10 Hero Dengan Darah Paling Tebal di Mobile Legends (ML)

Simak berikut adalah hero dengan darah paling tebal yang bisa kalian gunakan pada game Mobile Legends.

Ini deretan hero dengan darah paling tebal di Mobile Legends. Sebagai pemain ML tentunya kita harus memilih hero terbaik untuk mendapat kemenangan.

Mobile Legends menyediakan berbagai macam role hero yang bisa digunakan, diantaranya seperti assassin, marksman, tank, support dan mage, namun diantara semua pilihan ini ada deretan hero dengan darah yang paling tebal.

Dengan darah yang tebal hero-hero tersebut tidak akan mudah mati, meski di serang berbagai macam damage, baik Magic maupuh Physical.

Kebanyakan hero darah paling tebal ada pada role Tank, namun beberapa season ke belakang jumlah nya tersebar bukan hanya ada pada role tank saja.

Untuk mendapatkan kemenangan yang lebih sering, kalian harus mengetahui deretan hero paling tebal pada game Mobile Legends ini.

Pada kesempatan kali ini Esportsku akan memberikan deretan hero dengan darah paling tebal di Mobile Legends. Gunakah hero-hero berikut ini untuk mendapatkan kemenangan!

Hero Dengan Darah Paling Tebal di Mobile Legends

Simak berikut adalah hero dengan darah paling tebal yang bisa kalian gunakan pada game Mobile Legends. Inilah pembahasannya selengkapnya!

Masha

Hero Dengan Darah Paling Tebal di Mobile Legends

Masha merupakan salah satu hero tank semi fighter, yang memiliki darah paling tebal di Mobile Legends karena Masha memiliki tiga lapis HP bar.

Sangat sulit untuk mengalahkan hero ini karena selain darahnya tebal hero ini memiliki damage sakit jika combo-combo masha mengenai target secara otomatis dia bisa membantai para core musuh selain itu dia sangat sakit di awal permainan dan pertengahan game.

Jadi daripada musuh yang mengambil hero masha lebih baik kamu yang menggunakannya untuk mengalahkan lawan.

Uranus

Hero Dengan Darah Paling Tebal di Mobile Legends

Berikutnya, adalah Uranus, menjadi salah satu hero tank di Mobile Legends yang memiliki ketebalan darah serta defence armor yang sangat kuat.

Hero ini akan sangat merepotkan jika stack yang digunakan untuk meregenerasi HP-nya sudah terkumpul. Selain itu ultimatenya bisa digunakan sebagai regen HP dengan lebih cepat, jadi secara otomatis darah Uranus akan sangat tebal dan tak terkalahkan.

Hylos

Hero Dengan Darah Paling Tebal di Mobile Legends

Berikutnya adalah Hylos, merupakan hero tank yang memiliki darah yang cukup tebal di Mobile Legends, Hylos memiliki jumlah HP yang sangat banyak sehingga hero ini bisa menjadi front liner dalam setiap war.

Hylos bisa digunakan sebagai pancingan, agar lawan mengeluarkan seluruh ulti-ultinya dan seketika itu kesempatan untuk war akan lebih mudah bagi tim karena mereka sudah tidak berdaya.

Skill Revitalize yang dicombokan dengan skill ultinya bisa membuat efek healing yang sangat cepat, untuk itu bagi kamu yang ingin menggunakan Hylos ini pastikan skill-skil ini digunakan dengan baik.

Hilda

Berikutnya, adalah Hilda, merupakan hero tank semi fighter , hero ini menjadi salah satu hero yang memiliki darah paling tebal di Mobile Legend.  Kemampuannya untuk meregang HO ketika dirinya berada di rumput membuatnya sulit untuk ditaklukan.

Selain itu damage yang diberikan Hilda kepada musuh cukup sakit bersamaan dengan itu efek crowd control dari skillnya sangatlah mematikan sehingga banyak yang menggunakan Hilda untuk mengacak-acak barisan lawannya ketika war.

Atlas

Berikutnya adalah Atlas, merupakan hero tank yang sangat tahan dalam serang yang cukup ekstrim, selain itu Atlas adalah salah satu hero tank yang memiliki darah yang tebal.

Skill dua memilihnya yakni Perfect Match membuatnya masuk kedalam mode ejected dengan mode ini Atlas akan kebal dari berbagai macam serangan termasuk crowd control.

Nah jika musuh tidak melakukan ban pada hero ini, tim kamu jangan melewatkan untuk mendapatkanya.

Tigreal

Berikutnya, adalah Tigreal, merupakan salah satu tank yang memiliki pasif unik karena bisa mengabaikan damage yang masuk saat armor dari pasifnya terisi penuh.

Hero tank ini juga memiliki darah yang tebal, dan dilengkapi dengan skill-skill yang mematikan, yang paling ditakutkan darinya adalah ketika ultimatenya diaktifkan karena serentak seluruh musuh yang ada dalam jangkauannya akan didorong musuh ke dekatnya dan memiliki efek stun yang cukup untuk me wipe out ketika war.

Esmeralda

Berikutnya, adalah Esmeralda, merupakan hero mage dengan mobilitas yang sangat tinggi dan juga dibekali dengan darah yang sangat tebal Esmeralda sangat diwaspadai setiap lawan yang melawannya.

Kemampuan skill pertamanya untuk memakan damage musuh dan merubah nya menjadi HP tambahan bagi dirinya, membuat hero ini sulit dikalahkan meski melawan 3 musuh sekaligus.

Selain itu pada menit awal hero ini memiliki damage yang sangat sakit, bagi kamu yang melawannya pastikan untuk berhati-hati.

Argus

Hero Argus ML

Berikutnya, adalah Argus, merupakan hero fighter yang cukup over power di masanya, Argus menjadi salah satu hero dengan darah paling tebal di Mobile Legends.

Mengapa demikian, karena Argus mempunyai skill ultimate yang bisa membuat bar darahnya menjadi dua dan yang lebih parahnya ketika ultimatenya diaktifkan dia tidak akan imun terhadap serangan musuh dan seranganya akan membuat HPnya bertambah.

Gatotkaca

Hero Mobile Legends Yang Kuat Untuk War

Berikutnya, adalah Gatotkaca, merupakan hero tank dari terinspirasi dari kisah pewayangan Indonesia Gatotkaca memiliki darah yang sangat tebal, sehingga banyak yang bilang hero ini immortal.

Selain itu passivenya yang bisa mengconvert HP yang hilang menjadi defense membuatnya bisa sangat bebas menerobos barisan belakang lawan tanpa takut dan tanpa kabur.

Yang ditakutkan dari hero ini adalah Ultimatenya, dimana ketika skill ini aktif Gatotkaca akan terbang ke arah yang diinginkan lalu memberikan pukulan telah dan jika mengenai target lawan akan menerima damage dan stun area yang seimbang.

Johnson

Berikutnya adalah Johnson, merupakan hero tank dengan kemampuan untuk bertransformasi menjadi mobil, Johnson adalah hero yang memiliki darah yang tebal.

Selain bisa berotasi dengan membawa penumpang ke dalam dirinya, johnson memiliki pasif skill yang sangat canggih bernama Electro Airbag dimana ketika HPnya berada dibawah 30% kebawah Johnson akan menghasilkan perisai yang dapat menyerap damage physical sebesar 300 sampai 700 persen selama 10 detik.

Dengan kemampuan tersebut Johnson sangatlah kebal dan tak mudah ditumbangkan untuk kamu yang ingin memainkannya cobalah untuk melatih skil-skil nya terlebih dulu.

Itulah deretan hero dengan darah paling tebal pada game Mobile Legends, semoga dengan mendapatkan informasi ini para player bisa semakin bersemangat untuk merencanakan tim fight dan mendapatkan kemenangan. Sekian dan Terimakasih!

Website ini menggunakan Coookie untuk kestabilan akses, Apakah kamu menerimanya? Terima!Detail Tetang Cookie