10 Hero Core Mobile Legends Yang Sulit Digunakan Pemula ML!

Esportsku kali ini akan memberikan deretan hero core Mobile Legends yang sulit digunakan pemula. Bagi yang baru bermain ML, sebaiknya hindari menggunakan hero berikut ini!

Mobile Legends merupakan salah satu game MOBA yang memiliki banyak hero di dalamnya, salah satunya adalah hero dengan role core. Hampir semua role dapat dijadikan sebagai hero core, namun ada hero core Mobile Legends yang sulit digunakan pemula! Apa saja?

Hero core merupakan hero inti dalam setiap pertandingan, hero tipe satu ini biasanya dapat mencarry secara luas dan menjadi hero yang dapat memberikan kemenangan dan cepat dalam membunuh. Nah kalian bisa menggunakan hero berikut ini.

Banyaknya hero core ML membuat banyak pemain yang mungkin dapat dimainkan dengan lancar, namun rupanya banyak hero core yang sama sekali sulit dimainkan oleh pemula. Nah bagi kalian yang baru bermain Mobile Legends sebaiknya hindari hero berikut ini.

Hero Core Mobile Legends Yang Sulit Digunakan Pemula

Esportsku kali ini akan memberikan deretan hero core Mobile Legends yang sulit digunakan pemula. Bagi yang baru bermain ML, sebaiknya hindari menggunakan hero berikut ini!

Gusion

Skin Keren Mobile Legends

Hero pertama adalah Gusion yang merupakan salah satu hero core terbaik yang sangat mengandalkan kecepatan dan ketepatan dalam bermain. Hero ini sangat mengandalkan kombo serangannya yang sangat mematikan dalam suatu gameplay Mobile Legends.

Gusion menjadi salah satu hero yang tidak ramah untuk digunakan oleh para gamer pemula. Hero satu ini sangat mengharuskan pemainnya untuk memiliki skill yang cukup atau fast hand dalam penggunaannya sehingga sulit dimainkan oleh pemula.

Fanny

hero core Mobile Legends yang sulit digunakan pemula

Berikutnya hero core yang sulit digunakan oleh pemula adalah Fanny. Yap, Fanny merupakan salah satu hero assassin yang sangat lincah dan paling sulit untuk digunakan bahkan oleh pemain lama sekalipun.

Kami bisa sebut bahwa pemain yang dapat menguasai hero satu ini dengan jago hanya segelintir orang saja. Bagi pemain yang dapat memainkan Fanny dengan baik biasanya banyak mendapatkan pujian dari pemain lain karena kesulitannya ketika dimainkan.

Hayabusa

Berikutnya adalah Hayabusa yang merupakan salah satu hero terbaik yang bisa kalian mainkan sebagai hero core. Hayabusa merupakan assassin yang memiliki latar belakang seperti seorang Ninja.

Kemampuan hero assassin satu ini sangat kuat dan lincah, untuk menggunakan hero Hayabusa sangat sulit terlebih dalam menggunakan kemampuan Quad Shadow miliknya. Tak hanya itu serangan yang cukup lamnat hero ini membuatnya sangat sulit dimainkan.

Roger

Berikutnya adalah Roger yang merupakan salah satu hero core terbaik yang dimainkan sebagai hyper carry. Kemampuan sangat baik dalam mencarry tim membuat Roger banyak dimainkan dalam berbagai turnamen.

Para pro player cukup banyak menjadikan Roger sebagai hero core mereka. Namun tidak mudah dalam menggunakan Roger, berbeda dengan marksman lain yang memiliki jangkauan serangan yang jauh, Roger hanya mengandalkan serangan jarak dekat saja.

Benedetta

bocoran skin Benedetta Terbaru Mobile Leegnds

Berikutnya meta terbaru Mobile Legends tertuju pada hero Benedetta yang menjadi salah satu hero paling meta pada Season saat ini. Kemampuan carry hero ini memang tidak perlu diragukan kan lagi, namun sayangnya hero satu ini cukup sulit untuk dimainkan.

Benedetta memiliki serangan yang sangat sakit, serangan yang sangat cepat, serta dan memiliki mobilitas yang sangat baik. Untuk memainkan hero satu ini sepertinya tidak akan cukup jika dimainkan oleh seorang pemula saja.

Selena

Berikutnya adalah Selena yang merupakan salah satu satu hero assassin terbaik yang memiliki kemampuan menggunakan banyak role. Hero satu ini kerap dimainkan sebagai hero support maupun seorang hero core.

Bahkan bagi pemain yang cukup lama juga tidak akan begitu kuat dalam dan jago dalam bermain Selena, terlebih hero satu ini sangat mengandalkan combo serangan, akurasi dan timing yang tepat dalam menggunakannya.

Helcurt

Berikutnya adalah Helcurt yang merupakan salah satu hero terbaik yang bisa kalian gunakan sebagai hero core atau offlaner. Helcurt merupakan hero assasin yang sangat tangguh dalam meta saat ini.

Kemampuan menyerangnya sangat baik dan bahkan dapat menyerang dengan menggunakan sekali serangan saja. Kemampuan support seperti menghilangkan padangan lawan juga membuatnya sangat kuat. Namun untuk mengatur serangan dan jarak dekat membuatnya tidak ramah untuk dimainkan oleh pemula.

Ling

Berikutnya adalah hero ling yang merupakan salah satu hero assassin terbaik yang bisa kalian mainkan saat ini. Walaupun Ling mendapatkan banyak nerf di Season 19 ini. Namun kemampuannya tidak perlu diragukan lagi.

Hal yang membuat Ling sulit untuk untuk dimainkan adalah kemampuan combo serangan yang terbilang cukup rumit, ketika ultimate berjalan kalian harus menyerang dengan cepat (fast hand) ketika menyerang lawannya.

Claude

Berikutnya adalah Claude yang merupakan salah satu hero core terbaik dalam berbagai hal, hero marksman ini sangat lincah, kuat, sakit dan sangat unik. Kelebihan Claude diantara marksman lainnya adalah mobilitas yang sangat tinggi.

Claude bahkan setara dengan hero Assassin jika masalah mobilitas. Claude memiliki stack yang dapat ditingkatkan, semakin tinggi stack maka akan semakin sakit. Namun yang menjadi halangan bagi pemula adalah mempertahan stack tersebut yang cukup sulit.

Kimmy

Berikutnya adalah Kimmy yang merupakan hero marksman mage sekaligus menjadi hero core terbaik jika dapat memaksimalkannya. Kimmy menjadi salah satu hero core yang sangat sulit dimainkan.

Berbeda dengan hero marksman lainnya Kimmy memiliki penggunaan dua analog yang masing-masing harus kalian gerakan. Tentu saja hal ini sangat sulit dimainkan oleh pemula.

Yi Sun Shin

Terakhir adalah Yi Sun Shin yang merupakan salah satu hero marksman assassin yang paling meta saat ini. Walaupun mekanisme gameplay Yi Sun Shin sangat simple dan mudah jika kalian lihat.

Namun penggunaannya cukup rumit. Hero ini memiliki skil kedua untuk melakukan dash, skilll pertama berupa skill charged dan ultimate memiliki serangan yang cukup jauh. Namun yang menjadikannya sulit dimainkan lantara attack speed yang dimilikinya cukup lambat dan mekanisme combo yang minim daripada hero marksman lainnya.

Nah itu saja untuk ulasan hero core Mobile Legends yang sulit digunakan pemula di Land of Dawn. Semoga saja dengan hadirnya ulasan diatas dapat memberikan informasi yang menarik khususnya bagi kalian yang merupakan gamer Mobile Legends. Semoga bermanfaat dan sampai jumpa!

Website ini menggunakan Coookie untuk kestabilan akses, Apakah kamu menerimanya? Terima!Detail Tetang Cookie