3 Buku Panduan Animal Crossing: New Horizons Yang Bisa Kamu Miliki

Animal Crossing adalah game dengan kompleksitas tinggi. Berbagai update dari pihak Nintendo bikin game itu jadi komplek. Berbagai konten, fitur, mode, dan hal-hal terbaru selalu muncul di tengah-tengah permainan. Ujungnya, butuh waktu banyak buat menyelesaikan game tersebut.

Game Animal Crossing: New Horizons kelihatannya memang cuma gitu-gitu aja. Pandangan sekilas itu emang ngasih kesan game itu adalah game super simple. Sayangnya, pandangan sekilas selalu banyak salahnya. Kayak lihat cewek, game Animal Crossing: New Horizon tidak sesederhana itu

Animal Crossing adalah game dengan kompleksitas tinggi. Berbagai update dari pihak Nintendo bikin game itu jadi komplek. Berbagai konten, fitur, mode, dan hal-hal terbaru selalu muncul di tengah-tengah permainan. Ujungnya, butuh waktu banyak buat menyelesaikan game tersebut.

Dengan kompleksitas sepadat itu, nggak heran banyak panduan game Animal Crossing bertebaran. Baik di dunia online atau offline. Contoh panduan di dunia online adalah forum-forum komunitas gamer Animal Crossing. Atau berbagai video tutorial di Youtube.

Sedangkan panduan di dunia offline, umumnya, bisa didapatkan dari buku-buku tutorial. Esportsku menemukan 3 buku panduan Animal Crossing: New Horizons yang bisa kamu miliki.

Salah satu buku panduan game Animal Crossing adalah official guidebook Animal Crossing: New Horizons. Buku panduan resmi itu diterbitkan Future Press dan Kadokawa. Terdapat 2 versi bahasa buku panduan resmi. Buku versi Inggris dan buku versi Jepang.

Buku Versi Inggris

Buku versi Inggris berjudul Animal Crossing: New Horizons Official Companion Guide. Buku tersebut diterbitkan oleh Future Press. Tebal buku itu 432 halaman.

Buku panduan setebal 400an halaman itu memiliki isi yang cukup lengkap terkait game Animal Crossing. Kamu bisa kulik banyak hal dari buku panduan ini. Dengan menggunakan buku panduan Animal Crossing: New Horizons Official Companion Guide ini, kamu tidak hanya bisa bermain Animal Crossing secara runtun tapi juga bisa menemukan hal-hal lainnya yang tak terduga di game ini.

Bagi player Animal Crossing yang sudah membaca buku tersebut, buku versi Inggris dianggap memiliki panduan cukup lengkap. Tapi ternyata masih ada buku yang lebih tebal dari versi Inggris, yaitu buku versi Jepang.

Buku Versi Jepang

Buku panduan resmi versi Jepang setebal 1.072 halaman. Penerbit buku tersebut adalah Kadokawa. Judul buku tersebut adalah Animal Crossing: New Horizons–The Complete Guide. Buku ini dianggap lebih lengkap dari yang versi Inggris.

Sayangnya, perlombaan ketebalan buku panduan resmi tidak dimenangkan oleh kedua buku tersebut. Masih ada satu buku lagi yang lebih tebal dari kedua buku tersebut. Buku super tebal itu bernama Animal Crossing: New Horizons Complete Guide + Super Catalogue. Tebalnya 1.215 halaman.

Penerbit buku Animal Crossing: New Horizons Complete Guide + Super Catalogue adalah Nintendo Dream Editorial Department. Isi buku setebal 1.215 halaman ada macam-maca. Dari panduan permainan sampai katalog berbagai benda, lengkap dengan penjelasan dan gambarnya.

Nintendo Dream Editorial Department adalah salah satu penerbit buku panduan game bergengsi. Karena itu buku terbitan mereka dianggap sebagai buku panduan paling lengkap di antara yang lain. Termasuk dibandingkan dengan buku panduan resmi game-nya.

Salah satu hal paling menarik dari buku terbitan Nintendo Dream Editorial Department adalah harganya. Dengan buku setebal itu dan berbagai panduan serta katalognya, buku Animal Crossing: New Horizons Complete Guide + Super Catalogue dijual dengan harga 2.000 Yen. Kalau dirupiahkan, harganya sekitar 250.000 hingga 300.000 rupiah.

Jadi, kamu tertarik beli yang mana? Atau kamu mau menunggu versi Indonesia saja?

Website ini menggunakan Coookie untuk kestabilan akses, Apakah kamu menerimanya? Terima!Detail Tetang Cookie