Media Berita Esports Indonesia
WallpapersWide.com

Buat Nickname PUBG Mobile Makin Sangar dengan Nama Tema Senjata

Untuk kamu yang baru mulai ingin bermain PUBG Mobile atau kamu yang ingin mengganti nickname lamamu, kami punya 40 rekomendasi nama tema senjata untuk nickname PUBG Mobile kamu yang lebih sangar.

PUBG Mobile merupakan game battle royale populer saat ini dengan jutaan pemain aktif yang tersebar di seluruh dunia. Bahkan pemain baru terus bertambah hingga saat ini. Untuk kamu yang baru ingin mencoba game ini ataupun kamu yang bosan dengan nickname lama dan ingin menggantinya, kali ini kami punya rekomendasi nama tema senjata untuk buat nickname PUBG Mobile kamu menjadi sangar.

Sebagai game populer dengan jutaan pemain aktif yang tersebar di seluruh dunia, memiliki nickname yang menarik menjadi gengsi bagi para pemain. Permainanmu yang baik akan membuat pemain-pemain lain melihat nickname kamu ketika bertanding. Oleh sebab itu memiliki nickname dengan tulisan dan arti yang keren cukup berguna di PUBG Mobile.

Banyak sekali rekomendasi nickname yang beredar di internet namun nama-nama yang diangkat justru pasaran. Nah kali ini kami akan berikan rekomendasi nama berdasarkan nama-nama senjata. Beberapa senjata merupakan senjata-senjata para superhero.

Baca juga: Intip Animasi Klasemen Keseluruhan PMPL ID Season 2 Week 2

WallpapersWide.com

1. Infinity Gauntlet

Salah satu senjata paling kuat di Marvel Universe. Infinity Gauntlet adalah artefak kosmik yang menyimpan enam Infinity Stones.

2.  Armor

Iron Man mengenakan armor berwarna merah yang terbuat dari logam ringan dan kuat sehingga dapat mengubahnya menjadi pahlawan super.

3.Shield

Bukan hanya simbol patriotisme, dapat menangkis serangan, bahkan menahan pukulan musuh, perisai dengan logo bintang ini juga mampu menyerap energi kinetik dan membuatnya semakin kuat.

4. Eye of Agamotto

Benda magis berbentuk kalung ini juga menyimpan salah satu kekuatan Infinity Stone, yaitu Time Stone yang dapat mengulang waktu atau bahkan menuju masa depan.

5. Mjolnir

Dengan menggunakan Mjolnir, Thor dapat menyalurkan petir menjadi energi dahsyat untuk melumpuhkan musuh hingga menghancurkan gunung-gunung.

6. Web shooter

Web shooter (penembak jaring laba-laba) yang melekat pada lengan Peter Parker.

7. Cradle

Digunakan oleh Ultron agar dapat membentuk tubuh baru untuk meningkatkan kekuatannya. Cradle sendiri merupakan alat yang dapat memanipulasi sel-sel untuk merakit dirinya sendiri hingga dapat membentuk individu baru.

AYO BACA INI :  3 Fitur Eksklusif Battleground Mobile India, Khusus untuk Pemain PUBG Moble Asal India

8. Yaka Arrow

Senjata yang terbuat dari bahan metal ini, dapat memanipulasi gerakan ujung panahnya melalui siulan dan dapat membunuh musuh dalam sekejap.

9. Gungnir

Memiliki kekuatan untuk melepaskan ledakan-ledakan energi yang sangat dahsyat dan mampu memanipulasi energi seperti saat Odin menggunakan Gungnir menyalurkan dark energy untuk mengirim Thor ke bumi saat jembatan Bifrost telah hancur.

10. Space Stone

Memanipulasi ruang.

11. Mind Stone

Memanipulasi pikiran.

12. Time Stone

Memanipulasi waktu.

13. Reality Stone

Memanipulasi realita.

14. Power Stone

Mengakses kekuatan/energi.

15. Soul Stone

Mengendalikan jiwa.

16. Vibranum Shield

Item ini dapat menandingi beberapa kekuatan besar seperti Mjolnir Hammer, Metal Arm milik Bucky alias Winter Soldier, bahkan bom nuklir sekali pun.

17. Hulkbuster

Armor milik Tony Stark, yang dikenal sebagai salah satu armor terkuat yang pernah dibuat oleh Stark.

18. Hofund

Pedang terkenal milik Heimdall ini memiliki kekuatan yang tak kalah hebat dibanding senjata lainnya.

19. Black Hole Grenade

Granat ini mengeluarkan ‘black hole’ yang mampu mengirim musuh kedalam lubang hitam dan melenyapkannya dalam sekejap.

20. Iron Man Mark XLV

Dengan dilengkapi A.I (Artificial Intelligence) terbaru dengan sebutan “Friday”, Mark XLV dapat mengeluarkan laser yang mampu membakar tubuh luar Ultron yang terbuat dari Vibranium.

Baca juga: 4 Hal Role Rusher PUBG Mobile yang Harus Kamu Ketahui!

21. Cloak of Levitation

Selain bisa membuat pemakainya terbang, juga bisa melindungi pemiliknya dari serangan dadakan.

22. Necroswords

Pertama kali muncul di Marvel Cinematic Universe, ketika Hela mengacaukan dunia Asgard. Hela bisa mengalahkan beberapa prajurit Asgardian dengan menggunakan necrosword, bahkan pesawat tempur Asgard yang berukuran lebih besar.

23. Bleeding Edge Armor

Kostum superhero dengan berbagai macam fungsi, seperti yang terlihat di Avengers: Infinity War.

AYO BACA INI :  Metro Royale Tidak Akan Ada di PUBG Mobile Musim Depan

24. Hardorn Enforcer

Senjata yang didesain oleh Rocket sendiri ini bentuknya kecil, tapi mampu menembakkan ledakan energi yang memanfaatkan partikel Hadron.

25. Strombreaker

Salah satu senjata terkuat ini jauh lebih kuat dari Mjolnir. Kapak ini nggak cuma ditanami kekuatan yang sama dengan palu milik Thor, tapi juga punya kekuatan untuk mengakses Bifrost, sehingga Thor bisa ke berkelana ke Bumi.

26. Aether

Reality Stone ini berupa cairan yang mencari dan mengikat tubuh pemiliknya. Ketika sudah terikat, kekuatan dahsyat pun muncul dari senjata ini. Senjata ini beberapa kali digunakan Thanos untuk mengubah musuhnya jadi kubus hidup dan pita, serta mengembalikan sementara seluruh planet ke dekade sebelumnya.

27. Twilight Sword

Adalah pedang Fire Demon milik Surtur. Senjata ini memiliki kekuatan dari Surtur sendiri. Pedang ini hanya muncul ketika Surtur hendak menggunakannya.

28. Hadron Enforcer

Senjata ini muncul pertama kali pada Guardian of the Galaxy dan digunakan oleh Rocket Racoon. Rocket menggunakan senjata ini dua kali, yaitu saat menghancurkan pesawat Ronan dan untuk menghancurkan senjata Ronan yang dilengkapi dengan Power Stone.

29. Sword of Athena

Pedang magis ini bisa di katakan pedang utusan dari dewa yang di berikan kepada masyarakat Amazon terpilih saja.

30. The Lasso of Hestia

Lasso merupakan senajata utama Wonder Woman berbentuk cambuk.

31. Body Armor

Pakaian lapis baja Wonder Woman ini juga bisa di katakan sebagai senjata dalam melindungi dirinya dari ancaman, armor yang di berikan dewa ini tentu menjadi armor yang berbeda yang memungkinkan Wonder Woman akan lebih bergerak lebih leluasa dengan Zat Logam di dalamnya.

32. Bracelets

Salah satu senjata ikonik karakter Wonder Woman ini adalah gelang yang ada di dua lengannya, gelang yang terbuat dari perak dan berwarna emas ini diduga ditempa oleh dewa Zeus sehingga gelang yang ada di kedua tangannya ini tidak bisa hancur.

AYO BACA INI :  Mengenal Fitur Anti-aliasing di PUBG Mobile

33. Widow Bite

Adalah senjata dari Black Window yang mampu menembakan energi listrik statis dengan kekuatan 30 ribu volt.

34. Freeze Beam

Senjata yang dimiliki Iron Man berupa sinar yang mampu merubah benda menjadi beku.

35.  Repulsors

Senjata Iron Man yang digunakan sebagai alat untuk membantu Tony agar bisa terbang.

36. The Power Stone

Power Stone memiliki kekuatan yang tak terbatas. Dalam film Infinity War, Thanos menggunakan Power Stone secara konstan. Thanos menembakkan kekuatan ledakan dengan Power Stone dan bahkan menggunakannya untuk mengubah lapisan luar bulan kecil menjadi meteor.

37. Twilight Sword

Pedang Fire Demon milik Surtur, Twilight Sword, adalah senjata yang menarik karena tampaknya memiliki kekuatan dari Surtur sendiri. Pedang berapi adalah senjata yang tepat unutk digunakan Surtur dan hanya muncul ketika Surtur hendak menggunakannya.

38. Trisula Sword

Pedang milik Elektra (kekasih Deredevil) dan merupakan Ninja perempuan (Kunoichi) yang tangguh dan hebat keturunan Yunani.

39. Holograpich Projectors

Senjata Iron Man yang digunakan sebagai pengalihan dirinya berada di sebuah medan pertempuran.

40. M134 Minigun

Senjata ini selain dipasangkan di armor Iron Man, juga dipasangkan di armor milik Iron Patriot. Sistem persenjataan ini merupakan salah satu persenjataan yang paling mematikan yang dimiliki Amerika (dan dunia) dan terlihat begitu badass ketika dipasangkan di pundak sebuah armor tempur.

Baca juga: Setting Looting Otomatis PUBG Mobile Terbaru!

Mungkin bisa jadi inspirasi bagi kalian yang ingin membuat nama dengan referensi pop cultur seperti diatas. Tentunya dengan nama yang unik maka kalian bisa lebih dikenal dan tidak dibingungkan orang lain lagi.

Itulah 40 rekomendasi nama tema senjata keren untuk nickname PUBG Mobile kamu. Kamu pun bisa gunakan nama-nama tersebut untuk nickname mobile game yang lainnya. Terima kasih!

Tinggalkan pesanan