10 Match Esports Terpopuler Di Tahun 2021

Seperti tiap tahunnya, selalu ada kompetisi besar yang ditonton banyak orang. Kompetisi puncak ini selalu menarik banyak perhatian orang dan para fans. Popularitas ini tapi bukan bentuk satu-satunya faktor popularitas ya.

2021 sudah berakhir dan kita sudah memasuki tahun 2022. Di 2021 ada banyak sekali turnamen esports seru dan memancing banyak sekali penonton. Ada beberapa match esports terpopuler di tahun 2021 nih.

Seperti tiap tahunnya, selalu ada kompetisi besar yang ditonton banyak orang. Kompetisi puncak ini selalu menarik banyak perhatian orang dan para fans. Popularitas ini tapi bukan bentuk satu-satunya faktor popularitas ya.

Tapi bisa jadi salah satu bentuk patokan juga untuk kalian ketahui. Data ini diambil dari esportcharts yang mengambil data stream dari beberapa layanan. Tapi tidak termasuk layanan stream di Cina.

10 Match Esports Terpopuler Di Tahun 2021

2021 ada banyak sekali turnamen seru yang bisa kalian tonton. Sebut saja turnamen TI10, Worlds 2021, PGL Major, M2, dan M3. Selain itu masih juga banyak turnamen lainnya yang pastinya ditonton banyak orang.

Berikut adalah beberapa turnamen dan match yang paling banyak ditonton oleh para fans esports. Pastinya ada turnamen dan match yang kalian tonton di daftar ini.

MPL ID Season 8 (ONIC Esports vs EVOS Legends) – 2,39 juta

Pada posisi ke-10 ada pertandingan big match antara ONIC dan EVOS Legends. Pertandingan ini menarik banyak perhatian kedua fans yang mana sangat besar. Hal ini menghitung bahwa hanya match playoff saja.

M3 World Championship (TODAK vs RRQ Hoshi) – 2,63 juta

Kebanggaan Indonesia dan Malaysia bertemu di M3 dan match antara Todak dan RRQ menarik banyak penonton juga. Keduanya bertemu di upper bracket M3 yang mana menjadi buah bibir dan dinikmati banyak orang.

M2 World Championship (Bren Esports vs RRQ Hoshi) – 2,68 juta

Pertandingan besar di M2 juga jadi match yang ditonton banyak orang. Bren dan RRQ bertemu di M2 yang dimenangkan oleh Bren. Kebanggaan Indonesia dan Filipina ini menarik banyak sekali perhatian.

The International 10 (Team Spirit vs PSG.LGD) – 2,74 juta

Grand Final di turnamen yang ditunggu oleh semua fans Dota dan esports pada umumnya, di TI10 kedua team menarik banyak perhatian. Wakil CIS dan Cina ini bertemu di Grand Finals dan menarik banyak perhatian.

PGL Major Stockholm 2021 (Na’Vi vs G2 Esports) – 2,74 juta

Grand Finals di Major Stockholm membawa cerita yang sangat menarik. Dua wakil kuat dari EU dan CIS bertemu yang dimenangkan oleh NAVI. Kemenangan ini momen yang sangat penting bagi S1mple dan kawan-kawan.

M2 World Championship (Bren Esports vs Burmese Ghoul) – 3,08 juta

Grand Finals M2 tentunya juga memberikan banyak kejutan. Underdog dari Myanmar bertemu team dominan dair Filipina. Keduanya memberikan match yang sangat seru dan Bren keluar sebagai pemenangnya.

M3 World Championship (Blacklist International vs RRQ Hoshi) – 3,1 juta

Dua team terkuat dari negara masing-masingnya menarik banyak perhatian. Blacklist dan RRQ memberikan match yang berat sebelah untuk kemenangan Blacklist, tapi bukan berarti penontonnya sedikit.

M3 World Championship (ONIC PH vs RRQ Hoshi) – 3,19 juta

ONIC PH dan RRQ juga menarik banyak perhatian di upper bracket nih. Lebih banyak bahkan ditonton dari match RRQ juga Blacklist. Keduanya menarik perhatian banyak fans di Filipina dan Indonesia.

Worlds 2021 Championship (T1 vs DAMWON Gaming) – 3,54 juta

Turnamen paling populer dan banyak ditonton tentunya juga menarik match paling banyak ditonton. T1 dan Damwon memang memiliki fanbase yang sangat besar, tidak aneh jika mereka ada di posisi kedua.

Worlds 2021 Championship (EDward Gaming vs DAMWON Gaming) – 4,01 juta

Grand Final paling heboh ditonton banyak orang datang dari Worlds 2021. EDward Gaming dan Damwon bertemu di laga terakhir kompetisi ini dan berhasil menarik banyak penontong di dunia, terbanyak di 2021.

Nah itulah match esports terpopuler di tahun 2021 yang tentunya sangat seru ditonton. Pastinya kalian pernah menonton salah satu dari turnamen tersebut ya. Apalagi mengingat semuanya datang dari game yang populer juga.

Website ini menggunakan Coookie untuk kestabilan akses, Apakah kamu menerimanya? Terima!Detail Tetang Cookie