Cara Mudah Membeli Koin Webtoon dengan Gopay di Android

Apakah kamu salah satu pecinta komik di Webtoon? Kamu pasti familiar dengan judul Webtoon yang populer, seperti Pasutri Gaje, 7 Wonders, Eggnoid dan berbagai judul komik populer lainnya di Webtoon. Semua komik di Webtoon ini bisa dibaca secara gratis. Meskipun demikian, Webtoon mempunyai mata uang sendiri yang dinamakan dengan Koin Webtoon. Koin ini berguna untuk membaca terlebih dahulu episode dari sebuah komik sebelum waktunya release.

Apakah kamu salah satu pecinta komik di Webtoon? Kamu pasti familiar dengan judul Webtoon yang populer, seperti Pasutri Gaje, 7 Wonders, Eggnoid dan berbagai judul komik populer lainnya di Webtoon. Semua komik di Webtoon ini bisa dibaca secara gratis. Meskipun demikian, Webtoon mempunyai mata uang sendiri yang dinamakan dengan Koin Webtoon. Koin ini berguna untuk membaca terlebih dahulu episode dari sebuah komik sebelum waktunya release.

Ketika kamu asik membaca komik, tapi tiba – tiba episodenya sudah habis, pasti rasanya kamu penasaran sekali dan ingin mengetahui kelanjutannya secepatnya. Tidak banyak orang yang bisa bersabar selama seminggu untuk menunggu episode selanjutnya keluar untuk dibaca secara gratis. Nah, kamu bisa saja menggunakan koin Webtoon tersebut untuk memuaskan rasa penasaranmu. 

Kamu bisa membeli koin Webtoon ini di Google Play. Caranya sangat mudah. Berikut adalah langkah – langkah yang perlu kamu lakukan:

  1. Login ke akun LINE kamu agar Webtoon yang kamu beli tersimpan dengan aman nantinya. Jika kamu ganti smartphone, maka koin Webtoon yang kamu beli tetap bisa ikut pindah kalau sudah login menggunakan akun LINE.
  2. Masuk ke dalam menu more pada aplikasi komik digital Webtoon yang terdapat di Androidmu. Selanjutnya, pilihlah opsi pilih koin.
  3. Pilih jumlah koin yang ingin kamu beli. Sebaiknya kamu membeli paket yang 393 koin Webtoon. Secara hitungan matematika paket tersebut lebih murah. Selain itu, kamu akan mendapatkan bonus koin tambahan dari Webtoon.
  4. Kamu bisa membayarnya menggunakan Gopay. Kamu tak perlu ribet lagi menggunakan kartu kredit kalau ingin membeli koin. Pastikan kamu sudah menambahkan akun Gopay ke Google Play, supaya bisa membayar koin Webtoon dengan mudah dan murah.
  5. Pilih Gopay sebagai opsi pembayaran
  6. Selesai! kamu sudah selesai membeli koin Webtoon. Sekarang kamu sudah bisa membaca episode preview yang tersedia di Webtoon.

Nah, begitulah cara membeli koin Webtoon menggunakan Gopay di Android. Praktis sekali kan, gak harus ribet lagi pakai kartu kredit untuk membelinya. Gopay biasanya suka memberikan promo loh. Misalnya saja, selama bulan Ramadhan kemaren, ada promo LINE Webtoon cashback 70%. Jadi pastikan kamu selalu update jika ada promo – promo yang disediakan oleh Gopay. Lumayan! 

Baca Juga :

Salam teknologi! Nah, tentunya dengan cara pembayaran ini sangat menguntungkan kalian selain praktis ini juga banyak ada event promo – promo untuk setiap pembelian koin pada webtoon

Website ini menggunakan Coookie untuk kestabilan akses, Apakah kamu menerimanya? Terima!Detail Tetang Cookie