5 Role Yang Ada di PUBG Mobile, Player PUBGM Harus Tahu!

Salah satu game Battle Royale besutan Tencent Game ini memiliki 5 Role yang harus kalian perhatian di PUBG Mobile. Berikut tugas masing-masing dari setiap role!

PUBG Mobile merupakan salah satu game besutan Tencent Games yang saat ini populer di Indonesia. Game Battle Royale satu ini memiliki 5 Role yang harus kalian perhatian di PUBG Mobile. Setiap role tersebut memiliki tugas masing-masing yang harus kalian ketahui.

Penggunaan role pada game PUBG Mobile sendiri merupakan hal yang sangat penting, dengan mengetahui tugas dari masing-masing player yang mana nantinya akan tercipta chemistry yang mana akan dapat dengan mudah untuk mendapatkan chicken dinner.

Tentu saja memberikan role ini juga sering digunakan oleh Pro Player yang mana permainan tersebut mendapatkan kerjasama yang sulit serta gameplay yang baik. Nah jika kalian penasaran apa yang membuat mereka sangat hebat? Kalian bisa menerapkan beberapa role berikut ini.

Jenis-Jenis Role Yang Ada di PUBG Mobile

Kali ini beberapa role yang harus kalian ketahui pada game PUBG Mobile yang mana ada 5 role yang sering digunakan beserta dengan tugas dari masing-masing. Apa saja?

Leader

5 Role Yang Ada di PUBG Mobile, Player PUBGM Harus Tahu!

Pertama ada role Leader, atau seorang pemimpin. Yang mana tugas Leader yang ada pada PUBG Mobile adalah memberikan perintah, mengatur formasi, menentukan target lawan, menentukan tujuan lokasi dan membimbing team lainnya

Tentu saja adanya Leader dalam game PUBG Mobile sangat penting adanya. Dengan seorang Leader, tim akan semakin kompak dan solid sehingga membuat tim semakin solid dan terarah.

Rusher

5 Role Yang Ada di PUBG Mobile, Player PUBGM Harus Tahu!

Berikutnya ada Rusher yang mana mana merupakan role yang harus memiliki skill paling jago dalam hal aiming. Bisa dikatakan Rusher memiliki gameplay yang barbar, pasalnya tugas Rusher sendiri yakni untuk masuk ke area lawan paling depan dan tidak boleh tak mati.

Rusher harus bisa menerobos masuk ke area musuh dan sebisa mungkin untuk membunuh musuh yang ada. Role satu ini mengharuskan para pemainnya memiliki skill bermain yang baik agar tidak kalah oleh musuh.

Scout

5 Role Yang Ada di PUBG Mobile, Player PUBGM Harus Tahu!

Scout hampir sama dengan Rusher yakni merupakan pemain yang harus berada di garis depan untuk membuka jalan agar tim lainnya aman.

Scout juga memiliki tugas yang cukup sama dengan Rusher, namun Rusher lebih ke menyergap musuh, sedangkan Scout membukakan jalan yang aman bagi tim dan membantu Rusher.

Support

Role yang ada di PUBG Mobile berikutnya adalah Support yang mana tugas dari role ini yakni untuk membantu tim lainnya. Dalam permainan, Support akan bermain di garis belakang dengan membawa perlengkapan seperti First Aid Kit, Energy Drink, dan juga senjata Ranjau lain seperti Bomb dan Smoke.

Tugas utama Support adalah untuk melakukan backup ketika ada salah satu tim yang terkena Knockdown, dan melakukan cover dari belakang musuh agar memastikan tidak ada yang menyergap tim lainnya dari belakang.

BACA JUGA:

Sniper

Terakhir ada role Sniper yang mana merupakan pemain yang bertugas untuk menyerang dari jarak jauh. Sniper pada umumnya selalu memantau area sekitar tim dari belakang dengan menggunakan scope.

Adapun jika terdapat musuh, maka Sniper bisa memberitahukan pada Leader atau Scout dan Rusher jika ada musuh di depan, dan mereka akan mulai menyergap.

Disisi lain ketika penyergapan berlangsung, tugas Sniper adalah membantu penyerangan dari belakang agar Rusher tidak memiliki hambatan yang signifikan.

Nah itulah beberapa deretan role yang ada pada game PUBG Mobile yang semoga saja dapat membantu kalian untuk untuk meningkatkan gameplay di game Battle Royal satu ini. JanganĀ  lupa untuk Esportsku (@esports.ku) ya!

 

Website ini menggunakan Coookie untuk kestabilan akses, Apakah kamu menerimanya? Terima!Detail Tetang Cookie