk tidak membuka scope baru setelah itu mengarahkannya kepada musuh. Hal ini hanya akan membuang waktu dan memperlambat kalian untuk membidik musuh secara cepat, waktu yang terbuang ini bisa saja dimanfaatkan oleh musuh untuk membidik lebih cepat.

Kalian bisa mulai belajar untuk membanting crosshair terlebih dahulu ke arah musuh, baru setelah itu membuka scope. Dengan cara ini seperti ini, kalian bisa membidik secara akurat dan tidak memerlukan waktu yang lama untuk menembak musuh.

 

4. Jiggle Shoot

Ketika melakukan close combat, jangan hanya berdiri diam dan menembak. Kalian perlu memerlukan beberapa gerakan untuk mengecoh aim musuh, seperti Jump atau Prone Shoot. Namun karena kedua cara ini sudah terlalu biasa, maka kalian bisa mencoba Jiggle.

Jiggle Shoot adalah gerakan menembak sembari bergerak ke kiri dan ke kanan lalu berdiri dan berjongkok, semua hal ini dilakukan secara bersamaan. Berlatihlah di Training Room atau Arena Training untuk mengasah skill Jiggle Shoot kalian.

Baca Juga : Turnamen PUBG Mobile, Lakukan 5 Persiapan Ini Pada Tim Kalian Sebelum Bertanding!

 

5. Berlatih

Semua tips yang telah kami sarankan tidak akan menjadi hal yang sempurna jika tidak kalian sempurnakan dengan berlatih. Teruslah berlatih untuk mengasah dan mempertajam skill membidik kalian.

Hal ini bisa kalian lakukan dengan cara berlatih di Training Room, bermain TDM, atau Arcade Mode seperti War dan Sniper Training. Selamat mencoba!

Baca Juga : M249 PUBG Mobile, Perhatikan 5 Hal Ini Sebelum Menggunakannya!

 

Berdasarkan penjelasan kami di atas, semoga artikel ini dapat membantu kalian untuk memahami tentang bagaimana memiliki aim atau bidikan yang baik ketika beradu dengan musuh. Terima kasih sudah menyimak!

Website ini menggunakan Coookie untuk kestabilan akses, Apakah kamu menerimanya? Terima!Detail Tetang Cookie