Bigetron Kuasai Top 5 Fraggers PMGC Minggu Pertama, BTR Zuxxy MVP!

Pertandingan babak Super Weekend minggu pertama hari ketiga ini dilaksanakan dalam 5 pertandingan. Hasilnya Bigetron berhasil mendapatkan 1x chicken dinner dan mendapatkan poin besar di beberapa pertandingan. Dengan begitu posisi Bigetron pun  naik ke puncak klasemen.

Minggu pertama PUBG Mobile Global Championship (PMGC) Season Zero 2020 telah selesai diselenggarakan setelah adanya penjadwalan ulang pertandingan Super Weekend W1D3. Rekapan mingguan pun dirilis dan hasilnya Bigetron kuasai Top 5 Fraggers PMGC minggu pertama dan BTR Zuxxy menjadi MVP minggu pertama ini dan berikut ini infonya.

PUBG Mobile Global Champioship (PMGC) Season Zero 2020 merupakan turnamen PUBG Mobile terbesar yang pernah diadakan. Sebanyak 24 tim terbaik dunia bertarung di sini. Dua di antaranya ialah tim perwakilan Indonesia, yaitu Bigetron Red Aliens dan Aerowolf LIMAX.

Turnamen ini dimulai sejak tanggal 24 November lalu dengan dua babak dalam satu minggu. Dua hari babak Liga yang diadakan setiap Selasa dan Rabu. Kemudian 16 tim terbaik akan lanjut bertanding di babak Super Weekend setiap Jumat, Sabtu, dan Minggu.

Baca juga: 3 Tips Temukan Bots di PUBG Mobile

Namun ada kendala teknis yang terjadi minggu lalu. Hal itu menyebabkan pertandingan hari ketiga babak Super Weekend terpaksa ditunda. Akhirnya pertandingan tersebut dijadwalkan ulang ke minggu kedua ini. Tepatnya pada hari Jumat tanggal 04 Desember menggeser babak Super Weekend minggu kedua.

Semalam pertandingan Super Weekend minggu pertama hari ketiga tersebut berlangsung dengan sangat menarik. Kejutan kembali diberikan oleh Bigetron yang berhasil menguasai klasemen dan pencapaian lainnya.

Bigetron Puncaki Klasemen PMGC Super Weekend W1D3

Bigetron kuasai Top 5 Fraggers PMGC minggu pertama

Pertandingan babak Super Weekend minggu pertama hari ketiga ini dilaksanakan dalam 5 pertandingan. Hasilnya Bigetron berhasil mendapatkan 1x chicken dinner dan mendapatkan poin besar di beberapa pertandingan. Dengan begitu posisi Bigetron pun  naik ke puncak klasemen. Tim alien merah ini berhasil menguasai klasemen PMGC Super Weekend W1D3 dengan total poin sebesar 178 poin.

Total poin itu diperoleh dari 3x chicken dinner, 81 kill point, dan 97 placement point yang berhasil mereka kumpulkan selama 3 matchday Super Weekend minggu pertama itu. Lebih dari itu, BTR Ryzen menjadi MVP hari ketiga minggu pertama Super Weekend. Ia berhasil mendapatkan total 13 kill dan damage sebesar 2428.

Bigetron Kuasai Top 5 Fraggers PMGC Minggu Pertama

Dengan berakhirnya pertandingan PMGC Super Weekend minggu pertama hari ketiga yang sempat ditunda tersebut, kita bisa tahu mengenai rekapan mingguan PMGC Season Zero 2020 minggu pertama.

Bigetron yang menjadi tim di posisi pertama klasemen PMGC Super Weekend berhasil menjadi tim terbaik minggu pertama. Bersamaan dengan itu, ketiga pemain Bigetron pun menorehkan namanya di papan Top 5 Fraggers minggu pertama.

Seperti yang bisa kita lihat pada gambar di atas, 3 pemain Bigetron kuasai Top 5 Fraggers minggu pertama dengan menjadi 3 pemain teratas dengan total kill terbanyak. BTR Luxxy berada di peringkat pertama dengan total 40 kill. Kemudian di peringkat kedua dan ketiga ada BTR Zuxxy dan BTR Ryzen dengan masing-masing total 39 kill.

BTR Zuxxy Menjadi MVP PMGC Minggu Pertama

Selain menjuarai klasemen mingguan, masuk ke Top 5 Fraggers mingguan, pemain Bigetron pun juga menjadi MVP PMGC minggu pertama, yaitu BTR Zuxxy. Ia berhasil mendapatkan total 39 kill dan damage sebesar 8337. Rata-rata waktu bertahannya di match ialah sampai menit ke 20:13.

Baca juga: Sensitivitas untuk Permainan 3 Jari di PUBG Mobile Lite

Prestasi besar untuk Bigetron Red Aliens di minggu pertama PMGC ini. Dengan kemenangan besar ini, bisa diprediksi bahwa Bigetron bisa menjuarai PMGC Season Zero 2020 dan menjadi tim PUBG Mobile terbaik di dunia.

Hari ini Bigetron kembali bermain di babak Super Weekend minggu kedua. Mari kita dukung semoga hasil yang sama bisa dicapai oleh tim alien merah ini di minggu kedua PMGC. Terima kasih!

Website ini menggunakan Coookie untuk kestabilan akses, Apakah kamu menerimanya? Terima!Detail Tetang Cookie