Tanggapan Xinnn soal Habis kontrak Mobile Legends (ML)

Kali ini ada Tanggapan Xinnn soal Habis kontrak Mobile Legends (ML). Simak penjelasannya berikut ini,

Roster RRQ Hoshi untuk MPL ID Season 10 sudah secara resmi diumumkan beberapa waktu yang lalu. Tetapi dalam lineup tersebut nama Xinnn nampaknya tidak masuk untuk tim RRQ Hoshi kali ini. Apakah kontrak dari Xinnn sendiri habis dengan tim RRQ. Kali ini Tanggapan Xinnn soal Habis kontrak Mobile Legends (ML).

Dalam Lineup terbaru RRQ Hoshi kali ini memang dibilang tidak jauh berbeda dengan season sebelumnya. Ada beberapa nama veteran yang bermain untuk RRQ Hoshi di MPL ID Season 10 nanti seperti Lemon dan Psychoo.

Dengan lineup tersebut memang RRQ Hoshi sebelumnya berhasil menjadi juara di MPL ID season 9 serta meraih Runner up di MSC 2022 karena sudah mencapai laga Grand Final MSC 2022 melawan RSG PH. Meskipun pada akhirnya RRQ Hoshi harus dipermalukan melawan RSG PH dengan skor 4-0 tanpa balas.

Dan kali dengan lineup tersebut meskipun tanpa bangsin bisa dibilang cukup solid untuk MPL ID Season 10. Lantas apakah yang dialami oleh Xinnn sekarang? Apakah dirinya sudah habis kontrak bersama dengan RRQ Hoshi? Simak dalam artikel berikut ini.

Tanggapan Xinnn soal Habis kontrak Mobile Legends (ML)

Xinnn memang diketahui sebagai salah satu player RRQ Hoshi yang tampil cukup mendominasi pada masanya. Xinnn pernah menjadi Jungler untuk RRQ Hoshi sebelum akhirnya harus turun menjadi goldlaner. Bersama dengan RRQ Hoshi dirinya berhasil membawa tim tersebut meraih titel juara pada MPL ID Season 5 dan Season 6.

Beberapa waktu yang lalu Xinnn memang memutuskan untuk absen dengan RRQ Hoshi di MPL ID Season 10 karena dirinya ingin memberikan waktu bermain kepada pemain yang lebih muda di RRQ untuk bisa merasakan kompetisi MPL.

Selain itu Xinnn juga mengatakan bahwa Lineup yang dimiliki oleh sedang berada di performa yang sudah bagus dan solid. Sehingga dirinya tidak masuk ke dalam roster RRQ Hoshi untuk MPL ID Season 10 nanti.

Banyak pertanyaan mengenai status dari Xinnn sendiri bersama dengan RRQ Hoshi. Ada yang mempertanyakan apakah Xin sudah habis kontrak, memutuskan akan pensiun dan berpindah menuju tim yang lainnya.

Melalui Livestream milik XINNN pribadi menanggapi pertanyaan mengenai hal tersebut dimana netizen saat itu mengatakan apakah dirinya sudah habis kontrak atau pensiun?

“Kita kan sebagai pemain itu bisa memilih jalan ninja kita. Contoh RRQ lagi bagus dan gua masih pengen main. Kalo udah abis kontrak pilihannya antara pindah atau pensi.”

Melalui tanggapan dari Xinnn tersebut mengatakan ada dua pilihan mengenai apa yang dialami dirinya jika sudah habis kontrak, apakah akan pindah tim atau memutuskan untuk pensiun dari pro scene Mobile Legends.

Dari kedua pilihan tersebut memang bisa dikatakan cukup sesuai dengan yang dialami oleh Xinnn sendiri. Apabila dirinya memutuskan berpindah tim itu juga merupakan kemungkinan yang bakal terjadi karena memang saat ini RRQ Sendiri memiliki Lineup yang cukup solid dan sedang berada di top performanya.

Lalu untuk keputusan pensiun hal tersebut juga mungkin bisa terjadi untuk Xinnn kedepannya karena memang Xinnn bisa untuk fokus bersama dengan keluarganya dan meneruskan karir sebagai streamer seperti pro player yang lainnya yaitu Oura, Jonathan Liandi dan Jess no limit.

Itulah penjelasan mengenai Tanggapan Xinnn soal Habis kontrak Mobile Legends. Bagaimana menurut kalian mengenai Xinnn tersebut? kita tunggu saja berita terbarunya mengenai Xinnn nantinya.

Website ini menggunakan Coookie untuk kestabilan akses, Apakah kamu menerimanya? Terima!Detail Tetang Cookie