Apa Itu Buff Mobile Legeds (ML) ?

Pada kesempatan kali ini kami akan memberikan penjelasan mengenai apa itu buff Mobile Legends. Bagi kalian yang hanya sering mendengar kosa kata buff ini namun tidak mengetahui arti pastinya, Yuk langsung saja simak penjelasan lengkap nya di bawah ini dengan baik dan benar ya!

Apa itu Buff Mobile Legends? Pertanyaan seperti ini pasti sering kalian dengar. Sebagai player Mobile Legends seharusnya kita mengetahui informasi seputaran game yang kita mainkan. Buff sendiri sampai saat ini masih menjadi kosa kata yang hanya sedikit player Mobile Legends telah mengetahui artinya . Sisanya hanya sering mendengar kosa kata Buff namun tidak mengetahui artinya.

Buff sendiri mungkin di pikiran kalian adalah dua monster jungle yang ada di dalam suatu gameplay Mobile Legends. Memang dalam suatu gameplay ada dua buff yang bisa kalian gunakan yaitu orange buff dan purple buff. Namun ada lagi arti dari kosa kata buff ini sendiri yang dimana bukan bersangkutan dengan buff yang ada di dalam gameplay. Moonton selaku developer ketika memberikan update patch terbaru nya pasti sering menuliskan kata revamp, nerf, dan juga buff pada detail informasi mengenai patch terbarunya.

Pada kesempatan kali ini kami akan memberikan penjelasan mengenai apa itu buff Mobile Legends. Bagi kalian yang hanya sering mendengar kosa kata buff ini namun tidak mengetahui arti pastinya, Yuk langsung saja simak penjelasan lengkap nya di bawah ini dengan baik dan benar ya!

Apa Itu Buff Mobile Legends

Buff Mobile legends adalah suatu kosa kata yang memiliki arti sebuah penyesuaian yang diberikan kepada suatu hero di Mobile Legends.

Penyesuaian disini ditujukan untuk memperkuat hero baik dari damage yang dihasilkan, perbaikan dari skill efek nya dalam suatu gameplay, atau bahkan ada perubahan stat hero itu sendiri menjadi lebih baik.

Moonton selaku developer Mobile Legends tentu saja harus memberikan buff kepada hero-hero yang mulai jarang atau bahkan tidak pernah dimainkan lagi dalam Mobile Legends. Hal ini dikarenakan membuat hero tersebut menjadi meta kembali dan digunakan oleh banyak orang. Apalagi jika buff yang diberikan kepada hero tersebut cukup baik impact nya dalam suatu gameplay.

apa itu buff mobile legends

Seperti yang kita ketahui bahwa Mobile Legends sendiri saat ini telah mendapatkan update terbesar sekaligus terbaru nya yang bernama Project Next. Jika kalian perhatikan bahwa pada Project Next kali ini Moonton memberikan beberapa penyesuaian yang berupa buff kepada hero-hero lama seperti miya, zilong, layla, eudora, dan beberapa hero jadul lainnya. Hal ini mereka lakukan untuk membuat hero-hero lama yang mendapatkan buff ini kembali layak untuk dimainkan dalam suatu gameplay,

Setiap hero yang diberikan buff oleh Moonton pasti akan banyak digunakan oleh para player di Mobile Legend. Selain itu ini bisa menjadi salah satu jalan terciptanya meta baru di Project Next Mobile Legends saat ini. Dengan semakin banyaknya hero yang bisa kalian gunakan maka Meta yang tercipta nantinya akan semakin beragam. Hal ini lah yang menjadi keseruan dalam suatu gameplay,. Setiap tim akan menyusun strategi terbaik nya untuk memenangkan pertandingan.

Nah itulah penjelasan mengenai apa itu buff Mobile Legends  yang telah kami jelaskan. Semoga bermanfaat dan dapat menjadi sumber referensi yang baru untuk kalian. Baca penjelasan di atas baik-baik agar kalian mengetahui arti sebenarnya dari kosa kata Buff di Mobile Legends!

Website ini menggunakan Coookie untuk kestabilan akses, Apakah kamu menerimanya? Terima!Detail Tetang Cookie