Ini Cara Cegah Telepon Masuk Ketika Bermain Mobile Legends Legends (ML)

Kesal dengan panggilan masuk? Esportsku kali ini akan memberikan cara untuk cegah telepon masuk ketika bermain Mobile Legends.

Pastinya akan merasa kesal bukan? Oleh karena itulah kalian menggunakan cara cegah telepon masuk ketika bermain Mobile Legends berikut ini.

Bermain game Mobile Legends memang sangat menyenangkan, namun ketika asyik bermain kalian mendapatkan telepon masuk yang dapat mengganggu jalannya permainan. 

Dalam permainan ketika kalian mendapatkan panggilan masuk sekali saja akan menyebabkan kalian mendapatkan AFK sehingga mengganggu pemain lain ketika bermain. Hal ini memang wajib untuk dihindari pasalnya akan membuat masalah berkelanjutan. Misalnya seperti rank akan terus turun, mendapatkan penalti AFK dan banyak lainnya.

Oleh karena itulah Esportsku kali ini akan memberikan cara untuk cegah telepon masuk ketika bermain Mobile Legends. Nah bagi kalian yang memang sangat kesulitan dalam melakukan hal ini, kalian bisa menggunakan beberapa cara berikut ini untuk mengatasinya.

Cara Cegah Telepon Masuk Ketika Bermain Mobile Legends Legends

Ada beberapa cara yang bisa kalian lakukan untuk mencegah telepon masuk ketika bermain Mobile Legends, baik itu menggunakan aplikasi tambahan atau yang lainnya.

Menggunakan Game Booster Bawaan

cegah telepon masuk ketika bermain Mobile Legend

Cara pertama adalah dengan memanfaatkan Game Booster bawaan. Saat ini sudah banyak smartphone yang memiliki Game Booster bawaan. Mulai dari Realme, Oppo, Xiaomi, Samsung. Nah kalian bisa menggunakan aplikasi Game Booster Bawaan untuk memblokir telepon masuk.

Caranya sangat mudah, dan tentu saja tidak begitu repot dan terbilang simple. Cara ini secara otomatis akan aktif ketika kalian bermain game, dan kembali seperti semua ketika kalian tidak bermain game Mobile Legends. Praktis bukan?

  • Pertama silahkan masuk ke aplikasi Game Booster bawaan masing-masing smartphone.
  • Sebagai contoh penulis menggunakan Game Space (Realme) untuk memblokir telepon masuk.
  • Setelah masuk dalam menu Game Space, berikutnya pilih icon Notifikasi sebelah kanan bawah.
  • Aktifkan Call Block pada aplikasi tersebut. Disini kalian bisa aktifkan “Blokc Call and Notifications”
  • Selesai, maka secara otomatis ketika kalian bermain panggilan akan dicegah secara langsung.

Dengan mengaktifkan hal seperti ini, para player akan menjadi terhindar dari notifikasi ataupun telepon yang mengganggu. Membuat kita jadi semakin fokus lagi untuk bermain game Mobile Legends tanpa harus bingung.

Menggunakan Aplikasi Call Blocker

Ini Cara Cegah Telepon Masuk Ketika Bermain Mobile Legends Legends (ML)

Cara kedua jika kalian tidak memiliki aplikasi Game Booster bawaan. Sebagai alternatif kalian bisa menggunakan aplikasi Call Blocker sebagai pencegahan. Sama saja seperti menggunakan aplikasi Game Booster diatas kalian cukup mengaktifkannya saja.

Namun aplikasi ini tidak secara otomatis akan aktif, kalian harus mengaktifkannya terlebih dahulu  sebelum bermain dan menonaktifkan secara manual setelah bermain. Memang tidak begitu praktis namun bisa kalian coba sebagai alternatif.

  • Pertama silahkan unduh aplikasi “Call Blocker” di Google Play atau Apps Store.
  • Berikutnya silahkan masuk ke aplikasi tersebut dan pilih menu Settings.
  • Dalam menu Settings silahkan centang “Call Blocking” dan “Notifications”.
  • Selesai, kalian sudah bisa memblokir semua panggilan dan notifikasi yang masuk.

Jangan lupa setelah bermain nonaktifkan pengaturan diatas kembali ya, Jika tidak kalian tidak akan mendapatkan notifikasi atau panggilan setelah tidak bermain.

Nah itu saja untuk cara cegah telepon masuk ketika bermain Mobile Legends. Semoga saja ulasan diatas dapat kalian gunakan untuk mengatasi masalah kerap melakukan AFK ketika bermain game karena ada panggilan masuk. Semoga bermanfaat dan sampai jumpa!

Website ini menggunakan Coookie untuk kestabilan akses, Apakah kamu menerimanya? Terima!Detail Tetang Cookie