5 Fakta Shotgun S686 di PUBG Mobile

Salah satu senjata shotgun yang cukup favorit digunakan oleh para pemain PUBG Mobile ialah shotgun S686. Berikut ini 5 fakta shotgun S686 di game PUBG Mobile.

YT/fairTX

Shotgun merupakan senjata jarak dekat dengan damage mematikan yang tersedia di game battle royale PUBG Mobile. Kali ini kami akan berikan 5 fakta shotgun S686 yang merupakan salah satu shotgun favorit di game PUBG Mobile pada tulisan berikut.

Sebagai game shooter dengan genre battle royale PUBG Mobile menyediakan persenjataan dan perlengkapan militer dengan detail dan spesifikasinya. Itu membuat setiap senjata memiliki stats dan kegunaan yang berbeda.

Untuk kamu yang biasa bermain sebagai rusher atau fragger, tentu kamu membutuhkan senjata jarak dekat untuk membantumu dalam close combat. Terdapat beberapa senjata close combat dan salah satunya ialah shotgun.

Baca juga: 5 Perbedaan SKS Dan Mini-14 Di PUBG Mobile

5 Fakta Shotgun S686 di PUBG Mobile

5 fakta shotgun S686
YT/fairTX

Shotgun merupakan salah satu senjata jarak dekat dengan damage mematikan yang tersedia di game PUBG Mobile. Terdapat beberapa senjata di dalam kelas senjata shotgun.

Salah satu senjata shotgun yang cukup favorit digunakan oleh para pemain PUBG Mobile ialah shotgun S686. Berikut ini 5 fakta shotgun S686 di game PUBG Mobile.

1. Merupakan Shotgun Double Barrel

Fakta pertama dari shotgun S686 ialah merupakan shotgun double barrel yang menggunakan peluru 12 Gauge. Ini merupakan peluru yang biasa digunakan oleh shotgun pada umumnya di PUBG Mobile.

Kemudian shotgun S686 ini hanya memiliki kapasitas peluru sebesar 2 peluru saja. Seperti shotgun Sawed-off, shotgun S686 ini juga memiliki double barrel pada senjatanya.

2. Lebih Baik Dibandingkan Shotgun Sawed-off

S686 dan Sawed-off memiliki kesamaan secara teknis. Keduanya memiliki 2 barrel dengan kapasitas sebesar 2 peluru. Sebagaimana Sawed-off, sehotgun S686 pun dapat digunakan untuk menembak 2x sekaligus.

Perbedaannya secara performa shotgun S686 memiliki damage yang lebih menyakitkan dibandingkan shotgun Sawed-off. Itu membuat S686 lebih baik dibandingkan shotgun Sawed-off di game PUBG Mobile.

3. Memiliki Durasi Reload yang Lama

Kekurangan dari S686 ialah ada pada durasi reload yang lama. Hanya dengan 2 peluru, kamu membutuhkan waktu sekitar 3 detik untuk melakukan reload.

Dengan kondisi tersebut, kamu harus manfaatkan kedua peluru S686 dengan maksimal sebelum akhirnya pelurunya habis dan membuatmu menunggu begitu lama untuk shotgun tersebut reload.

4. Terdapat 2 Slot Attachment

Fakta berikutnya dari shotgun S686 ialah memiliki 2 slot attachment. Pertama, kamu bisa gunakan stock jenis SG Bullet Loops pada shotgun S686. Kedua, kamu bisa gunakan muzzle jenis Choke pada shotgun S686.

Dengan memaksimalkan 2 slot attachment pada shotgun S686 ini akan membuat performa shotgun tersebut menjadi maksimal. Seperti membuatnya lebih stabil dan memiliki akurasi yang baik.

5. Tersedia di Seluruh Map

Fakta terakhir dari shotgun S686 ini ialah soal ketersediaannya di game. Jadi shotgun S686 ini tersedia di seluruh map. Kamu bisa menemukan shotgun ini di berbagai area looting di seluruh map.

Baca juga: 5 Tips Kuasai Pochinki Erangel PUBG Mobile

Itulah 5 fakta shotgun S686 yang merupakan salah satu shotgun favorit di game PUBG Mobile. Ikuti informasi dan berita terbaru seputar dunia esports hanya di Esportsku!

Website ini menggunakan Coookie untuk kestabilan akses, Apakah kamu menerimanya? Terima!Detail Tetang Cookie