Apa Itu Valorant Challengers Indonesia Stage 01 Dan Cara Daftarnya

Pada kesempatan ini kami akan membahas apa itu Valorant Challangers Indonesia 01 dan bagiamana cara mendaftarnya

by Valorant

Sebagai langkah strategi untuk melebarkan sayapnya di negara-negara Asia Tenggara, Riot Games dengan judul andalannya, Valorant, memberikan pintu masuk bagi para pemain wilayah tersebut untuk berkompetisi di tingkat global.

Di Indonesia sendiri, telah dibuka Valorant Challengers Indonesia Stage 01 sebagai bagian dari agenda turnamen Valoratn Champions Tour besutan Riot Games. Pada kesempatan ini kami akan membahas apa itu Valorant Challangers Indonesia 01 dan bagiamana cara mendaftarnya.

Apa Itu Valorant Challengers Indonesia Stage 01 Dan Cara Daftarnya

by Valorant

Pada awalnya Riot Games sering mengadakan kompetisi Valorant di wilayah Eropa dan Amerika. Namun karena kepopuleran Valorant di negara wilayah Asia Tenggara, mereka mengambil langkah besar dengan meluaskan cakupan peserta kompetisi tersebut. Puncak dari kompetisi kompetitif ini akan berakhir di Valorant Global Championship yang mempertandingkan seluruh peserta dari berbagai belahan dunia.

Semua rangkaian yang dikelola langsung oleh Riot Games itu merupakan bagian dari Valorant Champions Tour, dan Indonesia sendiri telah mendapatkan kesempatan besar untuk ikut andil dalam Tour ini. Nama turnamen khusus Indonesia ini bernama Valorant Challengers Indonesia – Stage 01.

Apa Itu Valorant Challengers Indonesia Stage 01?

Valorant Challengers Indonesia – Stage 01 adalah bagian dari rangkaian Valorant Championship Tour resmi dari Riot Games yang mengundang para peserta berbakat dari game Valorant di Indonesia untuk adu kuat dengan pemain global.

Pada Tahap ini, peserta dari Indonesia akan saling adu kuat untuk mendapatkan tempat di kasta yang lebih tinggi, yaitu Masters. Akan tetapi langkah tersebut tidak akan mudah, pasalnya kalian terlebih dahulu melakukan kualifikasi serta serangkaian turname hingga babak Grand Final. Setelah mendapatkan juara regional, barulah tim tersebut masuk ke tingkat Asia Tenggara.

by Kincir

Berita baiknya, turnamen ini terbuka untuk umum! Bagi kalian para tim profesional atau non-profesional yang merasa punya nyali besar bisa ikut mendaftar di turnamen ini. Namun sebelum itu, kalian perlu tahu persiapan yang dibutuhkan sebelum melakukan pendaftaran

Apa Saja Persiapan Yang Dibutuhkan Dalam Mendaftar?

Mengenai syarat untuk mengikuti kompetisi, Riot Games memang menetapkan secara tegas bahwa semua peserta minimal rank-nya adalah Diamon ke atas. Jika ada kasus bahwa kalian pernah sampai ke Diamond tapi bukan di season saat ini, kalian tidak bisa mendaftar. Hal ini wajar mengingat tujuan dari peraturan ini adalah menciptakan lingkungan esports Valorant yang berkualitas.

Jumlah maksimal pemain di dalam tim adalah enam orang. Komposisinya adalah lima pemain utama dan satu cadangan tanpa coach. Hal ini dibuat sebagai antisipasi jika di dalam pertandingan ada salah satu pemain kalian yang terpaksa tidak bisa hadir.

Tim yang kalian bentuk sebaiknya juga menyiapakan sebuah logo tim. Ini bisa menjadi sebuah kesempatan besar bila tim kalian telah dikenal oleh pemain global dengan logo yang telah dipersiapkan.

Kapan Boleh Mendaftar?

Valorant Challenger Indonesia – Stage 01 memiliki tiga gelombang pendaftaran yang dibuka dari 15 Januari – 1 Maret 2021. Untuk gelombang pertama telah berakhir pada 24 Januari 2021 kemarin.

by Valorant

Tapi kalian tidak perlu khawatir, karena masih ada gelombang kedua yang dimulai dari 29 Januari – 14 Februari 2021. Adapun gelombang ketiga mulai dibuka pada 19 Februari – 1 Maret 2021, bila kalian ingin mempersiapkan dengan matang namun melewati batas dari gelombang kedua.

Bagaimana Cara Mendaftar?

Hal pertama yang perlu kalian lakukan adalah mengunjungi situs resmi Valorant Challanger di tautan berikut.

Tidak ada biaya yang harus dikerluarkan oleh calon peserta untuk mendaftar, alias gratis. Nantinya, pada kolom registration, kalian akan diberitahu apa saja yang harus diisi, seperti alamat email dan data seluruh pemain.

Bila telah mendaftar, nantinya akan ada pihak panitia dari Valorant Challenger Indonesia yang mengirimkan email berupa konformasi serta tanggal technical meeting. Nantinya, tanggal tersebut disesuaikan dengan gelombang kalian mendaftar.

Bila hingga akhir tanggal gelombang pendaftaran telah habis dan belum mendapatkan email balasan, aritnya tim kalian tidak lolos seleksi. Tapi jangan berkecil hati, karena masih ada kesempatan di pendaftaran gelombang ketiga hingga akhir awal Maret.

Nantikan terus informasi terkini seputar dunia game, khususnya game e-sports, hanya di Esportsku!

Website ini menggunakan Coookie untuk kestabilan akses, Apakah kamu menerimanya? Terima!Detail Tetang Cookie