Kapan Sebaiknya Shotgun Digunakan di PUBG Mobile?

Sebenarnya shotgun tidak benar-benar buruk. Kamu memang perlu menggunakan cara lain dalam menggunakan senjata yang satu ini, berbeda ketika menggunakan senjata lain seperti Assault Rifle (AR) ataupun Submachine Gun (SMG).

Shotgun merupakan salah satu senjata yang kurang bersinar dibandingkan senjata AR ataupun SMG di game PUBG Mobile. Untuk kamu yang masih bingung kapan sebaiknya shotgun digunakan di PUBG Mobile, kali ini kami akan berikan tips dalam menggunakan jenis senjata ini.

PUBG Mobile menyediakan beragam jenis senjata yang hadir dengan berbagai stats dan kegunaan yang berbeda. Itu sebabnya pemain harus mampu menyesuaikan skill permainan mereka dengan senjata yang digunakan.

Salah satu jenis senjata yang tersedia di game ini ialah shotgun. Senjata jarak dekat dengan damage besar dalam sekali menembak ini memerlukan skill khusus untuk bisa menguasainya.

Baca juga: 3 Keuntungan Bertarung Dengan Posisi Crouch Di PUBG Mobile

Kapan Sebaiknya Shotgun Digunakan di PUBG Mobile?

kapan sebaiknya shotgun digunakan

Shotgun merupakan senjata dengan recoil tinggi karena hentakan senjatanya yang cukup merepotkan ketika menembak. Pelurunya yang sangat sedikit pun membuat para pemain cukup menghindar untuk menggunakan senjata ini.

Sebenarnya shotgun tidak benar-benar buruk. Kamu memang perlu menggunakan cara lain dalam menggunakan senjata yang satu ini, berbeda ketika menggunakan senjata lain seperti Assault Rifle (AR) ataupun Submachine Gun (SMG).

Berikut ini beberapa kondisi kapan sebaiknya shotgun digunakan di game PUBG Mobile ini.

1. Hanya Digunakan Pada Jarak Dekat

Kondisi pertama mengenai kapan sebaiknya shotgun digunakan ialah gunakan shotgun hanya pada jarak dekat saja. Jangan gunakan shotgun pada jarak yang lebih jauh, seperti menengah. Tentu itu adalah perbuatan yang sia-sia.

Dengan menggunakan shotgun pada jarak dekat, kamu bisa pastikan aim senjatamu pas membidik musuh. Dengan begitu pula damage besar akan kamu dapatkan.

2. Sebagai Senjata Sekunder

Kondisi kedua ini masih berkaitan dengan kondisi pertama sebelumnya. Disebabkan shotgun hanya baik digunakan pada jarak dekat, maka sebaiknya gunakanlah shotgun sebagai senjata sekunder atau kedua saja.

Untuk senjata pertamanya kamu bisa gunakan senjata dengan performa yang lebih fleksibel, seperti AR. Jadi ketika sedang berjalan, gunakanlah AR untuk melakukan knock awal atau ketika bertemu musuh di perjalanan.

Kemudian setelah jarak tembak semakin dekat, gantilah ke shotgun untuk mendapatkan damage besar di setiap tembakannya. Dengan begitu kamu akan memenangkan close combat.

3. Gunakan Shotgun untuk Menjelajahi Area Sempit

kapan sebaiknya shotgun digunakan

Pada kondisi kedua, shotgun sebaiknya digunakan sebagai senjata kedua karena menjelajahi area yang luas. Namun untuk menjelajahi area tertutup yang sempit maka sebaiknya kamu gunakan shotgun sebagai senjata primer.

Misalnya ketika menjelajahi bangunan seperti rumah atau gedung. Gunakan shotgun sebagai senjata primer untuk membuat serangan dadakan yang mematikan.

Banyak musuh yang memilih untuk bersembunyi di sudut-sudut ruangan. Nah kamu bisa arahkan crosshair ke arah itu dan dapati musuh di sana. Kemudian tembak dengan shotgun dan membuat musuh tersebut mati seketika.

Baca juga: 3 Rewards Utama Di Metro Royale PUBG Mobile

Itulah kondisi di mana kapan sebaiknya shotgun digunakan di PUBG Mobile. Arahkan crosshair shotgun kamu pada bagian kepala untuk dapatkan headshot kill dengan damage paling mematikan.

Ikuti informasi dan berita terbaru seputar dunia esports hanya di Esportsku!

Website ini menggunakan Coookie untuk kestabilan akses, Apakah kamu menerimanya? Terima!Detail Tetang Cookie