Ini Waktu Yang Dibutuhkan Untuk Mencapai AR 60 di Genshin Impact!

Esportsku kali ini ingin mencoba menghitung berapa lama kalian bisa mencapai AR 60 yang merupakan max level pada akun di Genshin Impact.

Adventure Rank atau kerap disingkat AR merupakan salah satu sistem level up akun pada game Genshin Impact, namun tahukah kalian waktu yang dibutuhkan untuk mencapai AR 60 di Genshin Impact?

Berbeda dengan level pada suatu karakter, untuk meningkatkan level kalian hanya perlu bermain dengan menyelesaikan misi dan menggunakan resin, meningkatkan AR di Genshin Impact sendiri terbatas setiap harinya.

Sangat menarik untuk mengulas berapa lama kalian bisa mencapai level max dari Adventure Rank Rank di Genshin Impact. Seperti yang kalian ketahui, saat ini level max dari AR adalah level 60.

Berbeda dengan AR dari 55 ke bawah, untuk meningkatkan satu level satu membutuhkan ratusan ribu EXP, yang mana pada AR di bawahnya tidak sampai dari 25.000 EXP saja. Tentu merupakan waktu yang sangat lama jika ingin memberikan max pada akun di Genshin Impact.

Oleh karena itulah, Esportsku kali ini ingin mencoba menghitung berapa lama kalian bisa mencapai AR 60 yang merupakan max level pada akun di Genshin Impact. Berapa tahun yang kalian butuhkan untuk mencapai level max di Genshin Impact?

Waktu Yang Dibutuhkan Untuk Mencapai AR 60 di Genshin Impact

Ini Waktu Yang Dibutuhkan Untuk Mencapai AR 60 di Genshin Impact!

Setelah beberapa bulan bermain penulis yakin diantara kalian pasti sudah mencapai AR setidaknya 50 ke atas, penulis juga sudah mencapai AR 55 ketika artikel ini dibuat, dan membutuhkan sekitar ratusan EXP untuk mencapai AR 56.

Penulis rasa AR 55 sudah merupakan level yang cukup max bagi sebagian orang, karena kalian sudah mencapai World Level 8 yang mana memberikan resource yang cukup banyak ketika melakukan farming.

Semua konten yang berhubungan dengan Genshin Impact sudah bisa kalian dapatkan ketika mencapai AR 55. Namun perlu kah untuk menaikan AR ke 60 (Max Level AR), atau cukup di AR 55 saja?. Nah bagi kalian yang ingin mencoba menghitung berapa lama bisa mencapai max level adalah sebagai berikut.

Penulis akan memberikan penjelasan di AR 44 ya, karena disini sudah memakan waktu yang cukup lama untuk mencapai AR 55. Selain itu, ulasan ini khusus bagi kalian yang tidak membeli resin dengan primogems (F2P). Dan yah, EXP juga hanya didapatkan dari menyelesaikan misi harian, Quest dan penggunaan resin saja.

  • AR 54 > AR 55 = 11 Hari
  • AR 55 > AR 56 = 71 Hari
  • AR 56 > AR 57 = 79 Hari
  • AR 57 > AR 58 = 87 Hari
  • AR 58 > AR 59 = 95 Hari
  • AR 59 > AR 60 = 104 Hari

Dalam hitungan diatas setidaknya kalian membutuhkan sekitar 444 hari dari AR 54 sampai AR 60. Tentu saja bukan merupakan waktu yang sedikit, karena kalian membutuhkan waktu hampir 1.5 Tahun!

Lalu apakah kalian masih akan bermain game Genshin Impact hingga 1.5 Tahun kedepan? Sebagai gamer tentu saja hal tersebut bisa saja dilakukan, namun dengan hadiah AR yang terbilang minim mungkin akan sulit diterima oleh sebagian gamer Genshin Impact.

Nah itu saja mengenai berapa lama waktu yang dibutuhkan untuk mencapai AR 60 di Genshin Impact. Semoga saja ulasan diatas dapat memberikan rasa penasaran kalian mengenai waktu yang dibutuhkan untuk mencapai level max!

Website ini menggunakan Coookie untuk kestabilan akses, Apakah kamu menerimanya? Terima!Detail Tetang Cookie