Prize Pool TI9 Dota 2 Lebih Dari 30 Juta Dollar Amerika!

para pemain Dota 2 kembali merayakan kemenangannya

Pertandingan antar wilayah sudah selesai, artinya tahap pertama dari rangkaian The International sudah ditentukan tim mana yang akan berhak menempati slot mereka di panggung utama TI9 pada agustus mendatang. Kali ini, dan sekali lagi, Dota 2 kembali berhasil mengklaim sebagai Esports yang mempunyai Prize pool terbesar sepanjang sejarah. Hal ini dikuatkan dengan Prize Pool TI9 Dota 2 lebih dari 30 juta dollar amerika!.

Ini adalah sebuah rekor yang patut dibanggakan oleh para pemain Dota 2, karena dengan menyentuhkan Prize Pool TI9 di angka 30 juta berati Dota 2 telah mengalahkan Fornite World Cup sebagai esports yang menyelenggarakan turnamen dengan total 30 juta dollar juga, termasuk 3 juta dollar untuk pemain solo terbaik.

Dimulai dengan 1,6 juta dollar pertama yang diberikan oleh Valve sebagai angka permulaan Prizepool. Para pemain Dota 2 mempunya waktu sekitar 105 hari untuk menaikan jumlah tersebut sebelum acara utama The International 2019 dimulai. Tapi, hal yang mengejutkan telah terjadi, hanya dengan 74 hari saja Prize Pool TI9 telah melampaui 5 juta dollar dibandingkan dengan The International 2018 lalu. Dimana pada tahun lalu mendapatkan 25.5 juta dollar.

Prize Pool TI9 Dota 2 Lebih Dari 30 Juta

Pada tahun ini, para pemain mempunyai waktu sekitar 31 hari lagi untuk menaikan jumlah Prize Pool TI9 ini agar bisa melampaui lebih jauh dari tahun lalu. Lagipula, masih ada beberapa hal yang belum diluncurkan oleh Valve, Seperti : Immortal Teasure III yang sampai sekarang belum kami ketahui kapan untuk jadwal rilisnya dan juga Battle Pass bundle yang terakhir sebelum acara ini dimulai.

Dengan beberapa hal yang belum diluncurkan oleh Valve, maka kemungkinan besar Prize Pool TI9 ini akan menjadi sekitar 32-34 juta dollar. Hal ini berdasarkan lonjakan peningkatan ketika Teasure I dan II  dan Battle Pass Bundle yang lalu, jadi kami asumsikan masih akan terjadi lonjakan yang besar pada saat peluncuran dari Teasure III dan Battle Pass Bundle.

Bersamaan dengan ini, Valve merilis beberapa hal yang harus kalian ketahu tentang Dota Pro Circuit untuk musim 2019-2020, tapi mereka hanya memberikan tanggal saja untuk major dan minors. Valve juga harus membenahi banyak hal pada musim berikutnya agar sistem DPC tidak terlalu memihak pada tim-tim itu saja dan bisa memunculkan bakat-bakat baru yang ada di seluruh penjuru dunia.

18 tim dota 2 termasuk dengan tim-tim yang menjadi perwakilan tiap-tiap wilayah. Mereka akan bertanding di Shanghai, China untuk memperebutkan posisi pertama di The International 2019  dimana pemenang berhak membawa pulang lebih dari 14 juta dollar!.

Dan sekali lagi, para pemain Dota 2 kembali merayakan kemenangannya atas menjadi turnamen Esports dengan prize pool tertinggi sepanjang sejarah.

 

berita esports indonesiadota 2 esportsdota 2 indonesiadota 2 ti9Prize Pool TI9Prize Pool TI9 dota 2Prizepool International 9the international 2019ti9
Comments (0)
Add Comment