Cara Update PUBG Mobile di Emulator Tencent Gaming Buddy

Game battle royale tengah naik daun belakangan ini dan membuat semua orang tertarik untuk mencoba genre game yang satu ini. Salah satu emulator terbaik untuk game battle royale ialah Tencent Gaming Buddy. Berikut cara untuk meng-update game PUBG Mobile lewat emulaot TGB tersebut.

Kali ini kami akan berikan tips tentang bagaimana Cara Update PUBG Mobile di Emulator Tencent Gaming BuddyPUBG merupakan game battle royale populer saat ini yang kemunculannya ikut memengaruhi meledaknya game-game battle royale yang bermunculan hari ini. Versi PC dan versi mobile apalagi versi lite tentu saja berbeda ya.

Game battle royale sedang naik daun belakangan ini. Tidak hanya gamers tapi orang awam pun banyak yang tertarik untuk ikut mencoba genre game yang satu ini. Maklum karena battle royale memberikan suasana yang lebih menegangkan ketimbang game-game lainnya.

Saking populernya banyak orang yang berusaha untuk memainkan game yang satu ini. Sebenarnya PUBG sendiri memang tersedia versi PC dan tentu saja berbeda dengan versi mobile. Namun banyak orang yang menginginkan bermain versi mobile di PC, yakni lewat emulator.

Baca juga: Ini Dia Pengumuman PUBG Mobile Update Beta v1.0

Mengenal Emulator Tencent Gaming Buddy

Jika ditanya mengenai emulator Android terbaik, tentu TGB ini merupakan salah satu di antaranya. Emulator ini merupakan produk dari Tencent Games yang merupakan perusahaan pengembang game PUBG Mobile. Jadi sudah pasti performa yang ditawarkan oleh TGB ini sangat cocok untuk memainkan PUBG Mobile dan sejenisnya.

Emulator yang satu ini memang sangat men-support untuk kamu yang ingin bermain mobile game battle royale di PC, seperti PUBG Mobile, Free Fire, dan juga COD Mobile. Tapi kembali lagi semuanya disesuaikan dengan spesifikasi PC kamu ya.

Cara Update PUBG Mobile di Emulator Tencent Gaming Buddy

PUBG Mobile sebagaimana game-game lainnya seringkali memberikan update bahkan hampir setiap bulannya selalu ada update-an. Lantas jika seperti itu bagaimana cara update PUBG Mobile di emulator Tencent Gaming Buddy? Berikut tutorialnya.

  1. Pertama sekali tentu saja kamu harus membuka aplikasi emulator TGB ini
  2. Masuk ke menu My Games pada emulator ini. Terdapat daftar games yang kamu install di aplikasi tersebut.
  3. Arahkan pada aplikasi PUBG Mobile di list My Games. Di dalamnya kamu akan menemukan Play Store ala TGB.
  4. Pada informasi PUBG Mobile tersebut akan ada tombol “Update” untuk melakukan update. Kamu cukup mengklik tombol tersebut saja.
  5. Jika tidak terdapat tombol “Update” maka kemungkinanya ada dua. Pertama versi aplikasimu saat itu sudah yang terbaru atau yang kedua, ada erro pada emulator TGB. Kamu cukup meng-install ulang aplikasi emulator TGB tersebut.
  6. Tunggu proses download selesai. Kecepatan download tergantung dari koneksi internetmu.
  7. Jika sudah selesai di-download maka kamu bisa menjalankan aplikasi PUBG Mobile yang sudah di-update tersebut.

Baca juga: Ini Dia Bocoran Tier Reward di Season 15 PUBG Mobile!

Itulah tutorial tentang bagaimana meng-update PUBG Mobile di emulator Tencent Gaming Buddy. Tutorial ini juga berlaku untuk game apa pun yang kamu install di emulator TGB tersebut. Dengan tutorial ini kamu bisa memainkan PUBG Mobile dan game lainnya dalam versi yang ter-update. Terima kasih!

Website ini menggunakan Coookie untuk kestabilan akses, Apakah kamu menerimanya? Terima!Detail Tetang Cookie