Brawlhalla, Game Mobile Battle!

Brawlhalla merupakan game mobile battle online platformer menyerupai game Super Smash Bros. Di dalam permainan ini, kalian dapat memilih karakter dari 50 lebih pilihan karakter dan memilih mode yang kalian sukai.

Brawlhalla merupakan game mobile battle online platformer menyerupai game Super Smash Bros. Di dalam permainan ini, kalian dapat memilih karakter dari 50 lebih pilihan karakter dan memilih mode yang kalian sukai.

Terdapat banyak sekali mode yang bisa kalian gunakan mulai dari mode Free-for-All, 1v1, 2v2, ranked, join ranked, dan banyak lagi. Dalam pertandingan ini, kalian dapat menyerang lawan kalian dengan aneka skill dan juga booster hingga lawan kalian kalah.

Permainan Brawlhalla ini memiliki grafik kartun 2D yang cukup bagus. Dan tentunya dengan gerakan karakter yang gesit dan juga lincah.

Jadi seperti apa game Brawlhalla ini? Berikut ulasannya!

Brawlhalla

Brawlhalla ini memang menjadi game pertarungan platform gratis. Game ini pun sudah mendukung kurang lebih dari 40 juta pemain yang mendukung hingga 8 player online dalam satu pertandingan dengan cross-play penuh.

Maka dari itu, kalian dapat bergabung dalam free for all, antri untuk ranked match, ataupun membuat ruang khusus dengan teman-teman kalian. Pembaruan yang dilakukan terus menerus memang menjadi kelebihan tersendiri.

Terdapat kurang lebih 50 karakter unik dan terus bertambah. Terus berjuang untuk kemuliaan di aula Valhalla.

Fitur

Online Ranked 1v1 & 2v2

Menaiki tangga peringkat dari Tin hingga Platinum dan seterusnya. Melawan musuh sendirian atau bergabunglah dengan teman-teman kalian. Mempertemukan kalian dengan pemain di sekitar level keahlian kalian.

4 Pemain Online Free for All 

Lanjut melakukan pertandingan kasual tempat empat pejuang memasuki, tetapi hanya satu yang bisa menang.

Cross-play Custom Room

Mengundang hingga 8 teman di semua platform ke beragam pertandingan khusus: 4v4, 1v3, 2v2, FFA, dan banyak lagi.

Banyak Mode Game 

Menggabungkan semuanya dengan Brawlball, Bombsketball, Capture the Flag, Kung-Foot, dan banyak lagi mode permainan party yang menyenangkan.

Ruang Pelatihan 

Berlatih combo dan setup di dalam Ruang Pelatihan. Lihatlah data terperinci, hitbox, hurtbox, dan pertajam keterampilan kalian.

Kelebihan Game Brawlhalla:

Pertama, kalian akan mendapatkan spectating terbaik di kelasnya. Tentunya dengan rekaman pertandingan, dan replay. Kedua, terdapat juga puluhan peta yang bisa kalian gunakan lebih lanjut.

Adanya Mode turnamen single player juga menjadi pilihan terbaik. Terdapat perkelahian online minggu ini. Adanya mode eksperimental tentu saja menjadi kelebihan tersendiri juga.

Terdapat jutaan pemain untuk matching yang cepat dengan server regional untuk bermain online latensi rendah. Pembaruan yang terus dilakukan juga dapat kalian pertimbangkan lebih lanjut di game ini.

Game ini memang cocok untuk kalian yang menyukai pertarungan antar kartun. Visualisasinya memang cocok untuk anak kecil.

Itu tadi informasi yang dapat kami sampaikan mengenai game Brawlhalla. Semoga informasi yang kami sampaikan dapat bermanfaat bagi kalian para pembaca.

Terima kasih sudah berkunjung!

Brawlhallagame android
Comments (0)
Add Comment